Cara Menambah Lokasi Usaha di Google Maps – Mudahnya membuka usaha atau toko saat ini mendorong orang untuk mencari peluang usaha, misalnya dengan cara menjadi agen Paxel atau bentuk usaha lainnya.
Agar lokasi usaha mudah ditemukan calon pelanggan, cara paling mudah adalah dengan menambahkan lokasi usaha di Google Maps.
Contohnya, ketika pelanggan ingin menemukan agen BRILink Terdekat, maka ia tinggal mengetikkannya di Google Maps.
Lantas, bagaimana cara menambahkan lokasi toko atau tempat usaha baru kamu di Google Maps? Baca selengkapnya di bawah ini.
A. Cara Menambah Lokasi Usaha/ Toko Baru di Google Maps
Google telah menjelaskan cara untuk menambahkan lokasi yang belum ada di Google Maps. Berikut kami jabarkan cara jitu untuk menambahkan tempat usaha, bangunan, dan lain sebagainya ke dalam peta Google Maps:
Cara di bawah juga bisa kamu gunakan ketika kamu sudah menjadi agen LEL Express, loh. Jadi dengan menambahkan lokasi, gerai kamu bisa mudah ditemukan oleh pengguna.
- Pertama, buka aplikasi Google Maps pada smartphone atau tablet kamu. Pastikan fitur Lokasi kamu aktif, ya!;
- Klik ikon “Menu” pada pojok kiri atas;
3. Pilih menu “Add a missing place“;
4. Isikan data yang diminta seperti Nama lokasi, Kategori lokasi, dan kemudian tambahkan lokasi tersebut;
5. Selesai. Kamu juga dapat memberikan informasi penunjang terkait lokasi tersebut. Misal nomor telepon, situs web, jam kerja (buka dan tutup pukul berapa), bahkan menambahkan foto-foto menarik terkait aktivitas di lokasi tersebut.
Cara menambahkan toko di Google Maps dapat dilakukan menggunakan device apapun; baik ponsel/HP Android, tablet, maupun pc.
Untuk menambahkan lokasi menggunakan pc, caranya sama dengan cara di atas. Oh, ya. Kamu juga bisa menunjang performa usahamu dengan membuat Google Bisnisku juga, ya.
Karena kamu bisa membangun profil bisnis kamu di sana, sehingga usaha yang kamu jalankan akan lebih kredibel dan dipercaya pelanggan.
B. Manfaat Menambahkan Lokasi ke Google Maps
Sebenarnya, kenapa, sih, kamu harus menambahkan lokasi kita ke Google Maps? Apa untungnya jika kamu tahu cara menambahkan lokasi bisnis atau usaha di Google Maps?
1. Bisnis Lebih Mudah Dikenal
Dengan menambahkan lokasi toko di Google Maps, tentu akan membuat lokasi usaha atau bisnismu dikenal lebih banyak orang.
Baca Juga
Misalnya jenis usahamu adalah menjadi agen BRILink. Maka ketika ada orang di sekitarmu yang sedang mencari informasi BRILink terdekat di Google Maps, nama nama usaha tersebut akan muncul dan mudah dikenal.
2. Menemukan Lokasi Usaha dengan Mudah
Manfaat ke dua juga berkaitan erat dengan yang pertama. Dengan menambahkan tokomu di Google Maps, lokasi bisnis kamu mudah untuk ditemukan.
Misalnya kamu mau mencari kantor ID Expree terdekat, maka kamu akan termudahkan dalam menemukannya.
3. Pengunjung Bisa Tahu Waktu Operasional
Pengunjung dapat mengetahui jam buka, jam tutup, hingga hari kerja usaha yang sudah dimasukkan ke Google Maps.
Bahkan, mereka juga bisa mengetahui nomor telephone, situs web, hingga foto-foto di lokasi tersebut.
Sehingga ketika toko tutup, pelanggan tidak perlu datang. Mereka bisa mengecek keaktifan tokomu hanya melalui Google Maps.
4. Membangun Kepercayaan Pelanggan
Tak dipungkiri, jika toko kamu bisa ditemukan melalui Google Maps, tentu ini akan membangun kepercayaan kepada pelanggan bahwa toko kamu benar-benar ada.
Bandingkan dengan toko yang tidak bisa ditemukan di Google Maps. Lebih percaya mana kamu terhadap ke dua toko tersebut?
C. Penutup
Demikian cara jitu membuat dan menambah lokasi baru di Google Maps.
Misalnya saja kamu menjadi agen Drop Point Shopee Express, dan ingin menambahkan lokasi geraimu ke Google Maps. Tentu kamu bisa menggunakan cara di atas, ya.
Nah, dari penjelasan di atas, ada nggak sih yang masih belum kamu pahami? Atau kamu menemukan fakta yang berbeda?
Jika ada masukan, kritik konstruktif atau saran apapun, bisa Kamu sampaikan ke email kami di contact@tonjoo.com atau meninggalkan pesan di kolom komentar.
Feedback dari kamu sangat berarti untuk kami 😉
Terima kasih sudah membaca. Semoga bermanfaat.
Cara Cek Resi dan Tarif Ongkir Gratis. Mudah. Akurat.
Jika Kamu hendak melakukan cek resi dan tarif ongkos kirim dapat dengan mudah Kamu lakukan menggunakan layanan kami, loh. Selain itu juga 100% gratis.
Yuk, cek resi dan ongkos kirim pengiriman barang Kamu.
Disunting oleh: Moch. Nasikhun Amin