{"id":6703,"date":"2023-01-10T14:19:58","date_gmt":"2023-01-10T07:19:58","guid":{"rendered":"https:\/\/pluginongkoskirim.com\/?p=6703"},"modified":"2023-01-10T14:19:58","modified_gmt":"2023-01-10T07:19:58","slug":"cara-rekber-tokopedia","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/pluginongkoskirim.com\/cara-rekber-tokopedia\/","title":{"rendered":"Cara Rekber Tokopedia untuk Penjual, Aman dari Penipuan!"},"content":{"rendered":"\n

Cara rekber Tokopedia<\/strong> bisa menjadi jalan ninja bagi penjual maupun pembeli yang ingin belanja online<\/em> aman<\/a>, sehingga terhindar dari penipuan.<\/p>\n

Metode rekber dalam jual-beli di Tokopedia juga sebenarnya mirip dengan cara rekber di Shopee<\/a>; yang membedakan hanya platform dan beberapa ketentuannya saja.<\/p>\n

Bahkan marketplace<\/a><\/em> ini juga sering memberi berbagai keuntungan seperti diskon barang, gratis onkos kirim hingga cashback. Lantas, bagaimana cara rekber di Tokopedia?<\/p>\n

Berikut penjelasan lengkapnya. Markimak. Mari kita simak \ud83d\ude09 ~<\/p>\n

A. Apa itu Rekber? Ini Penjelasannya<\/h2>\n

Rekber adalah singkatan dari rekening bersama, yakni pihak ke tiga<\/strong> yang menyediakan layanan rekening untuk menyimpan dana, yang disetujui oleh pihak pertama<\/strong> dan pihak ke dua<\/strong>.<\/p>\n

Sebenarnya siapapun bisa menjadi rekber, atau menjadi pihak ke tiga ini. Bahkan berbagai grup jual-beli di Facebook pun juga banyak yang menawarkan jasa rekber.<\/p>\n

Jadi, ada tipe rekber yang 1.) berbentuk perorangan<\/strong>, seperti Pak Tri di Facebook; atau 2.) berbentuk orgranisasi atau perusahaan<\/strong>, ya, seperti Tokopedia ini.<\/p>\n

Untuk melakukan transaksi di rekber perorangan memang kamu harus benar-benar teliti, memastikan bahwa orang tersebut tepercaya, dan sudah memiliki sepak terjang yang dapat diketahui.<\/p>\n

Meski mengatakan “kami dapat dipercaya”, namun sebagai pengguna, tentu kata-kata demikian tidak cukup. Apalagi jika penyedia jasa menawarkan biaya layanan yang sangat murah, bisa jadi itu indikasi penipuan.<\/p>\n

Jadi, apakah harga yang mahal jadi standar bahwa rekber itu bukan penipuan? Tidak juga. Harga yang mahal pun juga tidak bisa menjadi  jaminan bahwa rekber tersebut aman.<\/p>\n

Lantas, bagaimana mencari layanan rekber, atau istilah lainnya escrow<\/em>, yang tepercaya? Apa sesuatu yang dapat menjamin keamanan transaksi dengan rekber?<\/p>\n

Salah satu indikator bahwa rekber tersebut tepercaya adalah bahwa mereka sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan)<\/strong>.<\/p>\n

Oleh karena Tokopedia sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK, tentu transaksi dengan sistem rekber di Tokopedia bisa lebih aman, ya. Karena mekanisme pengiriman dananya juga sudah jelas dan terjamin.<\/p>\n

Lalu, bagaiaman cara rekber di Tokopedia sebagai penjual? Berikut cara mudahnya.<\/p>\n

B. Cara Rekber Tokopedia untuk Penjual<\/h2>\n

Tata cara buat rekber di Tokopedia sama dengan cara jualan di Tokopedia<\/a>, yakni menjadi penjual langsung di Tokopedia. Berikut langkah-langkahnya:<\/p>\n

    \n
  1. Unduh aplikasi Tokopedia\n<\/path>\n<\/svg><\/a> di Google Play Store untuk pengguna Android, atau di Apple App Store untuk pengguna iOS;<\/li>\n
  2. Install aplikasi > ketuk menu Masuk<\/strong> > ketuk Daftar<\/strong> > lakukan pendaftaran dengan nomor ponsel atau email > ketuk Daftar<\/strong>;
    \n\"Cara<\/li>\n
  3. Pilih Metode Verifikasi OTP, melalui nomor HP atau email > masukkan kode verfikasi;
    \n\"Cara<\/li>\n
  4. Masukkan Nama Lengkap > masukkan PIN (6 digit angka) > ikuti alur verifikasinya;
    \n\"Cara<\/li>\n
  5. Jika akun Tokopedia sudah jadi, silakan buka menu garis tiga di pojok kanan atas;
    \n\"Cara<\/li>\n
  6. Ketuk Buka Toko Gratis > <\/strong>ikuti langkah selanjutnya;
    \n\"Cara<\/li>\n
  7. Silakan isi Info Toko<\/strong> > ketuk Lanjut<\/strong>;
    \n\"Cara<\/li>\n
  8. Isi survei pengalaman jualan sesuai fakta, kemudian ketuk Lanjut<\/strong>;
    \n\"Cara<\/li>\n
  9. Masukkan lokasi toko (bisa alamat saat ini) > jika sudah, ketuk Pilih lokasi ini<\/strong>;
    \n\"Cara<\/li>\n
  10. Toko kamu belum aktif, untuk mengaktifkan, silakan masukkan produk pertama kamu;<\/li>\n
  11. Selesai<\/strong>, kamu sudah berhasil buat rekber Tokopedia sebagai penjual.<\/li>\n<\/ol>\n

    Nah, selanjutnya, jika kamu sudah memiliki pelanggan online, kamu bisa mengarahkan mereka untuk melakukan pembelian dan transaksi melalui Tokopedia.<\/p>\n

    Apabila pembeli kamu masih belum pernah menggunakan Tokopedia, kamu bisa membantunya belajar cara belanja di Tokopedia<\/a> untuk pengguna baru.<\/p>\n

    Selain itu, sebagai penjual, kamu juga bisa mempelajari cara meningkatkan penjualan di Tokopedia<\/a>, agar produk kamu semakin laris dan menghasilkan banyak keuntungan.<\/p>\n

    Memangnya, apa keuntungan rekber di Tokopedia?<\/p>\n

    C. Keuntungan Rekening Bersama (Rekber) Tokopedia<\/h2>\n

    Ada beberapa keuntungan yang kamu dapatkan jika menggunakan rekber Tokopedia. Berikut di antaranya:<\/p>\n

    a. Sebagai Penjual<\/h3>\n