Berapa Lama Pengiriman Bluebird Kirim? Waktu & Wilayah

Nasikhun A. 16 Aug 2022 4 Menit 0

Ketika kamu ingin kirim barang lewat Bluebird Kirim, mungkin salah satu pertimbangannya adalah terkait berapa lama pengiriman Bluebird Kirim.

Sebagai salah satu opsi pengiriman di Shopee, Bluebird Kirim menjadi pilihan customer ketika belanja di Shopee.

Artikel ini membahas tentang estimasi lama pengiriman Bluebird Kirim, area operasional, jadwal pengiriman hingga cara komplain melalui call center-nya.

Markimak, mari kita simak 😉 ~

A. Berapa Lama Pengiriman Bluebird Kirim?

Estimasi berapa lama pengiriman Bluebird Kirim maksimal adalah 4 jam setelah paket kamu di-pick up (dijemput) oleh kurir.

Jadi, ketika kurir sudah mengambil barang yang akan dikirim, paket tersebut akan sampai di tujuan paling lambat dalam waktu kurang dari 4 jam.

Apakah itu berlaku untuk semua jenis layanan pengiriman di Bluebird Kirim?

Misalnya kalau di JNE kan ada layanan Super Speed, YES, Reguler, hingga OKE. Bagaimana dengan Bluebird Kirim?

Bagi yang sudah baca tentang apa itu Bluebird Kirim mungkin tahu bahwa Bluebird tidak memiliki klasifikasi layanan pengiriman seperti JNE dan jasa ekspedisi lainnya.

Bluebird kirim hanya memiliki satu jenis layanan, yakni layanan instant atau langsung, yang berarti di hari itu sampai akan tujuan.

Namun ada 2 catatan penting:

  1. Jika request pick up-nya sebelum pukul 08.00 hingga pukul 16.59, maka otomatis pengirimannya instant di hari tersebut.

  2. Jika request pick up-nya sesudah pukul 17.01, maka paket tersebut akan di-pick up dan dikirim oleh kurir keesokan harinya. Biasanya ini disebut Nextday.

Ya, Bluebird Kirim tidak melayani pengiriman yang sampai memakan waktu berhari-hari. Jadi bisa dibilang layanan Bluebird Kirim ini cukup cepat sampai tujuan.

B. Ketentuan Pengiriman di Bluebird Kirim

Karena Bluebird Kirim memiliki domain atau batasan wilayah pengirimannya sendiri, yang tidak sama dengan jasa ekspedisi konvensional.

Meski demikian, tarif Bluebird Kirim juga masih dianggap terjangkau, karena untuk pengiriman hingga sejauh 3 km hanya dipatok ongkir Rp. 20.000 saja.

Sementara itu, ketika jarak pengiriman Bluebird Kirim lebih dari 3 km, maka per km-nya akan dikenakan tarif ongkir Rp. 5.500, seperti salah satu jasa kirim hemat di Shopee, kan.

Sedangkan, jarak maksimal pengiriman yang dilakukan Bluebird Kirim adalah 80 km. Jadi untuk pengiriman lebih dari 80 km, bisa coba kirim lewat J&T atau ekspedisi lainnya, ya.

Berikut adalah rangkuman ketentuan pengiriman barang menggunakan Bluebird Kirim:

Ketentuan Durasi, Tarif, Jarak & Muatan Bluebird Kirim

Lama pengirimanMaksimal 4 jam
Area pengiriman16 kota tertentu (baca: “Wilayah Operasional Bluebird Kirim” di bawah)
Waktu pengiriman
  • Jika request pick-up sebelum pukul 08.00 hingga 16.59, pengiriman instant di hari itu
  • Jika request pick-up pukul 17.01, pengiriman esok hari
Jarak pengirimanMaksimal 80 km
Tarif/Ongkir
  • 0-3 km = Rp. 20.000
  • Lebih dari 3 km = Rp. 5.500/km
Berat barangmaksimal 200 kg/ 750 liter
Dimensi barangmaksimal 160 x 65 x 125 cm

Bluebird Kirim sendiri hanya melayani pengiriman dalam kota dengan menggunakan armada Bluebird yang sudah ada.

Lalu kota mana saja yang termasuk wilayah operasional Bluebird Kirim?

C. Wilayah Operasional Bluebird Kirim

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa Bluebird tidak beroperasional di seluruh kota Indonesia. Hanya ada 16 kota besar yang menjadi wilayah operasional Bluebird Kirim:

  1. Jabodetabek
  2. Bali
  3. Bandung
  4. Batam
  5. Cilegon
  6. Lombok
  7. Manado
  8. Makasar
  9. Medan
  10. Padang
  11. Palembang
  12. Pangkal Pinang
  13. Pekanbaru
  14. Semarang
  15. Surabaya
  16. Yogyakarta

Area operasional Bluebird Kirim berada di mana taksi Bluebird sering berseliweran. Nah, jika kamu berada di salah satu wilayah di atas, kamu berung bisa menggunakan Bluebird Kirim.

Jika kamu sudah melakukan pengiriman menggunakan Bluebird kirim, kamu juga bisa cek resi Bluebird Kirim, baik melalui aplikasi MyBluebird atau melalui web.

Namun, jika masih belum memutuskan untuk kirim barang, tak ada salahnya juga untuk memeriksa jadwal pengiriman Bluebird Kirim terlebih dahulu.

D. Jadwal Pengiriman Bluebird Kirim

Jadwal pick-up berikut dapat kamu jadikan acuan ketika akan mengirim barang menggunakan Bluebird Kirim.

Ketika kamu melakukan request pick-up pada pukul 07.00 WIB, maka kurir Bluebird Kirim akan menjemput atau melakukan pick-up barang pada pukul 08.00 WIB.

Selanjutnya, kurir akan mengantarkan paket tersebut ke tempat tujuan dengan waktu maksimal sampai adalah 4 jam di hari yang sama.

Begitu juga dengan request pick-up yang dilakukan di antara pukul 08.01 hingga pukul 16.59 WIB, maka barang akan dijemput kurir saat itu juga dan diantarkan ke tujuan langsung.

Sementara itu, jika request pick-up-nya kamu lakukan di atas pukul 17.01, maka kurir akan melakukan pick-up dan pengiriman barang di hari berikutnya.

Berikut adalah rangkuman jadwal pengiriman paket Bluebird Kirim berdasarkan requestpick-up-nya:

Request Pick Up

(Dilakukan oleh kamu)

Pick Up Pesanan

(Dilakukan oleh kurir)

Sebelum 08.00 WIB08.00 – 16.59 WIBdi hari yang sama
08.01 – 08.59 WIBSekarangdi hari yang sama
09.00 – 16.59 WIB
09.01 – 09.59 WIBSekarangdi hari yang sama
10.00 – 16.59 WIB
10.01 – 10.59 WIBSekarangdi hari yang sama
11.00 – 16.59 WIB
11.01 – 11.59 WIBSekarangdi hari yang sama
12.00 – 16.59 WIB
12.01 – 12.59 WIBSekarangdi hari yang sama
13.00 – 16.59 WIB
13.01 – 13.59 WIBSekarangdi hari yang sama
14.00 – 16.59 WIB
14.01 – 14.59 WIBSekarangdi hari yang sama
15.00 – 16.59 WIB
15.01 – 15.59 WIBSekarangdi hari yang sama
16.00 – 16.59 WIB
16.01 – 16.59 WIBSekarangdi hari yang sama
17.01 – 23.59 WIB08.00 – 16.59 WIBdi hari berikutnya

Request pick-up tersebut dapat kamu lakukan baik melalui Shopee sebagai penjual ataupun melalui aplikasi MyBluebird.

Sedangkan, jika kamu sebagai seller di Shopee, kamu juga bisa kok menambah cuan dengan cara jadi agen Shopee Express.

Karena untuk menjadi agen Shopee Express pun membutuhkan biaya yang cukup terjangkau jika dipersiapkan dengan matang.

Nah, jika kamu sudah melakukan pengiriman menggunakan Bluebird Kirim dan mengalami kendala, kamu bisa menghubungi call center Bluebird, ya.

E. Bluebird Kirim Call Center untuk Masalah Pengiriman

Kendala seperti paket yang tidak kunjung sampai atau paket yang mengalami kerusakan mungkin saja terjadi.

Maka untuk jaga-jaga, kamu juga perlu mengetahui call center Bluebird Kirim dan cara komplainnya. Berikut adalah call center Bluebird Kirim yang dapat kamu hubungi 24 jam:

Nah, jika kamu hendak melakukan komplain, berikut kami beri contoh cara komplain yang baik:

“Hi, Admin Bluebird Kirim. Saya telah melakukan pengiriman barang di Bluebird Kirim untuk kirim barang XXXX di tanggal YYYY. Namun ketika datang, paket tersebut dalam keadaan rusak. Gambar paket saya lampirkan dengan pesan ini. Bagaimana solusinya, ya?”

Kamu juga sebaiknya melampirkan foto barang jika memang terjadi kerusakan. Karena ini bisa menjadi bukti penguat untuk melakukan klaim.

F. Penutup

Bagi kamu pengguna Shopee, baik seller ataupun pembeli, pertimbangan tentang berapa lama pengiriman Bluebird Kirim penting diketahui.

Tak hanya itu, pengguna MyBluebird yang bisa menggunakan layanan kirim ini juga dapat menimang ketika kirim paket di dalam kota.

Nah untuk penjual Shopee, kamu juga perlu mencoba cara aktifkan cargo di Shopee penjual, agar opsi pengiriman di Shopee kamu lebih beragam.

Dari penjelasan di atas, ada nggak sih yang masih belum kamu pahami? Atau kamu menemukan fakta yang berbeda?

Jika ada masukan, kritik konstruktif atau saran apapun, bisa Kamu sampaikan ke email kami di contact@tonjoo.com atau meninggalkan pesan di kolom komentar.

Feedback dari kamu sangat berarti untuk kami 🙂

Terima kasih sudah membaca. Semoga bermanfaat.

Cara Cek Resi dan Tarif Ongkir Gratis. Mudah. Akurat.

Jika Kamu hendak melakukan cek resi dan tarif ongkos kirim dapat dengan mudah Kamu lakukan menggunakan layanan kami, loh. Selain itu juga 100% gratis.

Yuk, cek resi dan ongkos kirim pengiriman barang Kamu.

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Nasikhun A.
Ditulis oleh

Nasikhun A.

Moch. Nasikhun Amin is a late specializer, data-informed SEO content writer who is constantly hungry for growth. A lifelong learner who is interested in the marriage between creativity and technology.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *