Cara Mendapatkan Flash Sale Tokopedia Pembeli, Cek Jadwalnya!

Nasikhun A. 18 Aug 2022 4 Menit 0

2. Pastikan Internet Stabil

Kelancaran internet penting untuk kamu periksa terlebih dahulu sebelum flash sale dimulai. Hal ini berguna untuk memitigasi risiko internet lemot saat belanja flash sale.

Karena ketika internet lemot dan tidak bisa segera checkout barang, kamu bisa saja kehabisan barang incaranmu.

Untuk cek kestabilan internet, kamu bisa mengunjungi website seperti Speedtest, Fast.com, MyRepublik dan platform yang semisal.

3. Tentukan Target Barang Kebutuhan

Karena waktu flash sale ini terbatas, maka kamu harus membuat target barang yang kamu butuhkan sebelum flash sale-nya mulai.

Bikin daftar sebanyak-banyaknya. Kemudian ketika flash sale dimulai, kamu tinggal memilih produk yang kamu inginkan.

Waktu yang terbatas bisa membuat kamu tergesa-gesa, sehingga tidak jernih dalam mengambil keputusan pemilihan barang.

4. Perhatikan Syarat dan Ketentuan

Kamu perlu memperhatikan syarat dan ketentuan pembelian produk flash sale di Tokopedia. Karena terkadang setiap toko memiliki ketentuan tersendiri, seperti cara bayar.

Pastikan bahwa cara pembayaran produk flash sale tersebut dapat kamu lakukan – apakah menggunakan cara COD, e-wallet, transfer atau yang lainnya.

Karena misal kamu sudah aktifkan Tokopedia Paylater, bukan berarti fitur itu selalu bisa kamu gunakan untuk bayar barang flash sale.

5. Gunakan Perangkat yang Mumpuni

Tokped

Perangkat yang mumpuni berarti perangkat yang kamu gunakan untuk mengakses e-commerce adalah perangkat yang tidak terasa berat dan lemot.

Jika perangkat smartphone kamu kurang baik, ini dapat menghambat dalam proses pemesanan barang.

Sehingga bisa berpengaruh pada keterlambatan checkout. Sehingga kamu kehabisan barang yang sedang promo tersebut.

6. Sudah Siap Sebelum Mulai

Cara ikut flash sale tokopedia agar tidak kehabisan barang incaran adalah dengan mempersiapkan diri sebelum flash sale dimulai.

Ini berhubungan erat dengan jadwal yang telah kamu catat sebelumnya. Dengan adanya jadwal, kamu bisa bersiap-siap.

7. Menggunakan Metode Pembayaran yang Instan

Tokped

Selanjutnya, terkait dengan cara dapat flash sale tokopedia adalah dengan menggunakan metode pembayaran yang instan saja.

Karena pemakaian metode pembayaran yang tidak instan – bayar via Indomaret atau transfer lewat atm – akan memakan waktu banyak.

Sehingga kamu nantinya bisa kehabisan barang karena banyak orang yang mengincar barang di program flash sale.

D. Cara Belanja Produk Flash Sale di Tokopedia

Jika di tahap persiapan sebelumnya sudah kamu lakukan, sekarang saatnya mempraktikkan cara belanja produk flash sale di tokopedia sebagaimana berikut ini:

  1. Buka aplikasi Tokopedia (pastikan sudah punya akun dan sudah login. Selain itu, flash sale juga hanya bisa digunakan melalui aplikasi);
    Moch. Nasikhun amin
  2. Pada bagian flash sale, pilih produk yang kamu inginkan;
    Moch. Nasikhun amin
  3. Klik “Beli”;
    Moch. Nasikhun amin
  4. Klik “Beli” lagi;
    Moch. Nasikhun amin
  5. Klik “Pilih Pengiriman”;
    Moch. Nasikhun amin
  6. Pilih salah satu jasa ekspedisi pengiriman;
    Moch. Nasikhun amin
  7. Klik “Pilih Pembayaran”;
    Moch. Nasikhun amin
  8. Tentukan metode pembayaran yang instan (karena waktunya sangat terbatas);
    Moch. Nasikhun amin
  9. Klik “Bayar” dan lanjutkan proses pembayaran;
    Moch. Nasikhun amin
  10. Selesai, kamu sudah berhasil belanja produk flash sale di Tokopedia.

Memang sejauh ini, saat belanja flash sale di Tokopedia, kami belum menemukan dengan cara pakai COD di Tokopedia.

Namun, masih banyak kok metode pembayaran lainnya yang bisa kamu pakai, seperti Gopay, BCA Virtual Account, Mandiri Virtual Account dan yang semisal.

Nah, jika kamu sudah melakukan pembelian, jangan lupa juga untuk cek resi Tokopedia secara berkala, ya.

Hal ini bisa membantu kamu untuk mengetahui sudah sejauh mana paket kamu diantarkan.

E. Penutup

Ketika kamu sudah menemukan cara mendapatkan flash sale Tokopedia, kamu akan mudah memperoleh barang incaran kamu dengan harga yang miring.

Selain itu, kamu juga bisa mempelajari cara dapat bebas ongkir Tokopedia agar ketika belanja, kamu tidak perlu mengeluarkan uang terlalu banyak.

Selain itu, jika kamu mendapati barang yang kamu terima rusak, kamu juga tetap bisa, kok, mengajukan pengembalian barang di Tokopedia.

Dari penjelasan di atas, ada nggak sih yang masih belum kamu pahami? Atau kamu menemukan fakta yang berbeda?

Jika ada masukan, kritik konstruktif atau saran apapun, bisa Kamu sampaikan ke email kami di contact@tonjoo.com atau meninggalkan pesan di kolom komentar.

Feedback dari kamu sangat berarti untuk kami 🙂

Terima kasih sudah membaca. Semoga bermanfaat.

Cara Cek Resi dan Tarif Ongkir Gratis. Mudah. Akurat.

Jika Kamu hendak melakukan cek resi dan tarif ongkos kirim dapat dengan mudah Kamu lakukan menggunakan layanan kami, loh. Selain itu juga 100% gratis.

Yuk, cek resi dan ongkos kirim pengiriman barang Kamu.

Pages: 1 2Lihat Semua

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Nasikhun A.
Ditulis oleh

Nasikhun A.

Moch. Nasikhun Amin is a late specializer, data-informed SEO content writer who is constantly hungry for growth. A lifelong learner who is interested in the marriage between creativity and technology.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *