Sudah aktivasi ShopeePay tapi belum punya saldo untuk belanja? Jangan kemana-mana, dapatkan tutorial lengkap cara top up ShopeePay + info biaya admin terlengkap di artikel berikut.
Untuk berbelanja online maupun offline pakai ShopeePay, syaratnya kamu harus punya saldo terlebih dahulu. Sebetulnya cara isi saldo ShopeePay cukup mudah dan tersedia dalam berbagai alternatif.
Tapi, jika kamu pengguna baru mungkin masih cukup bingung bagaimana cara isi saldo ShopeePay. Nah, sekarang jangan bingung lagi ya karena di sini akan kami kupas tuntas tutorial cara isi ShopeePay lengkap.
Artikel Terkait:
Cara Top Up ShopeePay
Sebelum memulai, kamu bisa baca terlebih dahulu artikel apa itu ShopeePay. Di artikel tersebut sudah kami ulas banyak hal mengenai ShopeePay. Mulai dari keuntungan, cara aktivasi serta cara menggunakannya.
Sementara untuk melakukan top up saldo, caranya adalah:
- Kunjungi aplikasi Shopee > Isi Saldo ShopeePay > Isi Saldo.
- Kamu akan dihadapkan pada 5 pilihan metode untuk mengisi saldo:
- BCA OneKlik
- Transfer Bank (SeaBank, BCA, Mandiri, BNI, BRI, BSI, Permata, dan bank lainnya.
- Alfamart atau Alfamidi
- Indomaret, Indomaret Point atau i.saku, dan
- Scan QR code di gerai Circle K.
- Pilih salah satu, lalu ikuti petunjuk yang tertera.
Urutan pengisian saldo bisa dilihat di tampilan gambar berikut.
Setiap cara memiliki biaya admin serta langkah-langkah pengisian yang berbeda. Lantas, bagaimana step by step isi saldo menggunakan ke-lima pilihan di atas? Mari kita simak tutorial nya satu per satu. Ikuti terus ya!
Catatan:
- Jumlah maksimum saldo ShopeePay adalah 2 juta (untuk akun belum terverifikasi) dan 10 juta (untuk akun yang sudah terverifikasi / ShopeePay Plus).
- Limit akumulasi dana yang masuk ke akun ShopeePay maksimal 20 juta / bulan dan kembali dari nol mulai tanggal 1 setiap bulan.
- Biaya admin isi saldo via transfer bank Rp 500 untuk bank BCA/BRI/BSI dan Mandiri dan Rp 1.000 melalui transfer bank BNI.
- Biaya admin pengisian Alfamart adalah Rp 2.500 dan Indomaret Rp 0 (tanpa biaya).
Baca Juga: âCara Menghubungi Call Center Shopee [Via Chat, Email & Telepon].
Via BCA OneKlik
Baca Juga
Isi saldo menggunakan BCA OneKlik hanya bisa dilakukan melalui perangkat smartphone iOS dan android. Untuk nominal pengisian saldo di BCA OneKlik adalah 20 ribu, 50 ribu, 100 ribu, 200 ribu, 300 ribu dan 500 ribu.
Langkah-langkah isi saldo lewat BCA OneKlik sebagai berikut:
- Masuk aplikasi Shopee.
- Pilih Isi Saldo ShopeePay > Isi Saldo > BCA OneKlik.
- Pilih kartu debit BCA OneKlik.
- Masukkan nominal saldo yang ingin ditambahkan.
- Pilih Bayar Sekarang.
- Kamu akan diarahkan ke halaman konfirmasi. Cek kembali nominal saldo serta nomor kartu. Pilih Bayar.
- Jika pembayaran sudah terverifikasi, secara otomatis saldo di akun kamu akan bertambah. Saldo akan masuk secara otomatis dalam 1×24 jam.
Sebelum melakukan pengisian seperti cara di atas, pastikan kamu sudah punya kartu debit yang nantinya akan dihubungkan ke ShopeePay. Jika dalam 1×24 jam saldo belum masuk, silahkan hubungi call center Shopee.
Via Transfer Bank
Untuk mengisi saldo ShopeePay bisa dilakukan melalui transfer bank, baik lewat ATM, m-banking maupun i-banking. Ada sejumlah bank yang bekerja sama dengan Shopee dan menyediakan layanan top up ShopeePay. Bank-bank tersebut BCA, BRI, BNI, Mandiri, BSI, Permata dan Sea Bank.
Berikut tutorial pengisian saldo untuk masing-masing bank:
1. Bank BCA
Cara top up shopeepay BCA dilakukan melalui 3 cara: ATM, m-banking dan i-banking.
Langkah pertama, silahkan log in aplikasi Shopee. Lalu klik Isi Saldo ShopeePay > Isi Saldo > Transfer Bank > BCA > Konfirmasi.
Kamu akan mendapatkan nomor Virtual Account sebagai kode isi saldo. Jika sudah mendapat kode VA, silahkan pilih metode untuk isi saldo seperti langkah berikut.
Menggunakan ATM
- Datangi ATM BCA terdekat.
- Masukkan kartu ATM, input PIN.
- Pilih Transaksi Lainnya > Transfer > ke rekening BCA Virtual Account.
- Input nomor Virtual Account, cek kembali, klik Benar.
- Masukkan nominal topup yang diinginkan. Minimal topup ATM adalah 10 ribu.
- Periksa kembali data yang tampil di layar. Jika sudah sesuai, pilih YA.
Menggunakan m-banking
- Buka aplikasi BCA Mobile > input kode akses log in.
- Pilih m-transfer > BCA Virtual Account.
- Masukkan kode Virtual Account yang kamu peroleh dari aplikasi Shopee.
- Klik OK > Send.
- Tambahkan nominal saldo yang ingin dimasukkan, minimal 10 ribu.
- Periksa kembali informasi nama, username serta jumlah nominal.
- Klik OK.
- Input PIN m-BCA, klik OK.
Menggunakan i-banking
- Buka internet banking BCA.
- Pilih Transfer Dana > Transfer ke BCA Virtual Account.
- Centang nomor Virtual Account, lalu input nomor VA yang kamu dapatkan dari aplikasi, klik Lanjutkan.
- Masukkan jumlah nominal saldo yang diinginkan, minimal 10 ribu.
- Cek kembali informasi yang tertera di layar. Pilih YA.
- Input respon KeyBCA, klik Kirim.
Pembayaran akan dicek dalam 10 menit. Setelah...