Apa itu SEO? Pengertian, Konsep Dasar dan Cara Kerja SEO

Mufti 10 Feb 2021 13 Menit 0

Secara umum, SEO adalah singkatan dari ‘Search Engine Optimization‘ atau ‘Optimisasi Mesin Pencari’, yang artinya teknik optimasi untuk merangking kata kunci dan menambah trafik di mesin pencari Google.

Supaya lebih paham lagi tentang SEO, kami tidak hanya membahas apa itu SEO namun juga berbagai manfaat dari SEO dan cara kerja SEO itu sendiri.

Serta berapa biaya dan tim SEO yang dibutuhkan untuk mengoptimasi sebuah website agar bisa tampil maksimal di mesin pencari seperti Google.

Semuanya kami sajikan dengan bahasa yang sederhana mulai dari yang paling dasar, sehingga pembaca bisa lebih mudah untuk memahami SEO.

Istilah SEO tentunya sudah tidak asing lagi ya bagi sebagian orang yang sering berselancar di dunia internet. Tapi sebenarnya manfaat dari SEO itu apa, sih?

Langsung saja, silahkan simak penjelasannya dibawah ini secara lengkap dan detail ya…

Sekilas Tentang SEO

Sekilas tentang seo

Seperti yang telah disebutkan pada awal paragraf, mengenai apa itu SEO?

SEO adalah praktik mengoptimalkan sebuah website untuk meningkatkan visibilitas dari sebuah website atau halaman website tersebut pada pencarian yang relevan di mesin pencarian Google atau mesin pencari lainnya.

Dengan kata lain, SEO akan membuat perubahan tertentu pada desain website kamu dan konten yang membuat website kamu lebih menarik bagi mesin pencari.

Tujuan dari pengaplikasian teknik SEO ini yaitu agar mesin pencari menampilkan websitemu sebagai hasil teratas pada halaman hasil mesin pencari (SERP).

SEO adalah proses yang dilalui suatu organisasi untuk membantu memastikan bahwa peringkat website mereka tinggi di mesin pencari untuk kata kunci dan frasa yang relevan.

Sebagai contoh, ketikan kata kunci “Apple” di laman pencarian Google.

Keyword apple

Bisa dilihat hasilnya, yang muncul adalah produk Apple bukanlah buah apel.

Dari sini membuktikan bahwa mesin pencari Google akan menampilkan konten atau topik pembahasan yang relevan yaitu sebuah produk Apple bukan buah Apel.

Karena kebanyakan orang akan mencari sebuah informasi mengenai brand Apple dibandingkan dengan buah Apel. Makanya, pada halaman satu Google dikuasai oleh brand Apple itu sendiri.

Apa Manfaat SEO?

Manfaat seo

Seperti yang telah disinggung pada bagian awal, SEO bertujuan untuk menjadikan website kamu berada di halaman pertama hasil pencarian mesin pencari.

Ada banyak manfaat SEO untuk bisnismu.Dengan meningkatkan SEO, kamu bisa memperluas visibilitas websitemu di mesin pencari.

Hal ini membantumu menjangkau dan melibatkan lebih banyak pelanggan yang potensial.

Dengan membuat konten yang berfokus pada SEO yang lebih menarik dan efektif, kamu bisa meningkatkan peluang untuk mendatangkan lebih banyak lalu lintas organik yang ditargetkan.

Setidaknya ada lima manfaat utama SEO yaitu:

Meningkatkan Konversi Halaman Website

Dengan menggunakan layanan Google membuat semua tampilan halaman website kamu bisa ditampilkan dengan baik di semua perangkat seperti seluler, tablet, maupun desktop.

Dengan penyajian konten yang berkualitas dan mudah dibaca oleh para pengunjung sehingga membuat pengunjung betah berlama-lama di pada situs tersebut.

Mendapatkan Pengunjung Lebih Banyak

Jelas ini sangat mungkin terjadi, karena cara menampilkan website di halaman pertama Google salah satunya dengan menerapkan SEO di website kamu.

Ini akan meningkatkan pengunjung website karena 75 persen pengunjung akan mengklik konten yang tampil teratas di mesin pencari.

Pages: 1 2 3 4 5 6

Bagikan ke:
Mufti
Ditulis oleh

Mufti

Terus berusaha semaksimal mungkin untuk menyuguhkan konten yang terbaik dan bermanfaat bagi pembaca.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *