Cara Jualan di Shopee untuk Pemula Paling Mudah [Lengkap]

Ifan Prasya 21 Jul 2021 10 Menit 0

Fitur Promosi Shopee (Berbayar)

Promosi iklan di shopee

(c) shopee. Co. Id

Salah satu fitur yang cukup efektif untuk meningkatkan pembeli dan kunjungan ke toko Anda. Shopee memberi nama fitur ini dengan sebutan Iklanku. Iklanku punya 2 tipe iklan:

  1. Iklan produk di hasil pencarian berdasarkan kata kunci yang ditarget.
  2. Iklan produk di kolom “Produk Serupa” berdasarkan rekomendasi.

Dua-duanya terbukti efektif. Anda bisa menjajal salah satu terlebih dahulu, lalu bergantian. Silakan lakukan eksplorasi untuk mendapatkan formulasi terbaik.

Shopee Feed (Gratis)

Shopee feed

(c) shopee. Co. Id

Shopee Feed memungkinkan pemilik toko dan calon pembeli saling berinteraksi. Mirip-mirip dengan media sosial Instagram. Ada feed foto yang bisa di-upload ke Beranda. Ada juga stories untuk menjangkau lebih banyak pembeli.

Maksimalkan fitur ini untuk menjaring lebih banyak calon pembeli, meningkatkan kunjungan toko, menambah jumlah follower, hingga meningkatkan angka penjualan toko Anda.

Shopee Live (Gratis)

Shopee live

(c) shopee. Co. Id

Ada satu fitur yang juga mirip dengan media sosial Instagram. Fitur ini memungkinkan pemilik toko untuk melakukan live streaming yang bisa disaksikan oleh follower.

Dengan begitu, Anda bisa menjalin komunikasi secara langsung. Bisa saling tanya-jawab. Hal ini tentu akan meningkatkan brand toko Anda dan memahami apa kebutuhan pelanggan.

Dekorasi Toko (Gratis)

Dekorasi toko shopee

(c) shopee. Co. Id

Maksimalkan juga fitur Dekorasi Toko dari Shopee yang memungkinkan Anda untuk mempercantik halaman toko. Anda bisa menambah banner yang menggambarkan brand Anda. Juga, bisa untuk pengumuman hal-hal menarik seperti promosi, voucher, diskon. Bisa juga untuk memberi tau pelanggan soal garansi, jam buka toko, hingga retur.


Wah, tidak terasa ya kita sudah sampai di akhir pembahasan yang cukup panjang. Walau terlihat cukup rumit dan melelahkan, sebenarnya bisa dilalui kok. Asal mengerjakan dengan fokus, satu per satu bisa diselesaikan.

Mulai dari awal, menyiapkan produk yang dibalut dengan brand menarik, mulai membuka toko di Shopee lalu menampilkan produk pertama, menerapkan strategi jualan di Shopee, hingga memanfaatkan fitur yang ada.

Perjalanan ini cukup panjang dan mungkin terasa melelahkan. Tapi satu hal, selalu ingat bahwa kita harus menyelesaikan apa yang sudah kita mulai. Sampai berhasil.

 

Baca juga referensi situs tempat belajar jualan online kalian khususnya di Shopee disini ==> https://pintarjualan.id/ (Rekomended banget untuk perbanyak referensi bagaimana jualan kalian makin laris)

 

Terus berdoa, terus berusaha. Semoga bermanfaat dan selamat menjalankan tugas! 🙂

Pages: 1 2 3 4 5Lihat Semua

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Ifan Prasya
Ditulis oleh

Ifan Prasya

Terampil dalam meracik strategi SEO Content Marketing untuk bisnis yang mampu meningkatkan angka penjualan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *