Fasilitas Logistik adalah: Pengertian, Jenis, hingga Contoh

Nasikhun A. 04 May 2023 4 Menit 0

Fasilitas logistik adalah bagian penting dalam dunia bisnis. Jika fasilitas ini tidak ada, akan terjadi berbagai masalah dalam rantai operasi bisnis.

Misalnya kamu sedang mengembangkan ide bisnis fashion pria, fasilitas logistik seperti pusat distribusi dan fulfillment berperan penting dalam pengelolaan pengiriman produk ke toko ritel atau pelanggan.

Lantas, apa itu fasilitas logistik? Apakah fasilitas logistik e-commerce seperti Lazada, dan ekspedisi seperti JNE sama dengan fasilitas logistik secara umum? Berikut penjelasan selengkapnya!

Fasilitas Logistik adalah Apa? Ini Pengertiannya

Fasilitas logistik adalah

Fasilitas logistik adalah berbagai infrastruktur, peralatan, dan layanan yang digunakan untuk mendukung aktivitas logistik suatu perusahaan atau organisasi.

Logistik sendiri adalah proses pengelolaan, penyimpanan, dan pengiriman barang dari titik asal hingga titik tujuan untuk memenuhi kebutuhan konsumen.

Dalam banyak industri, pengelolaan fasilitas logistik yang baik adalah kunci keberhasilan dalam memenuhi permintaan pasar dan menjaga kepuasan pelanggan.

Maka dari itu, fasilitas logistik memainkan peran penting dalam memastikan barang sampai ke tangan konsumen dengan efisien dan efektif. Lalu, apa saja komponen utama dan pendukung fasilitas logistik?

Komponen Utama dan Pendukung Fasilitas Logistik

Fasilitas logistik adalah

Fasilitas logistik yang umum memiliki komponen utama dan pendukung, mulai dari gudang & pusat distribusi, transportasi, infrastruktur, hingga sistem informasi. Berikut lebih jelasnya!

1. Gudang dan Pusat Distribusi

Komponen utama dalam fasilitas logistik adalah gudang dan pusat distribusi di mana barang disimpan dan dikelola sebelum dikirimkan ke lokasi tujuan.

Contohnya adalah pusat distribusi yang digunakan untuk mengelola dan mengirim barang yang dipesan melalui platform e-commerce, seperti fasilitas pengiriman Amazon atau Lazada.

Bahkan, saat ini banyak juga platform gudang online yang berguna untuk reseller dan dropshipper. Jika kamu punya usaha semacam dan butuh gudang, simak cara memilih gudang online.

2.Transportasi

Komponen penting dalam fasilitas logistik ke dua adalah moda transportasi yang digunakan untuk mengirim barang dari satu titik ke titik lain, seperti truk, kereta api, kapal, dan pesawat terbang.

Contoh transportasi yang umum digunakan sebagai fasilitas ekspedisi adalah darat yang digunakan untuk mengangkut barang dalam jarak dekat atau jarak jauh, misalnya truk pengangkut barang untuk perusahaan ritel.

3. Infrastruktur Pendukung

Infrastruktur termasuk komponen pendukung dalam fasilitas logistik. Contohnya jalan raya, pelabuhan, bandara, dan terminal kereta api yang digunakan untuk mengakomodasi dan mendukung pergerakan barang melalui berbagai moda transportasi.

4. Teknologi dan Sistem Informasi

Alat dan perangkat lunak yang digunakan untuk mengelola, melacak, dan mengkoordinasikan aktivitas logistik, seperti sistem manajemen gudang (WMS), sistem manajemen transportasi (TMS), dan sistem pelacakan pengiriman.

5. Layanan Logistik Tambahan

Layanan yang mendukung operasi logistik, seperti perencanaan rute, pengemasan, pelabelan, pengisian ulang, dan layanan nilai tambah lainnya yang membantu memastikan pengiriman barang yang efisien dan tepat waktu.

Jenis-Jenis Fasilitas Logistik

Fasilitas logistik adalah

Daftar ini mencakup beberapa jenis fasilitas logistik yang berbeda. Namun, perlu dicatat bahwa dalam praktiknya, beberapa fasilitas mungkin menggabungkan beberapa fungsi untuk meningkatkan efisiensi operasional.

1. Fulfillment

Fulfillment adalah proses di mana perusahaan menerima, memproses, dan mengirimkan pesanan pelanggan. Fasilitas fulfillment biasanya menangani pesanan dari berbagai saluran, seperti e-commerce, ritel, atau grosir.

Layanan fulfillment mencakup penerimaan barang, penyimpanan, pengemasan, pengiriman, dan bahkan pengembalian. Fasilitas ini biasanya menggunakan teknologi canggih dan otomasi untuk memastikan proses yang efisien dan cepat.

Contoh dari fasilitas fulfillment adalah Amazon Fulfillment Center.

2. Pusat Distribusi

Pusat distribusi adalah fasilitas yang berfungsi sebagai titik pusat di mana barang diterima dari produsen atau pemasok, disimpan, dan kemudian didistribusikan ke berbagai lokasi seperti toko ritel atau gudang lainnya.

Pusat distribusi biasanya lebih fokus pada kelancaran proses pengiriman dan kurang pada penyimpanan jangka panjang. Pusat distribusi seringkali memiliki sistem manajemen inventaris yang canggih untuk mengoordinasikan pergerakan barang secara efisien.

Contoh dari pusat distribusi adalah Walmart Distribution Center.

3. Pergudangan

Pergudangan merujuk pada fasilitas yang utamanya berfungsi sebagai tempat penyimpanan barang jangka pendek hingga jangka panjang. Gudang menerima, menyimpan, dan mengelola inventaris, serta menjaga keamanan dan kondisi barang selama disimpan.

Pergudangan lebih fokus pada penyimpanan dan penanganan barang daripada pengiriman. Gudang mungkin memiliki beberapa fungsi tambahan, seperti pengemasan dan pelabelan, tetapi fokus utamanya adalah penyimpanan.

Contoh dari pergudangan adalah gudang penyimpanan bahan baku atau produk jadi.

4. Cross-Docking

Cross-docking adalah fasilitas logistik di mana barang diterima, disortir, dan langsung dikirimkan ke lokasi tujuan tanpa disimpan di gudang.

Tujuannya adalah untuk meminimalkan waktu penyimpanan dan mempercepat proses pengiriman. Contoh dari cross-docking adalah fasilitas pengiriman ekspres seperti UPS atau FedEx.

5. Hub Logistik

Hub logistik adalah pusat di mana berbagai moda transportasi bertemu dan memungkinkan perpindahan barang dari satu moda transportasi ke moda yang lain.

Pages: 1 2

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Nasikhun A.
Ditulis oleh

Nasikhun A.

Moch. Nasikhun Amin is a late specializer, data-informed SEO content writer who is constantly hungry for growth. A lifelong learner who is interested in the marriage between creativity and technology.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *