Kenapa Shopee PayLater Tidak Bisa Digunakan? Ini Sebab & Cara Mengatasinya

Ayu 18 Mar 2022 4 Menit 0

Kamu pengguna baru? Bingung kenapa Shopee PayLater tidak bisa digunakan untuk membeli pulsa padahal sudah aktif dan saldo cukup? Jangan bingung dulu, yuk ketahui apa saja penyebab dan solusi saat SPayLater mu tidak berfungsi.

Simak juga beberapa ulasan lengkap penggunaan Shopee Paylater di artikel berikut. Melalui postingan kali ini kita akan bahas sejumlah pertanyaan dan keluhan para pengguna fitur pinjaman online ShopeePay ini.

Langsung saja, yuk kita bahas satu per satu.

Seputar Shopee PayLater

Shopee PayLater merupakan fitur pinjaman atau kredit online milik ShopeePay yang kini populer di masyarakat. Fitur ini menyediakan layanan pinjaman yang mudah, cepat dan tanpa syarat. Ada 3 metode cicilan yang tersedia, yaitu cicilan 3 bulan, 6 bulan dan 12 bulan.

Sebagai fitur baru, banyak pengguna yang mempertanyakan penggunaan SPayLater. Salah satunya masalah kenapa metode pembayaran di Shopee tidak bisa digunakan. Nah, buat kalian yang masih pengguna baru, simak beberapa ulasan lengkapnya berikut.

Kapan Shopee PayLater bisa digunakan?

Sebetulnya fitur SPayLater bisa langsung kamu gunakan setelah mengaktifkannya. Dikutip dari laman resmi Shopee, syarat menggunakan SPaLater adalah:

  • saat akun ShopeePay sudah terdaftar dan terverifikasi
  • Akun minimal berumur 3 bulan, dan
  • dipakai rutin untuk bertransaksi di Shopee

Jika sudah menenuhi syarat di atas, kamu bisa mengaktifkan dengan cara mendaftar Shopee PayLater melalui aplikasi resmi. Setelah itu, secara otomatis fitur ini sudah bisa dipakai untuk bertransaksi di Shopee dan bayar nanti.

Shopee PayLater Bisa Digunakan untuk Apa Saja?

Perlu kamu ketahui layanan SPayLater tidak bisa digunakan untuk membayar semua produk yang tersedia di Shopee. Sebagai metode pembayaran instan dengan cara cicilan, SPayLater hanya berlaku untuk produk Shopee tertentu.

Berikut produk yang bisa dibayar dengan SPayLater:

  • Elektronik
  • Fashion
  • Peralatan Rumah Tangga
  • Makanan
  • Dan Sejenisnya.

Sementara Shopee PayLater tidak berlaku untuk pembayaran produk seperti pulsa, voucher serta tagihan, baik tagihan PLN, PDAM dan sejenisnya.

Jadi jangan bingung kalau tidak bisa menggunakan SPayLater untuk beli paket data atau untuk beli token listrik karena memang sudah aturannya begitu.

Apakah Shopee PayLater Bisa Digunakan di Semua Toko?

Tidak hanya berlaku untuk pembayaran produk tertentu saja, fitur cicilan instan SPayLater bisa juga tidak tersedia di beberapa toko. Kamu pasti pernah mendapati SPayLater tidak bisa digunakan di toko tertentu.

Hal ini wajar, sebab ada beberapa toko yang memang tidak mengaktifkan metode pembayaran ini di toko mereka. Jika sudah begitu, maka solusi terbaik adalah dengan mencari toko lain yang menyediakan fitur paylater.

Kenapa Shopee PayLater Tidak Bisa Digunakan?

Pertanyaan semacam ini sering sekali muncul di kalangan pengguna baru Shopee PayLater. Sayangnya, banyak diantara mereka kurang memahami sistem dan aturan yang berlaku di Shopee sehingga mengira akun paylaternya sedang eror atau rusak.

Padahal, ada banyak faktor yang menjadi penyebabnya. Nah, biar tidak bingung lagi yui simak apa saja faktor yang membuat kenapa sisa limit shopee paylater tidak bisa digunakan. Dan juga pelajari bagaimana solusinya di pembahasan selanjutnya berikut.

Masalah & Penyebab Paling Sering SPayLater Tidak Bisa Digunakan

Dalam menggunakan fitur Shopee PayLater, beberapa pengguna mungkin sempat mengalami kendala atau masalah. Biasanya masalah terjadi saat menggunakan metode pembayaran paylater atau cara membayar Shopee PayLater.

Berikut masalah paling sering yang banyak terjadi di kalangan pengguna baru.

  • Tidak bisa login ke halaman Shopee PayLater.

Penyebab yang sering muncul saat mengalami masalah ini diantaranya karena bisa jadi server SPayLater sedang bermasalah, sedang maintenance atau koneksi buruk. Penyebab lain bisa juga karena kamu salah input PIN SPayLater, atau yang terburuk karena akunmu sedang ditangguhkan.

  • Tidak bisa melakukan pembayaran pada menu tagihan SPayLater.

Jika kamu mendapati masalah seperti ini, penyebab paling umum adalah karena saldo tidak mencukupi untuk pembayaran. Ada juga faktor lain, misal SPayLater sedang ada perbaikan sistem, koneksi buruk, atau cache di aplikasi sudah overload.

  • Tidak dapat memakai metode pembayaran yang tersedia di Shopee PayLater, baik visa Indomaret, Transfer Bank maupun ShopeePay.

Sama seperti sebelumnya, jika muncul masalah seperti ini mungkin fitur paylater memang ada masalah di sistem atau server mereka.

  • Pilihan SPayLater tidak muncul di metode pembayaran.

Saat terjadi masalah semacam ini bisa dikarenakan kamu telat bayar tagihan sebelumnya sehingga akun paylater dibatasi atau bahkan ditangguhkan.

  • Pilihan SPayLater tidak tersedia di toko.

Hal ini disebabkan karena kamu menggunakan SPayLater Shopee untuk pembelian yang dilarang, misal pulsa, listrik, dan semacamnya. Atau karena pihak seller memang tidak menyediakan pembayaran dengan fitur ini.

Apabila kalian menemukan beberapa masalah di atas, kalian harus tahu apa penyebabnya agar bisa menemukan solusi yang tepat.

Solusi SPayLater Tidak Bisa Digunakan

Dari beberapa kasus di atas, berikut tips yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi SPayLater tidak bisa digunakan.

  • Memastikan koneksi internet stabil

Sebelum ke solusi teknikal lainnya, sebaiknya periksa dulu apakah jaringan internet yang kamu gunakan stabil. Karena koneksi juga sangat mempengaruhi akses ke fitur-fitur yang ada di Shopee.

  • Mengupdate aplikasi Shopee

Apabila koneksi internet bagus, selanjutnya pastikan apakah aplikasi Shopee di perangkat menggunakan versi terbaru. Biasanya aplikasi yang belum update akan lebih lemot dan beberapa fiturnya sulit diakses.

  • Bersihkan Cache di Aplikasi Shopee

Apabila fitur SPayLater tidak bisa diakses, cobalah solusi selanjutnya yaitu dengan membersihkan cache Shopee. Hal ini sebetulnya penting dilakukan secara rutin agar aplikasi tidak overload dan jadi sulit loading.

Cara membersihkan cache Shopee cukup mudah. Caranya tinggal buka pengaturan di perangkat > aplikasi > Shopee > bersihkan cache.

  • Bayar Tagihan yang Belum Lewat Masa Tenggat

Sebelum menggunakan SPayLater, pastikan kamu tidak mempunyai tunggakan cicilan yang sudah jatuh tempo. Karena jika punya sedikit saja, sisa limit SPayLater tidak akan bisa dipakai sebelum kamu bayar tunggakan tersebut.

  • Pastikan Akun Aktif / Tidak Sedang dalam Penangguhan

Selanjutnya, kamu juga perlu memastikan bahwa akun tidak sedang ditangguhkan oleh pihak Shopee. Karena jika sudah begitu, akan sulit menggunakan SPaylater lagi.

Beberapa faktor kenapa akun ditangguhkan adalah karena telat bayar atau tidak bayar tagihan, atau melakukan banyak pelanggaran melalui akun paylater.

  • Menghubungi CS Shopee

Solusi terakhir yang bisa kamu coba saat Shopee PayLater tidak bisa digunakan yaitu dengan menghubunci call center Shopee. Kamu bisa melakukan panggilan via telepon ke nomor 1500-702 atau menggunakan cara lain yang tersedia di website dan akun sosial media.

Penutup

Nah, di atas sudah kami jelaskan kenapa Shopee PayLater tidak bisa digunakan sekaligus penyebab dan solusinya. Kami juga sudah membahas banyak hal terkait penggunaan SPayLater.

Gimana? Sampai sini sudah tidak bingung lagi ya. Kalau menemukan masalah saat pakai paylater, silakan lakukan sejumlah cara di atas untuk mengatasinya. Selamat mencoba.

Bagi kalian yang butuh fitur cek resi dan cek fitur, bisa gunakan aplikasi yang tersedia di situs kami, gratis kok. Ini referensinya:

Sekian dulu ya, semoga artikel ini bermanfaat. Sampai jumpa di artikel kami lainnya. Terima kasih.

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Ayu
Ditulis oleh

Ayu

Be bold & strong through what you say and share ~

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *