Sebelum membeli peralatan dan perlengkapan make up, skincare, serta produk perawatan tubuh secara online, pastikan Anda membaca terlebih dahulu daftar rekomendasi toko kosmetik di Shopee yang kami bahas dalam artikel ini.
Pasalnya saat ini banyak toko kosmetik yang menjual aneka produk dengan harga bervariasi dan tak sedikit yang mengirim barang KW atau palsu ke pembeli, sehingga Anda harus berhati-hati saat belanja di Shopee.
Mau tahu mana saja toko kosmetik di Shopee yang menjual barang 100% original? Simak rangkumannya di bawah ini, ya!
Daftar Toko Kosmetik di Shopee Terlengkap dan Termurah
Berikut ini nama-nama toko kosmetik di Shopee yang menjual beragam produk kecantikan:
1. Pigeon Teens Indonesia
Rekomendasi toko kosmetik di Shopee yang pertama, khususnya bagi para remaja yang ingin mencari produk ringan dan lengkap adalah Pigeon Teens Indonesia.
Brand asal Jepang ini menjual berbagai jenis alat dan perlengkapan kosmetik khusus belia seperti sabun pencuci wajah, serum, deodorant, alat make up, bedak, dan masih banyak lagi.
Kami merekomendasikannya karena harga seluruh produk kosmetik di sini tergolong terjangkau dan desainnya sangat menggemaskan serta full color.
Untuk mendapatkan voucher ongkir berlimpah atau diskon, Anda bisa belanja lewat Live Shopee yang diadakan oleh admin dari brand ini, ya.
2. EJZOY
Jika Anda lebih suka mencari produk kosmetik dalam satuan bundle atau paket karena dinilai lebih menghemat budget, maka toko online bernama Ejzoy bisa jadi pilihan yang paling tepat.
Pasalnya toko ini menjual perlengkapan dan peralatan kosmetik dengan harga terjangkau berdasarkan kebutuhan pengguna.
Misalnya saja, Anda membutuhkan berbagai jenis make up untuk mempercantik tampilan pada wajah, maka bisa memilih paket make up super lengkap. Selain dalam bentuk bundle, ada pula beberapa produk make up yang dijual per item seperti pelembab bibir dan eye shadow.
3. Sister Beauty
Sister Beauty bisa dibilang sahabatnya para wanita masa kini yang ingin tampil super percaya diri dan cantik setiap hari. Toko online ini menyediakan beragam kebutuhan kosmetik dan skincare yang 100% dijamin originalitasnya karena langsung dari brand aslinya.
Anda bahkan dapat menemukan puluhan nama brand kosmetik dan skincare lain seperti Somethinc, Trueve, Focallure, selection, Dorskin, Jagiya, Glowinc Potion, Skin Game, Azarine, dan masih banyak lagi. Harganya pun juga tidak berbeda jauh dengan official store-nya lho!
Jadi tunggu apa lagi? Langsung saja cek tokonya di salah satu aplikasi belanja online terbaik, Shopee ya!
4. Kimberly beauty88
Rekomendasi toko kosmetik di Shopee berikutnya menurut versi kami adalah Kimberlybeauty88 yang menjual beragam peralatan make up, skincare, dan perlengkapan kecantikan yang up to date.
Di toko ini, Anda pun bisa membeli sunscreen SPF 50 dengan harga 9.500 saja. Murah, tetapi berkualitas. Selain sunscreen, Anda juga bisa menemukan beberapa produk penting lainnya seperti remover make up, concealer, lip balm, dan lain-lain.
5. Natasha Beauty Cosmetics
Butuh bedak refill dan produk kosmetik wajah, bibir, hingga kosmetik mata? Natasha Beauty Cosmetics solusinya. Jika Anda membuka etalase toko ini, ada banyak sekali produk kosmetik dari brand Inez yang dijual per item. Mulai dari bedak, lipstik, foundation, pensil eyeliner, pelembab, eye shadow, dan masih banyak lagi.
Walaupun belum menjual produk kosmetik hingga puluhan ribu item, tetapi produk yang dipamerkan di toko ini terjamin asli dan pengemasannya juga rapi sesuai standar pengiriman kurir yang ada di Indonesia.
6. Puspa Indah Kosmetik
Baca Juga
Siapa nih yang sudah pernah dengar nama Puspa Indah Kosmetik? Toko kosmetik lokal ini telah mampu menjual lebih dari 450 ribu produk dari awal berdiri. Ini artinya, kepercayaan customer dan ketersediaan produk sangat menjawab kebutuhan pengguna Shopee, terutama kaum hawa.
Bagi Anda yang ingin mencari produk kosmetik dari brand lokal dan luar negeri, Puspa Indah Kosmetik inilah tempatnya. Apalagi diskon perlengkapan kosmetika di toko ini cukup besar, sehingga sangat memanjakan para pembeli.
Contoh saja produk maskara waterproof dari Maybeline yang dijual 154 ribuan kini setelah dipotong diskon menjadi 111 ribuan saja. Worthit, kan?
7. MFI Shop
Rekomendasi Toko kosmetik di Shopee berikutnya yang tak kalah lengkapnya adalah MFI Shop. Toko ini menjual lebih dari 35 brand kosmetik dan skincare, baik yang sedang viral maupun merk lama seperti Wardah.
Apa keunggulan dari MFI Shop? Sebagai distributor resmi dari beberapa brand, Anda tidak perlu khawatir akan keaslian produk yang dijual di Shopee. Apalagi harganya juga terbilang sangat terjangkau dengan banyaknya diskon yang diberikan pada pembeli.
Yaps, hampir setiap produk yang dijual oleh MFI Shop dikenakan potongan harga hingga 20% sehingga menguntungkan bagi buyer yang mau checkout kosmetik.
8. Pinkflash
Sangat girly dan serba pink, itulah PinkFlash yakni sebuah global brand yang menyediakan berbagai jenis perlengkapan kosmetik wajah, bibir, mata, hingga aksesori make up berkualitas dengan harga super terjangkau.
Di toko ini Anda bahkan berkesempatan untuk menikmati produk-produk pilihan seperti kategori beli 3 diskon 3%, beli 2 bayar 59 ribu, beli 2 diskon 3%, dan ada hadiah gratis yang disediakan untuk para pembeli terpilih.
Tenang saja, produk-produk di sini dijamin 100% asli kok! Apalagi banyak voucher toko yang bisa Anda klaim dalam jangka waktu tertentu.
9. Victoria Colorful
Rekomendasi toko kosmetik di Shopee yang juga menyediakan kosmetik dengan harga grosir dan barang original adalah Victoria Colorful. Toko ini menjual produk kosmetik per item yang kemungkinan besar Anda butuhkan saat ini.
Sebut saja seperti eye shadow 4 warna, lipstik 6 warna, mascara curling 4D, makeup spray, concealer, pelembab, bahkan produk perawatan tubuh, tangan, dan wajah juga bisa Anda dapatkan di sini! Kapan lagi bisa beli sheetmask yogurt mulai dari 1550-an? Ya di Victoria Colorful!
Kalau Anda mau beli barang grosir di Shopee, khususnya produk kecantikan dan kosmetik, cobalah ke toko Victoria Colorful.
10. Viva Cosmetics
Nama Viva Cosmetics tentunya sudah tidak asing di telinga Anda ya? Brand lokal yang satu ini bahkan bisa dibilang mudah ditemukan di etalase warung hingga supermarket sekali pun.
Produknya yang bervariasi, terjangkau, dan punya manfaat basic bagi para wanita yang sedang belajar merias diri membuat Viva dianggap sebagai salah satu sepuhnya brand kosmetik di Indonesia.
Banyak produk kosmetik terkenal Viva yang dinilai tidak ada penggantinya seperti bedak, milk cleanser, face tonic, sleeping mask, dan lainnya.
Dari sekian nama-nama toko kosmetik online di atas, manakah yang menjadi langganan Anda atau ini pertama kalinya mendengar nama mereka?
Akhir Kata
Karena bisnis kecantikan semakin tinggi peminatnya, makin banyak pula toko skincare dan make up yang buka di marketplace. Namun sebelum Anda membeli kosmetik atau produk kecantikan, cobalah untuk menanyakan tanggal kedaluwarsa atau expired dari produk tersebut.
Itulah rekomendasi toko kosmetik di Shopee yang menjual barang asli atau 100% ori dan Anda pun bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhan pribadi.
Kami berusaha menyuguhkan artikel berkualitas sesuai kebutuhan readers. Yuk, baca artikel menarik lainnya dariAnisa Juniardy di Pluginongkoskirim.com seputar tips, tutorial, dan lain-lain. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi operation@tonjoo.com