Cara Jualan di TikTok Shop Live, Jual Produk Sendiri dan Affiliate

Nasikhun A. 09 May 2023 5 Menit 4

Fitur promosi ada dua opsi cara dapat audiens:

  • Otomatis

Opsi ini memungkinkan Anda mendapat audiens dari pilihan Aplikasi tiktok tersebut.

  • Khusus

Opsi ini berarti Anda pilih demografi penonton Anda. Anda bisa memilih target penonton Anda sendiri.

Demografi penonton misalnya dari:

  • gender (semua/Lelaki/Perempuan saja)
  • umur (semua umur/ 13-17/18-24/25-34)
  • minat (semua/education/kecantikan)

B. Kelebihan TikTok Shop Live

a. Customer journey yang mudah

Kalau belanja normal itu kan orang harus pindah pindah apps. dari aplikasi satu ke aplikasi lainnya.

Misal dari melihat review di youtube, baru belanja di tokopedia. Kalau di sini, sudah jadi satu. Sembari menonton review, bisa sambil belanja. Ini memangkas customer journey.

b. Bisa memperluas audiens dan mendapatkan cuan yang lebih banyak

Karena Algoritma tiktok memungkinkan untuk siapapun menemukan live stream Anda. Jadi orang lain yang bukan follower Anda bisa menemukan live stream Anda.

Algoritma tiktok membantu untuk mempertemukan Anda dengan market fit.

c. Banyak promo dan diskon

TikTok memiliki banyak promo. Jadi dengan begitu banyak orang tertarik untuk belanja di TikTok Shop.

C. Tips Ketika Live Streaming TikTok

Mungkin Anda mengalami kesulitan ketika live. Bingung apa yang harus dibicarakan. Bagaimana merangkai katanya. Nah, berikut tips untuk live streaming.

a. Pembukaan

Buat pembukaan yang berisi perkenalan dan tujuan apa dari live streaming Anda. Perkenalan penting karena mungkin ada audiens non-follower yang belum kenal.

Contoh: “Hey, guys! Selamat datang di live straming kita kali ini. Kembali lagi sama aku, Febri. Kali ini aku akan ngasih kamu rekomendasi produk keren yang kamu butuhin buat hangout!”

b. Perkenalan produk

Anda perlu memperkenalkan produk Anda. Agar penonton memahami pentingnya dan manfaat produk Anda.

Contoh: “Ini nih, kaos kece yang lagi hits banget! Bahan katun combed 30s, super nyaman. Harga spesial cuma Rp100.000! Ayo langsung order dengan komen ‘KAOS’ di kolom chat!”

c. Interaksi dengan audiens

Interaksi dengan audiens dengan melakukan tanya jawab. Dan juga saran dan opini.

Contoh: “Hey, thanks udah join live kita hari ini! Gimana kabarnya, semua? Ada yang mau tanya soal produk kita? Jangan lupa, kita ada giveaway lho buat yang aktif di chat!”

d. Ajak order

Terakhir, tentu ajak penonton Anda untuk membeli produk Anda.

Contoh: “Sebelum kita akhiri live ini, jangan sampai ketinggalan promo spesial kita, ya! Stock terbatas, jadi buruan pesan sekarang juga! Terima kasih sudah nonton live kita, sampai jumpa di live streaming selanjutnya!”

D. Sudah Paham Cara Jualan di TikTok Shop Live?

Demikian penjelasan tentang cara jualan di TikTok Shop live yang dapat Anda coba, mulai dari jualan produk sendiri hingga jualan produk orang lain atau affiliate.

Berbicara terkait affiliate, selain dengan TikTok, Anda juga bisa ikut kemitraan Shopee Affiliate. Sebelum memulai, Anda bisa baca dulu penjelasan tentang apa itu Shopee affiliate program agar lebih yakin.

Ada masukan, kritik konstruktif atau saran apapun? Anda dapat menyampaikannya melalui email kami di contact@tonjoo.com. Feedback dari Anda sangat berarti untuk kami 🙂

Semoga bermanfaat.


Baca juga artikel menarik di Plugin Ongkos Kirim yang terkait dengan Bisnis, Info Ekspedisi, atau artikel lainnya dari Moch. Nasikhun Amin. Jangan lupa follow Instagram Plugin Ongkos Kirim juga. Untuk informasi lebih lanjut atau kebutuhan lainnya, Anda bisa menghubungi kami melalui admin@pluginongkoskirim.com.


Referensi:

  • Tiktok – https://seller-id.tiktok.com/university/home?identity=1

Pages: 1 2Lihat Semua

Bagikan ke:
Nasikhun A.
Ditulis oleh

Nasikhun A.

Moch. Nasikhun Amin is a late specializer, data-informed SEO content writer who is constantly hungry for growth. A lifelong learner who is interested in the marriage between creativity and technology.

4 Comments

  1. Thanks for the informations! we are use this into our dataset collections

  2. Avatar of liana Liana says:

    thanks for info

    1. Avatar of anisa Anisa says:

      Ya kak, masama.

  3. Bagaimana cara mengoptimalkan penggunaan fitur TikTok Shop Live agar lebih efektif dalam penjualan produk?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *