Cara Ampuh Optimasi SEO untuk Toko Online Agar Makin Laris

Mufti 10 Mar 2021 11 Menit 0

Tidak cukup hanya membangun website untuk toko online, jika ingin jualan online Anda ramai pembelinya. Solusinya dengan cara optimasi SEO untuk toko online Anda agar masuk halaman pertama Google dan mesin pencari lainnya.

Nah jika Anda ingin melakukannya, sangat tepat sekali membaca artikel ini, karena akan dibahas hal menarik seperti:

  • Mengenal, apa itu SEO untuk toko online
  • Apa itu Local SEO
  • Cara optimasi SEO untuk toko online.

Poin-poin di atas perlu Anda lakukan untuk optimasi website toko online Anda, dengan tujuan supaya bisnis Anda mudah ditemukan di dunia internet.

Sebab dengan menerapkan cara optimasi SEO untuk toko online ini akan membuat website toko online Anda mendapatkan peringkat pertama Google. Apalagi jika anda buat website di tangan yang profesional.

Tidak hanya Google, namun juga ecommerce dan sosial media.

Dengan demikian jualan online Anda akan banyak pembeli setiap harinya dan bakalan untuk besar.

Baiklah, dari pada penasaran langsung saja silahkan simak penjelasannya di bawah ini.

Apa Itu SEO Untuk Toko Online?

SEO untuk toko online pada dasarnya sama dengan SEO untuk website biasa, namun toko online sedikit lebih rumit karena berisi produk bukan artikel.

Seperti yang kita ketahui bahwa teknik SEO tidak lepas dari artikel (konten), yang menjadi faktor untuk mengalahkan kompetitor di mesin pencari.

Nah bagaimana dengan SEO untuk toko online ini?

Setidaknya ada tiga hal yang harus Anda perhatikan, yaitu:

  • SEO untuk mesin pencari Google
  • SEO untuk mesin pecari Marketplace
  • SEO untuk mesin pencari sosial media.

Berikut penjelasannya:

SEO Untuk Mesin Pencari Google

SEO untuk mesin pencari Google adalah langkah mengoptimasi halaman website agar dapat ranking di hasil mesin pencari Google.

Artinya halaman produk jualan online Anda bisa mendapatkan renking dihasil pencarian Google.

Kenapa ini penting?

Karena 75 persen pengguna mesin pencari hanya memperhatikan halaman pertama hasil penelusuran (smallbizgenius, 2021).

Apalagi, Google merupakan mesin pencari yang paling banyak penggunanya dibandingkan dengan yang lainnya.

Untuk itu, penting sekali pemilik toko online menjadikan websitenya bisa merangking dihasil pencarian Google sesuai dengan target bisnisnya.

Makanya kenapa Anda harus optimasi toko online Anda meggunakan teknik SEO untuk mesin pencari Google ini.


Baca Juga:


SEO Untuk Mesin Pencari Marketplace

SEO Marketplace adalah langkah praktis mengoptimasi toko online yang ada di marketplace. Tujuannya supaya produk dagangan akan muncul paling atas hasil pencarian sesuai dengan kata kunci yang digunakan dalam melakukan penelusuran di marketplace tersebut.

Marketplace akan memunculkan produk yang sesuai dengan kata kunci yang digunakan oleh calon pembeli.

Sebagai contoh coba ketikan “madu asli” di salah satu marketplace, hasilnya akan seperti ini:

Contoh seo untuk mesin pencari marketplace

Maka mesin pencari marketplace akan menampilkan rekomendasi produk yang sesuai dengan kata kunci yang digunakan calon pembeli.

Produk “madu asli” pada gambar di atas memiliki hasil pencarian lebih dari 84 ribu.

Banyak juga kan pesaingannya!

Sama seperti hasil pencari Google, produk yang muncul pada halaman pertama mesin pencari marketplace berpotensi tinggi mendapatkan pembeli dibandingkan halaman berikutnya.

Itulah kenapa optimasi SEO untuk marketplace ini harus di lakukan supaya produk dagangan Anda bisa muncul pada halaman pertama.

Pages: 1 2 3 4 5 6

Bagikan ke:
Mufti
Ditulis oleh

Mufti

Terus berusaha semaksimal mungkin untuk menyuguhkan konten yang terbaik dan bermanfaat bagi pembaca.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *