7 Email Reminder Pembayaran yang Terbukti Meningkatkan Penghasilan

Nisa 02 Feb 2024 5 Menit 0

7 Contoh Email Reminder Pembayaran – Katakanlah Anda menjalankan toko online yang sukses. Anda memiliki jumlah kunjungan website yang tinggi dan produk Anda ramai/sering dibicarakan oleh konsumen. Sudahkah Anda menguasai segalanya?

Jawabannya: belum tentu. Anda masih bisa kehilangan sejumlah besar penjualan melalui keranjang belanja terabaikan atau yang kita sebut dengan Abandoned Order.

Menurut Shopify, sekitar 60-80% keranjang belanja online ditinggalkan sebelum pelanggan menyelesaikan proses pembelian. Hal ini menyiratkan bahwa angka penjualan Anda mungkin hanya sepertiga dari potensi yang sebenarnya.

Email abandoned order/reminder pembayaran memiliki potensi yang cukup menarik, kan?

Beberapa pelanggan mungkin memang tidak pernah memiliki niat untuk membeli sejak awal. Namun ada baiknya Anda berupaya menghilangkan sebanyak mungkin keraguan tersebut, karena sebagian besar dari mereka dapat dibujuk.

Kami menjelajahi beberapa website e-commerce untuk mengumpulkan contoh terbaik dari Email Notifikasi Reminder Pembayaran.

Pada akhir postingan ini diharapkan Anda akan dapat menggunakan contoh-contoh email tersebut untuk membuat template Email Notifikasi Reminder Pembayaran Anda sendiri. Dengan begitu, Anda dapat mulai memulihkan pendapatan dari pembeli yang meninggalkan barang-barang di keranjang belanja.

Mari kita mulai!

1. Sociolla

Sociolla merupakan sebuah platform yang memberikan kenyamanan dan kemudahan kepada para wanita untuk berbelanja produk kecantikan serta akses ke review dan artikel seputar kecantikan. Berdiri pada tahun 2015, Sociolla kini telah merangkul lebih dari 150 merek kecantikan dengan puluhan ribu produk. Email Notifikasi Reminder Pembayaran dari Sociolla cukup simple dan elegan. Hal ini terlihat dari kalimat copywriting yang to the point, yaitu untuk mengingatkan customer barang yang ingin ia beli.

Email reminder pembayaran

Apa yang kami sukai:

  • Judul email sangat spesifik, yaitu menyebutkan: “NAMA PRODUK” AKAN SEGERA JADI MILIKMU – SOCIOLLA” sehingga customer akan ingat bahwa ia menginginkan produk tersebut.
  • Nama toko di pojok kiri atas mengingatkan customer di mana ia berbelanja. Nama toko penting untuk disebutkan.
  • Salam pembuka menggunakan nama customer sehingga lebih menangkap atensi (perhatian) customer dan terkesan lebih personal.
  • Terdapat foto produk yang tersisa di keranjang belanja sebagai pengingat.
  • Terdapat tombol “BAYAR SEKARANG” yang langsung mengarahkan customer ke halaman konfirmasi pembayaran sehingga memudahkan customer untuk menyelesaikan pembelian.

Apa yang tidak kami sukai:

  • Isi dari email sangat sederhana dan tidak ada kalimat penutup berupa ucapan terima kasih.

2. Amily Hijab

Amily hadir menjadi solusi muslimah Indonesia dalam mengenakan hijab syar’i yang stylish dan sesuai syariat. Bergerak dengan ketulusan tersebut, serta didukung oleh tim yang solid, Amily menjadi brand hijab yang mengutamakan khimar atau spesialis khimar. Ratusan mitra dan ribuan produk terjual setiap bulan, menjadi tanda bahwa Amily adalah brand hijab ternama di Indonesia.

Hanya dengan menggunakan template default dari Plugin Reminder Pembayaran Tonjoo, Amily Hijab telah mengirimkan email yang efektif untuk menarik kembali minat customer yang belum melakukan check-out. Berikut tampilan email dari Amily Hijab:

Email reminder pembayaran

Apa yang kami sukai:

  • Konten pada email ini sangat lengkap, mulai dari kalimat inti yang mencantumkan rincian bank, nomor order dan jumlah pembayaran, hingga kalimat penutup berupa ucapan terima kasih.
  • Detail order disebutkan dengan sangat rinci sehingga customer ingat akan barang tersebut walau tanpa foto produk.
  • Nama toko di bagian atas mengingatkan customer di mana ia berbelanja.
  • Warna dan jenis tulisan email yang ‘girly‘ cocok dengan brand Amily dan customer-nya yang mayoritas adalah perempuan.

Apa yang tidak kami sukai:

  • Sejujurnya, kami menyukai keseluruhan email dari Amily Hijab ini.

3. IKEA

Bertujuan untuk memudahkan pelanggannya membeli furniture secara online, IKEA membangun sebuah website yang memungkinkan customer untuk membeli produk IKEA langsung dari rumah atau dari smartphone. Email ini sudah cukup informatif, namun retailer perabotan rumah ini sebenarnya bisa membuat email yang lebih mengesankan lagi dengan mencantumkan gambar produk.

Email reminder pembayaran

Apa yang kami sukai:

  • Nama toko yang tertera dengan jelas di bagian atas mengingatkan customer di mana ia berbelanja.
  • Salam pembuka menggunakan nama customer sehingga lebih menangkap atensi (perhatian) customer dan terkesan lebih personal.
  • Konten pada email ini cukup lengkap, mulai dari kalimat inti yang mencantumkan rincian nomor order, bank, serta jumlah pembayaran.

Apa yang tidak kami sukai:

  • Judul email kurang menarik di mata customer.
  • Sebaiknya pada email ini terdapat foto produk guna memancing customer agar menginginkan produk itu kembali.

4. Aska Label

Bergerak dalam bidang usaha busana muslim untuk wanita, Aska Label berusaha memanfaatkan website-nya secara maksimal untuk memperoleh penjualan yang tinggi. Berikut email notifikasi reminder pembayaran yang mereka kirimkan kepada pelanggan saat mendekati batas akhir pembayaran:

Email reminder pembayaran
Email reminder pembayaran

Apa yang kami sukai:

  • Salam pembuka menggunakan nama customer sehingga lebih menangkap perhatian customer.
  • Gambar yang mereka tampilkan di email ini sangat tepat, persis dengan apa yang ingin dilihat oleh seorang pelanggan yang sedang ragu-ragu untuk membeli.
  • Terdapat link yang langsung mengarahkan customer ke halaman konfirmasi pembayaran sehingga memudahkan customer untuk menyelesaikan pembelian.

Apa yang tidak kami sukai:

  • Tidak terdapat nama toko di bagian atas email sehingga bisa membuat pelanggan bingung atau lupa di mana ia berbelanja produk tersebut. Namun di bagian bawah (footer) sudah terdapat sign nama toko.

5. ERIGO

Erigo merupakan sebuah clothing line yang menjual pakaian remaja mulai dari kaos, jaket, sweater, hoodie, hingga celana. Dilihat sekilas, email ini sangat sederhana namun terkesan tegas.

Email reminder pembayaran

Apa yang kami sukai:

  • Nama toko tercantum dengan jelas dan besar sehingga mengingatkan customer tempat di mana ia berbelanja.
  • Salam pembuka menggunakan nama customer sehingga lebih menangkap perhatian customer.
  • Ini adalah email yang sangat sederhana yang langsung ke intinya.
  • Konten dari email ini bisa dikatakan lengkap, mulai dari batas akhir pembayaran, total jumlah yang harus dibayarkan, sampai dengan cara pembayaran.

Apa yang tidak kami sukai:

  • Email ini akan terlihat lebih baik lagi dengan foto spesifik item yang terdapat di keranjang belanja customer.
  • Email ini terkesan sangat polos dan minimalis, tapi secara umum email ini berfungsi.

6. Elzatta Hijab

Elzatta menawarkan berbagai macam model hijab dan baju muslim di website-nya. Isi dari email notifikasi Reminder Pembayaran Elzatta Hijab adalah sebagai berikut:

Email reminder pembayaran

Apa yang kami sukai:

  • Nama toko di pojok atas mengingatkan customer di mana ia berbelanja.
  • Salam pembuka menggunakan nama customer sehingga lebih menangkap atensi (perhatian) customer dan terkesan lebih personal.
  • Terdapat tombol “Konfirmasi Order” yang langsung mengarahkan customer ke halaman konfirmasi pembayaran sehingga memudahkan customer untuk menyelesaikan pembelian.
  • Konten email sangat lengkap.

Apa yang tidak kami sukai:

  • Tampilan email sangat panjang ke bawah. Meski dibuka dari PC, namun tampilannya seperti tampilan mobile.
  • Ukuran gambar produk sebaiknya dibuat lebih besar lagi agar semakin menarik perhatian.

7. LAZADA

Sebagai salah satu situs belanja online terbesar di Indonesia, Lazada tetap mengirimkan email notifikasi abandoned order kepada pelanggannya untuk menjaga proses pembelian tidak terhenti hanya sebatas di keranjang belanja. Berikut adalah contoh email notifikasi dari Lazada:

Email reminder pembayaran
Email reminder pembayaran

Apa yang kami sukai:

  • Nama toko ‘LAZADA’ di pojok kiri atas mengingatkan customer di mana ia berbelanja
  • Salam pembuka menggunakan nama customer sehingga lebih menangkap atensi (perhatian) customer dan terkesan lebih personal.
  • Terdapat foto produk yang tersisa di keranjang belanja sebagai pengingat.
  • Isi konten email Lazada ini sangat lengkap.

Apa yang tidak kami sukai:

  • Sejujurnya, kami menyukai keseluruhan email dari Lazada ini.

FAQ

1. Apa itu abandoned order?

Abandoned order atau pesanan yang ditinggalkan terjadi ketika pelanggan menambahkan produk ke keranjang belanja online tetapi tidak menyelesaikan proses pembayaran.

2. Bagaimana cara mengatasi pesanan yang tidak diselesaikan?

Ada beberapa langkah yang bisa diterapkan, speerti dengan emnggunakan email pengingat/reminder checkout, membuat proses checkout lebih sederhana, dan menambah metode pembayaran.

3. Apa itu email reminder pembayaran?

Reminder pembayaran adalah email notifikasi yang dikirimkan kepada pelanggan yang mengingatkan mereka tentang pembayaran yang belum diselesaikan atas pesanan yang telah mereka lakukan.

Akhir Kata

Begitulah beberapa contoh email reminder pembayaran atau disebut juga dengan email abandoned order untuk memaksimalkan angka penjualan!

Lihat? Email Notifikasi Reminder Pembayaran mudah untuk di-setting.Belajarlah dari contoh-contoh di atas, dan mulailah memulihkan (recovery) penjualan Anda hari ini! Teruslah belajar memperbaiki strategi Email Reminder Pembayaran yang baik.

Untuk mengirimkan email-email seperti di atas, sebelumnya Anda perlu menginstal Plugin Reminder Pembayaran terlebih dahulu di: https://tonjoostudio.com/product/plugin-reminder-pembayaran/


Jangan lupa untuk berkomentar dan beri kami masukan di laman Plugin Ongkos Kirim agar mampu menyuguhkan artikel berkualitas sesuai kebutuhan readers. Yuk, baca artikel menarik lainnya dari Anisa seputar Info Ekspedisi, dan lain-lain. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi operation@tonjoo.


Artikel ini telah diperbarui pada tanggal 2 Februari oleh Hanif. Apabila Anda menemui informasi yang kurang akurat, mohon tinggalkan komentar di bawah.

Referensi: OptinMonster, amilyhijab.com

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Nisa
Ditulis oleh

Nisa

Nisa is a technical and marketing Content Writer at Tonjoo. She was previously writing for a multinational IT company and also a Reporter at her campus magazine. Since High School, she has been writing at her blog and discovered her passion in blogging. When she's not working, she enjoys traveling, reading, cooking, and try new things.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *