Daftar Biaya Kirim Barang ke Jepang via Pos Indonesia, JNE & Kurir Lainnya

Ayu 07 Jun 2022 4 Menit 0

Biaya kirim barang ke Jepang sebelumnya memang cukup mahal karena jarak yang jauh ditambah pajak ekspor. Tapi seiring banyaknya jasa ekspedisi yang melayani pengiriman luar negeri, tarif nya pun semakin kompetitif.

Ada banyak perusahaan baik lokal maupun internasional yang menyediakan pengiriman dengan harga terjangkau. Sehingga biaya ekspor ke Jepang tidak semahal tahun-tahun sebelumnya.

Nah, berikut sudah kami rangkum daftar tarif kirim barang dari Indonesia ke Jepang di beberapa jasa ekspedisi sebagai perbandingan dan referensi.

Jasa Kirim Barang ke Jepang dari Indonesia

Jasa kirim yang melayani ekspedisi ke luar negeri biasanya juga menyediakan layanan pengiriman ke Jepang. Ada cukup banyak jasa kirim semacam ini di Indonesia, mulai dari perusahaan lokal sampai global.

Beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:

  1. Pos Indonesia
  2. JNE
  3. TIKI
  4. J&T
  5. FedEx
  6. DHL
  7. Global Paket
  8. Rifex
  9. Atha Express
  10. Indo Shipping
  11. Java Express

Masih ada banyak sekali perusahaan lokal maupun internasional yang membuka pengiriman ke Jepang.

Masing-masing perusahaan memiliki layanan, fitur, kelebihan serta tarif yang berbeda-beda.

Daftar Biaya Kirim Barang ke Jepang dari Indonesia

Tarif pengiriman barang ke Jepang sebetulnya tidak berbeda jauh dengan biaya kirim ke Korea Selatan. Sebab, jarak dari Indonesia ke kedua negara tersebut cenderung sama.

Secara umum, biaya kirim paket/dokumen dari Indonesia ke Jepang berada di kisaran berikut ini:

  • Layanan ekonomi atau reguler berkisar antara Rp 400.000 – Rp 450.000 per kg,
  • Layanan express berkisar antara Rp 450.000 – Rp 500.000 per kg,
  • Layanan cargo udara berkisar antara Rp 850.000 – Rp 950.000 per kg,

Rentang biaya di atas masih sekedar taksiran. Tarif pengiriman bisa jadi lebih murah ataupun lebih mahal, tergantung jasa ekspedisi, layanan, promo, dan faktor lainnya.

Agar lebih mudah, Anda bisa simak biaya pengiriman di beberapa jasa ekspedisi yang sudah kami rangkum di bawah ini.

1. Pos Indonesia

Kirim paket ke Jepang via Pos Indonesia bisa dibilang cukup terjangkau. Tarifnya dibandrol mulai dari Rp 200-an ribu dengan estimasi sekitar 6 hari. Rinciannya sebagai berikut:

LayananBiaya
R LNRp 341.905
ePacket LP APPRp 276.210

Sementara untuk kirim paket ke Jepang via EMS Dokumen dibandrol mulai dari 11.30 USD atau sekitar Rp 158.200 per 250 gr untuk rate Rp 14.000.

2. JNE

Untuk pengiriman lewat JNE tarifnya cenderung lebih mahal. Yaitu sebagai berikut:

LayananBiaya
Dokumen per kgRp 607.000
Paket per kgRp 607.000

Harga di atas tidak termasuk wilayah Okinawa. Ohya, biaya di atas belum termasuk tax / pajak dan beberapa biaya tambahan wajib lainnya.

3. TIKI

Sama dengan biaya kirim barang ke Amerika dari Indonesia, tarif yang dibandrol TIKI untuk pengiriman ke Jepang cenderung tinggi dengan rincian seperti berikut.

LayananBiaya
Dokumen (WDX)33,5 USD atau Rp 469.000 per kg
Paket (WPX)41,5 USD atau Rp 581.000 per kg

4. FedEx

Ongkos kirim ke Jepang dari Indonesia adalah mulai dari Rp 518.000 per 500 gr untuk dokumen. Sementara untuk kiriman paket dibandrol mulai dari Rp 670.000 per kg, sama dengan biaya kirim barang ke Australia.

5. DHL

Selain fedEx, DHL juga melayani pengiriman luar negeri dari Indonesia. Salah satunya ke Jepang. Tarif pengiriman DHL ke Jepang cukup kompetitif yaitu mulai dari kisaran Rp 672.500 per kg.

Harga ongkir tersebut merupakan biaya kirim pokok, belum termasuk biaya tambahan lainnya. Seperti entri data, address correction, elevated risk, dll.

6. Global Paket

Perusahaan alternatif yang bisa dijadikan partner eskpor ke Jepang adalah Global Paket. Global Paket melayani 2 jenis layanan pengiriman:

  1. Layanan Economy dengan waktu pengiriman 5 sampai 10 hari, dan
  2. Layanan Express dengan estimasi pengiirman 2 sampai 5 hari.

Untuk layanan Economy, tarif kirim barang umum berupa pakaian, kain, tas, sepatu, buku, aksesoris, dan semacamnya dibandrol Rp 450.000 per kg. Sementara untuk kiriman barang khusus berupa makanan, kosmetik, dan herbal tarifnya Rp 475.000 per kg.

Untuk layanan Express, tarif kirim dokumen maksimal berat 0,5 kg adalah Rp 350.000. Sedangkan untuk kiriman paket barang khusus dibandrol Rp 500.000 per kg.

7. Rifex

Rifex merupakan salah satu jasa pengiriman murah ke Jepang untuk keperluan kiriman barang. Anda bisa kirim semua jenis barang mulai dari pakaia, aksesoris hingga kosmetik.

Biaya pengirimannya cukup ramah di kantong yaitu mulai dari Rp 375.000 per kg dengan estimasi pengiriman 4 sampai 10 hari saja.

Halaman Selanjutnya
8. Atha Express...

Pages: 1 2

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Ayu
Ditulis oleh

Ayu

Be bold & strong through what you say and share ~

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *