Arti Kode Lion Parcel & Istilah Proses Pengiriman Barangnya

Ifan Prasya 14 Nov 2023 3 Menit 0

Buat Anda yang kirim barang pakai jasa Lion Parcel, penting untuk tahu istilah atau arti kode Lion Parcel saat cek resi.

Biar tau kondisi terakhir barang Anda berada dan jika ada masalah pengiriman bisa segera dilaporkan.

Selain menjelaskan artinya, kami juga akan berikan tambahan informasi berupa (1) jenis layanan yang bisa Anda pilih; (2) cara melacak kiriman barang Lion Parcel.

Setelah membaca tulisan ini, diharapkan Anda bisa paham dan tidak bingung lagi. Siap? Mari kita mulaai!

1. Arti Kode Pengiriman Lion Parcel

Inilah sederet arti kode Lion Parcel yang wajib Anda ketahui:

IstilahPenjelasan
STT NumberNama lain dari nomor resi yang Anda dapat ketika mengirim barang menggunakan layanan Lion Parcel. Nomor ini didapat dari agen Lion Parcel (kalau Anda pengirim) atau dari pemilik toko online (kalau Anda pembeli di marketplace).
Booked byNama agen yang menerima barang dari pengirim di kantor cabang Lion Parcel.
Proof of Delivery (POD)Paket barang ditunda untuk dikirimkan di hari itu. Sebab yang paling sering karena kantor cabang tujuan telah tutup, jadi paket disimpan dan akan dikirim keesokan harinya. Meskipun dalam beberapa kasus hal ini sangat jarang terjadi.
Delivery by (DEL)Paket telah dikirim oleh kurir Lion Parcel dari kantor cabang menuju ke kantor pusat. Untuk kemudian dikirimkan ke kantor pusat alamat tujuan, baru ke kantor cabang, lalu ke alamat tujuan.
Arrived at Destination Station (STI-DEST)Paket telah sampai di stasiun/bandara dan siap untuk dikirim ke kantor cabang alamat tujuan melalui cargo Lion Parcel.
Booking in E-CARGOPaket telah didaftarkan untuk diantar menggunakan pesawat Lion Air menuju ke kota tujuan.
Shipment in Process at Station (E-CARGO)Paket sedang dalam proses perjalanan (kereta/pesawat) menuju ke kota tujuan.
Arrived at Station (STI)Paket telah tiba di stasiun / bandara kota tujuan dan siap untuk dikirim ke kantor pusat/cabang terdekat.
Booking (BKD)Paket telah sampai di alamat tujuan.
WarehousePaket sedang berada di gudang pusat Lion Parcel dan belum dikirim ke kota tujuan maupun alamat penerima.
Paket Sudah DiterimaPaket sudah diterima dengan baik oleh penerima barang di alamat tujuan.


Cek Ongkos Kirim Lion Parcel
Anda di Plugin Ongkos Kirim. Mudah, Akurat dan Gratis!

2. Jenis Layanan Lion Parcel

Beragam macam layanan yang ditawarkan ekspedisi Lion Parcel untuk mendukung agen dan mitra terutama UMKM dalam menjalankan bisnisnya.

  • Onepack Layanan paket ekspres dengan pengiriman 1 x 24 jam. Ada garansi uang kembali jika tidak tepat waktu. Harga kompetitif dan affordable.
  • Regpack Layanan paket reguler dengan estimasi waktu 3 – 4 hari sampai. Bisa kirim ke seluruh kota di Indonesia. Harga kompetitif dan affordable.
  • Landpack Layanan paket transportasi darat (pengiriman pakai kereta) dengan estimasi waktu 3 – 4 hari sampai. Biasanya untuk barang-barang berat.
  • Interpack Layanan paket internasional dengan estimasi waktu 1 minggu sampai. Kirim barang / dokumen ke luar negeri lebih terjangkau.

3. Cara Lacak Kiriman Lion Parcel

Untuk mengetahui keberadaan paket barang yang dikirim menggunakan Lion Parcel, Anda bisa cek lewat beragam cara: web resmi, aplikasi, atau web cek resi.

3.1. Melalui Web Resmi

Kode lion air

Anda bisa cek resi Lion Parcel di website resmi mereka melalui browser HP/Laptop (Chrome/Firefox).

Caranya seperti ini:

  • Copy paste URL lionparcel.com
  • Scroll ke bagian Lacak Pengiriman Anda Di sini
  • Isikan nomor resi di kolom yang tersedia
  • Untuk cek banyak resi, klik +Tambah (maks. 5)
  • Klik tombol Lacak

3.2. Melalui Aplikasi

Cara ini juga tidak kalah praktis kalau Anda mau instal aplikasi Lion Parcel di HP. Caranya mudah, yakni:

  • Instal aplikasi Lion Parcel di Google Play Store/App Store
  • Buka aplikasi Lion Parcel di layar utama
  • Pada halaman utama, isikan nomor resi
  • Tap Enter/ikon Cari

3.3. Melalui Laman Cek Resi

Kalau ingin fitur yang komplet, karena selain Lion Parcel juga bisa cek resi JNE, J&T, POS, TIKI, SiCepat, Wahana. Berikut caranya:

  • Buka laman Cek Resi Lion Parcel
  • Pada kolom Pilih Kurir, pilih Ekspedisi Lion Parcel
  • Pada kolom Nomor Resi, isikan nomor resi Lion Parcel
  • Klik tombol Lacak

Apabila Anda belum mengetahui seperti apa nomor resi Lion Parcel, silakan lihat contoh nomor resinya terlebih dahulu.


Cek Resi dan Lacak di mana paket Lion Parcel
Anda di Plugin Ongkos Kirim. Mudah, Akurat dan Gratis!


Kalau dari arti kode Lion Parcel di atas belum ada yang disebutkan, tolong sampaikan lewat komentar ya. Kami akan lengkapi segera.

Oiya, jika mengalami kendala, Anda bisa langsung menghubungi CS Lion Parcel di +62-21-80820072 atau WhatsApp di 0811-1960-0999.

Dan kalau ada pertanyaan lain seputar ekspedisi pengiriman, toko online, marketplace, hingga strategi pemasaran toko, langsung tulis aja di kolom komentar.

Cara Cek Resi dan Tarif Ongkir Gratis. Mudah. Akurat.

Jika Anda hendak melakukan cek resi dan tarif ongkos kirim dapat dengan mudah Anda lakukan menggunakan layanan kami, loh. Selain itu juga 100% gratis.

Yuk, cek resi dan ongkos kirim pengiriman barang Anda.

Lacak di mana paket JNE, POS, Tiki, JNT, Wahana, Lion Parcel, Sicepat, dll dengan mudah, akurat, dan gratis hanya di Plugin Ongkos Kirim!

 


Jangan lupa untuk berkomentar dan beri kami masukan di laman Plugin Ongkos Kirim agar mampu menyuguhkan artikel berkualitas sesuai kebutuhan readers. Yuk, baca artikel menarik seputar Info Ekspedisi, dan lain-lain. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi operation@tonjoo.


Referensi

  • Web resmi Lion Parcel
  • Diperbarui oleh Anisa J pada 14/11/2023
Bagikan ke:
Ifan Prasya
Ditulis oleh

Ifan Prasya

Terampil dalam meracik strategi SEO Content Marketing untuk bisnis yang mampu meningkatkan angka penjualan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *