8 Ide Bisnis Tour & Travel ala Milenial Anti Mainstream

Nasikhun A. 21 Jun 2022 4 Menit 0

Bagi Anda yang hobi travelling, mungkin ide bisnis tour & travel bisa menjadi kesempatan mendapatkan cuan. Pasalnya, Industri ini sangat menjanjikan, terutama untuk Indonesia.

Menyumbang hampir 5% GDP Indonesia, wisata Indonesia menawarkan berbagai destinasi yang beragam – mulai dari wisata alam seperti Raja Ampat hingga situs bersejarah Candi Borobudur.

Jika Anda tertarik untuk memulai ide bisnis tour & travel, yuk, simak artikel ini selengkapnya.

8 Ide Bisnis Tour & Travel ala Milenial Anti Mainstream

Berikut kami rangkum 8 ide bisnis tour and travel kekinian yang dapat Anda coba.

  1. Bisnis Jasa Walk Tour (Tour Jalan Kaki)
  2. Bisnis Jasa Bike Tour (Tour Bersepeda)
  3. Bisnis Sewa Kendaraan
  4. Bisnis Penyedia Paket Wisata
  5. Bisnis Jasa Pemandu Wisata (Tour Guide)
  6. Bisnis Jasa Fotografer
  7. Bisnis Menjadi Travel Blogger
  8. Bisnis Penginapan

Ada beberapa ide yang menarik? Simak penjelasannya lengkap serta informasi bisnis yang telah beroperasi dan sukses di bidang tersebut.

1. Bisnis Jasa Walk Tour (Tour Jalan Kaki)

Ya, Anda tidak salah baca, ide pertama untuk bisnis tour and travel adalah bisnis jasa walk tour atau tur jalan kaki.

Mungkin terdengar asing dan kurang familiar bagi Anda. Pasalnya bisnis ini termasuk masih baru dan mulai berkembang saat ini.

Untuk memulai usaha walk tour, setidaknya hal yang perlu Anda persiapkan adalah:

  • Memahami dengan baik objek wisata sejarah dan kebudayaan lokal
  • Menyusun rencana spot objek wisata
  • Menguasai bahasa asing, terutama bahasa Inggris menjadi poin plus

Peminat walk tour adalah wisatawan yang ingin menjelajah destinasi wisata secara pelan-pelan namun mendalam dan penuh makna.

Contoh bisnis yang menyediakan jasa walk tour dan sudah beroperasi di Indonesia adalah Jogja Good Guide. Berikut profilnya.

Selain itu, ada juga aplikasi yang berbasis online secara global untuk walk tour bernama GuruWalk. Jika Anda ingin menjalankan usaha sendiri sebagai walk tour guide, bisa coba, nih.

Hadir di berbagai negara, termasuk Indonesia, pada dasarnya aplikasi ini menawarkan penggunanya jasa walking tour gratis. Sementara tour guide-nya adalah orang lokal.

Meski gratis, banyak pengguna yang tetap memberikan tip mulai $10 – $50 per tour, atau sekitar Rp. 100 – Rp. 500 ribu. Lumayan bukan?

2. Bisnis Bike Tour (Tour Sepeda)

Selain walk tour, yang tak kalah serunya adalah bisnis bike tour atau tur bersepeda.

Jangan salah, peminat bike tour atau juga dikenal cycling tour cukup banyak, mulai dari wisatawan lokal hingga mancanegara.

Untuk memulai bisnis bike tour, setidaknya Anda harus:

  • Menyediakan sepeda yang kuat
  • Menyediakan perlengkapan tambahan – botol minum, helm sepeda, hingga outfit
  • Mengetahui jalur sepeda yang memiliki spot-spot menarik – area persawahan, pegunungan dan yang semisal
  • Mengenal budaya dan pengetahuan lokal

Salah satu badan usaha yang sudah beroperasi di bidang ini adalah Moana.id.

Badan usaha besutan alumni UGM, Anita Briana, ini telah mendapat Top #1 aktivitas outdoor dari Tripadvisor.

Berikut profilnya.

  • Nama bisnis: Moana
  • Official website: Moana.id
  • Sosial media (Instagram): @moanabiketour (11.4K followers)
  • Basis operasi: Jogja dan sekitarnya

Bagaimana, Anda tertarik mengikuti langkahnya?

3. Bisnis Jasa Travel Sewa Kendaraan

Ide bisnis yang berkaitan dengan bisnis travel selanjutnya adalah sewa kendaraan.

Target pasar dari bisnis ini biasanya adalah wisatawan lokal maupun mancanegara yang tinggal agak lama di suatu kota wisata, seperti Bali, Lombok hingga Yogyakarta.

Bisnis ini cukup banyak diminati meski modalnya untuk memulainya juga tidak sedikit. Sewa atau rental kendaraan biasanya meliputi mobil, motor, mini bus, hingga bus.

Contoh pelaku usaha yang sudah cukup berpengalaman adalah TRAC, Astra.

Perusahaan yang berdiri sejak 1986 dengan awal operasi menggunakan 5 mobil saja, sekarang sudah mengelola ribuan kendaraan.

Jika Anda tertarik, tidak ada salahnya mencoba, kan?

4. Bisnis Penyedia Paket Wisata

Ide bisnis tour and travel yang dapat Anda coba lainnya adalah agen penyedia paket wisata.

Untuk memulai bisnis ini, setidaknya Anda harus mengenal berbagai objek wisata yang ingin Anda tawarkan.

Beberapa yang perlu dipertimbangkan untuk memilih lokasi wisata beserta paketnya adalah sebagai berikut:

  • Objek wisata yang populer
  • Fasilitas di objek wisata
  • Ketersediaan pusat oleh-oleh
  • Ketersediaan tempat makan/restoran yang berkualitas

Contoh penyedia layanan paket wisata yang sudah kondang adalah Salsa Wisata. Berikut profilnya.

Bahkan badan usaha ini sudah mengelompokkan destinasi wisata berdasarkan kota atau kabupatennya, lho. Mulai dari Jogja, Bandung, Banyuwangi dan seterusnya.

5. Bisnis Jasa Pemandu Wisata (Tour Guide)

Jasa pemandu wisata dapat menjadi peluang bisnis yang menarik dan berpotensi besar untuk Anda, baik secara keuangan hingga secara personal.

Jika Anda tertarik pada bisnis jasa pemandu wisata, Anda harus mempertimbangkan target pasar Anda, apakah wisatawan lokal atau mancanegara.

Ini penting untuk menentukan kualifikasi minimal bahasa yang harus Anda kuasai. Seperti untuk wisatawan Internasional, tentu Anda butuh menguasai bahasa asing.

Pemandu wisata memiliki tugas sebagai berikut:

  • Memperkenalkan objek wisata
  • Mempresentasikan sejarah dari objek wisata yang dikunjungi
  • Menjawab pertanyaan dari audiens yang menyewa jasa Anda

Maka dari itu, Anda harus mengetahui dan memahami betul objek wisata yang hendak dikunjungi.

Contoh badan usaha yang sudah melanglang buana di bidang pemandu wisata adalah Indonesia Tour Guide. Berikut profilnya:

  • Nama bisnis : Indonesia Tour Guide
  • Official website : indonesiatourguide.co.id
  • Sosial media (Insta) : @indonesiatour.guide

Bagaimana, tertarik untuk bisnis di bidang jasa pemandu wisata?

6. Bisnis Jasa Fotografer

Ide bisnis yang selanjutnya yang perlu Anda pertimbangkan adalah jasa fotografer.

Kebutuhan akan dokumentasi momen liburan semakin nyata adanya. Pasalnya, ketika Anda berlibur dan harus mengambil foto sendiri akan mempengaruhi kenyamanan Anda.

Maka dari itu, banyak orang lebih memilih menyewa jasa fotografer ketika liburan. Bahkan, bisnis jasa ini bisa Anda gabungkan dengan menjadi pemandu wisata, lho.

Jika Anda tertarik, referensi usaha bidang fotografi untuk wisata yang profesional adalah Sweet Escape. Berikut profilnya.

7. Bisnis Menjadi Travel Blogger

Ide bisnis lain yang tak kalah menyenangkan adalah menjadi travel blogger.

Travel blogger mulai banyak bermunculan sejak sosial media seperti Instagram dan YouTube semakin populer.

Untuk menjadi travel blogger, beberapa skill yang perlu Anda kuasai adalah sebagai berikut:

  • Kemampuan travelling
  • Kemampuan menulis di platform blog
  • Kemampuan berinteraksi
  • Kemampuan membuat konten video
  • Kemampuan berkomunikasi dengan baik

Beberapa travel blogger asal Indonesia yang dapat Anda jadikan inspirasi adalah sebagai berikut:

  • Trinity (naked-traveler.com)
  • Adam & Susan (pergidulu.com)
  • Wira Nurmansyah (wiranurmansyah.com)
  • Arief Rahman (backpackstory.me)
  • Kadek Arini (kadekarini.com)
  • Jennifer Anandary (jenniferanandary.com)
  • Adis Takdos (whateverbackpacker.com)
  • Sutiknyo (lostpacker.com)
  • Fahmi (catperku.com)
  • Marischka Prudence (marischaprudence.com)

Jika tertarik, mulai saja dari menulis catatan perjalanan Anda.

8. Bisnis Penginapan

Saat ini, bisnis penginapan tidak mengharuskan Anda memiliki aset properti besar seperti hotel atau apartemen.

Jika Anda punya rumah yang layak huni dan masih kosong, itupun dapat Anda jadikan sebagai ladang bisnis penginapan.

Anda hanya memerlukan aplikasi-aplikasi di bawah ini agar terkoneksi dengan calon pelanggan:

  • Airbnb
  • Oyo
  • RedDoorz
  • Airy Room

Penutup

Demikian ulasan kami tentang 8 ide bisnis tour & travel yang dapat Anda coba. Mulai dari yang masih baru-baru muncul seperti bike tour hingga yang sudah populer seperti tour guide.

Semoga artikel ini membantu memberikan inspirasi untuk bisnis Anda.

Terima kasih sudah membaca.

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Nasikhun A.
Ditulis oleh

Nasikhun A.

Moch. Nasikhun Amin is a late specializer, data-informed SEO content writer who is constantly hungry for growth. A lifelong learner who is interested in the marriage between creativity and technology.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *