Apakah kamu seorang pengusaha atau pebisnis yang sedang mencari tema WordPress terbaik gratis untuk perusahaan? Nah, artikel ini akan cocok untuk kamu karena kita akan membahas tema WordPress untuk perusahaan.
Meskipun banyak tema WordPress perusahaan yang tersedia tapi tidak semuanya cocok digunakan pada bisnis manapun. Selain itu pasti fitur yang ditawarkan juga berbeda â beda.
Maka dari itu, pada artikel ini kita akan mengulas bersama tema WordPress perusahaan terbaik yang sudah kita rangkum berdasarkan rating dan kepopuleran.
Tidak hanya tema WordPress perusahaan, kita juga pernah mengulas beberapa tema berikut.
Artikel Serupa :
- 10 Tema WordPress Gratis Dan Terbaik Untuk Toko Online [+Instalasi]
- 8 Tema WordPress Terbaik Gratis Untuk Sekolah [+Dengan Instalasi]
- 8 Tema WordPress Terbaik Dan Gratis Untuk Berita [+Cara Instalnya]
Yuk, langsung saja kita mulai.
Daftar Tema WordPress Terbaik Gratis Untuk Perusahaan
Daftar tema WordPress untuk perusahaan berikut bisa kamu dapatkan secara langsung pada direktori WordPress tanpa biaya apapun.
Tidak perlu lama â lama berikut rekomendasi template WordPress perusahaan yang bisa menjadi pertimbangan kamu.
1. Neve
- Rating : 5
- Instalasi Aktif : sekitar 200.000+
Neve merupakan salah satu tema yang cocok digunakan pada web perusahaan, bisnis skala kecil, startup, agency bahkan sampai dengan toko online. Karena cocok diterapkan di berbagai website Neve memiliki sifat fleksibel dan serbaguna.
Karena desain yang minimalis dan tidak terlalu memuat banyak elemen membuat tema Neve memiliki kecepatan loading website yang cepat, hal itu juga didukung dengan fitur responsif terhadap tampilan layar apapun.
Tema WordPress perusahaan ini sudah teroptimalkan SEO nya sehingga dapat membantu mencapai ranking pada search engine.
Fitur :
- Kompatibel dengan editor WordPress Gutenberg.
- Kompatibel dengan page builder seperti Beaver Builder, Divi, Elementor, SiteOrigin dan Visual Composer.
- Cocok dengan plugin toko online WooCommerce.
- Terjemahan multibahasa.
- Responsif dengan AMP.
Baca Juga
2. Hestia
- Rating : 5
- Instalasi Aktif : sekitar 100.000+
Tema WordPress gratis untuk perusahaan berikutnya adalah Hestia. Bagi pengguna WordPress yang sudah lama mungkin tidak asing lagi dengan tema ini. Pada situs tema WordPress, Hestia masuk dalam salah satu tema paling populer.
Hal ini tentu sebanding dengan kualitas yang ditawarkan oleh tema tersebut salah satunya adalah halaman depan tema Hestia. Dari halaman tersebut sudah terlihat bahwa tema ini termasuk tema modern yang profesional.
Sehingga cocok digunakan pada bisnis kreatif, startup, corporate dan masih banyak lagi. Performa Hestia juga sudah cukup bagus untuk tema sekelas ini seperti SEO friendly, responsif pada perangkat apapun.
Fitur :
- Fitur starter site, sehingga tidak perlu membuat web dari nol.
- Relevan untuk toko online karena kompatibel dengan plugin WooCommerce.
- Fitur terjemahan yang didukung oleh plugin multibahasa terbaik yaitu WPML.
- Kompatibel dengan plugin galeri foto.
Baca Juga : 10 Tema WordPress Gratis Dan Terbaik Untuk Toko Online [+Instalasi]
3. Sydney
- Rating : 5
- Instalasi Aktif : sekitar 100.000+
Sydney merupakan salah satu theme WordPress untuk perusahaan gratis. Tema ini sangat berfokuskan pada bisnis dan perusahaan.
Dengan kustomisasi yang mudah dan banyaknya pilihan pengaturan seperti unggah logo, menu navigasi yang beragam dan sejumlah elemen penting lain akan membuat website kamu terlihat lebih profesional.
Tidak hanya itu, Sydney memberikan kamu akses ke Google Font dan pilihan opsi warna dan layout yang beragam. Hal tersebut dapat membuat kamu mengedit dan mengatur website sesuai dengan ciri khas perusahaan.
Selain itu, fitur lain yang sangat diperlukan pada sebuah website seperti full responsif dan fitur terjemahan juga tersedia pada tema Sydney.
Fitur :
- Terdapat block elementor untuk mengkustomisasi web.
- Terdapat background Parallax untuk membuat web lebih menarik.
- Kompatibel dengan elementor.
4. Airi...