Mengenal Tonjoo, Pengembang Plugin Ongkos Kirim, Simak!

Tim Tonjoo Media 11 May 2019 3 Menit 0

Jika sebelumnya kamu pernah membeli dan menggunakan plugin ongkos kirim dari Tonjoo, kamu mungkin bertanya – tanya “Siapa sih Tonjoo sebenarnya?”, “Apa sih yang menjamin plugin ongkos kirim yang dikembangkan dari Tonjoo lebih berkualitas dibanding plugin ongkos kirim lainnya?” Nah, untuk menjawab pertanyaan tersebut, yuk kita mengenal Tonjoo lebih dalam. Siapa tahu kisah sukses dari Tonjoo menginspirasimu sama seperti 5 Pelajaran yang Bisa Kamu Ambil dari Kisah Sukses Ahmad Zaky, Pendiri Marketplace BukaLapak. Langsung disimak, ya!

Tonjoo adalah sebuah startup yang didirikan oleh para WordPress Developer di Yogyakarta. Ide berdirinya Tonjoo bermula ketika salah satu penggagasnya, Pranowo S. Putro, yang terlebih dahulu terjun ke dunia startup dan industri digital, menemui sebuah jalan buntu di proyek yang sedang ia kerjakan bersama temannya. Putro, begitu ia biasa disebut, kemudian mengkonsultasikan kesulitan yang ditemuinya tersebut kepada sahabatnya dari SD yaitu Todi Adiyatmo W, yang saat itu baru pulang setelah menyelesaikan studi S2-nya di Australia.

Siapa sangka ternyata Todi mampu menyelesaikan masalah tersebut hanya dalam waktu 5 menit lewat sebuah solusi IT. Sejak saat itulah muncul keyakinan jika teknologi bisa menjadi solusi atas permasalahan bisnis yang terjadi saat ini.

Mulai saat itulah, Putro dan Todi mulai berkolaborasi dalam beberapa proyek lainnya. Todi berperan sebagai techies sejati dengan banyaknya bahasa pemrograman yang dikuasainya. Sumbangan pengetahuannya dalam dunia perkembangan WordPress dan berbagai produk IT lainnya sangatlah besar. Ia pun termasuk ke dalam jajaran programmer yang disegani di Yogyakarta dan sering mengisi acara dan seminar tentang WordPress di Kota Pelajar ini.

Putro kemudian yang mengambil peran sebagai Komisaris Tonjoo sekaligus Business Intelligence Strategist. Tugasnya adalah untuk menaikkan visitor, konten, dan tentu saja meningkatkan penjualan setiap produk plugin, theme, dan juga jasa pengembangan berbagai produk IT. Putro pun menjelma menjadi pemain kawakan dalam dalam dunia startup. Ia seringkali diminta sebagai mentor dalam proses inkubasi startup.

Merasa butuh tambahan tenaga untuk mengakselerasi bisnis, Purnawan Widyanaputra dan M. Iqbal Jayadi pun ikut bergabung. Keduanya adalah adik kelas Todi dan Putro semasa SMA. Keduanya berperan sebagai Project Manager dimana Purnawan lebih sering berfokus ke proyek – proyek berbasis sistem informasi dan aplikasi mobile, sedangkan Iqbal menangani proyek WordPress dan e-commerce.

Setelah komponen para pendiri dirasa lengkap, merekapun merasa jika bisnis ini perlu dilegalkan. Proses melegalkan Tonjoo sebagai sebuah PT pun memakan waktu hingga setahun untuk mengurus semua dokumennya. Setelah proses tersebut selesai, hambatan yang ditemui Tonjoo tidak berhenti sampai di sini. Tonjoo pun menyadari jika pasar teknologi masih terpusat di Jakarta. Untungnya, pengembangan IT bisa dilakukan di mana saja. Putro pun berangkat ke Jakarta untuk lebih bisa menyasar konsumen Jakarta sedangkan proses pengembangannya tetap berada di Yogyakarta.

Tonjoo bertumbuh dengan sangat pesat. Hingga akhirnya Tonjoo dipercaya untuk mengembangkan Hipwee bahkan mengurus segala kebutuhan teknis bagi Hipwee. Kesuksesan Hipwee berdampak kepada pertumbuhan Tonjoo. Semakin banyak proyek berbasis WordPress, e-commerce, sistem informasi, aplikasi mobile, yang datang ke Tonjoo dari berbagai brand dan perusahaan besar. Tonjoo pun banyak terlibat dalam memberikan solusi IT ke proyek – proyek pemerintahan.

Lama berkecimpung di dunia e-commerce, Tonjoo pun paham jika ongkos kirim merupakan elemen yang tak terpisahkan dalam sebuah toko online. Plugin cek ongkos kirim pun dikembangkan agar para pengembang toko online bisa menggunakan fitur ini dalam toko online ini dengan mudah.

Yang membuat plugin ini berbeda dengan plugin cek ongkos kirim lainnya tentu adalah segudang fitur yang ada di dalamnya. Hal ini tentu saja mungkin mengingat Tonjoo, si pengembang plugin cek ongkos kirim, telah memiliki banyak pengalaman dalam mengembangkan sebuah toko online. Karena itu setiap ada kesalahan atau inovasi yang ditemukan, Tonjoo langsung menerapkannya pada plugin cek ongkos kirim mereka dengan cepat. Tonjoo memastikan setiap orang yang memakai plugin cek ongkos kirim dari Tonjoo selalu mendapatkan teknologi terkini.

Tertarik dengan pengalaman Tonjoo dan bahkan mau mendulang kisah sukses yang sama dengan mempercayakan pengembangan toko online Anda kepada Tonjoo? Hubungi Tonjoo langsung lewat websitenya berikut ini: https://tonjoostudio.com/product/paket-plugin-ecommerce/

Bagikan ke:
Tim Tonjoo Media
Ditulis oleh

Tim Tonjoo Media

Penikmat senja, langit, dan kopi. Moto hidupnya: 'teruslah menulis hal yang bermanfaat untuk orang lain dan buat mereka mengerti tentang WordPress'. Bekerja sebagai WordPress Developer merangkap Content Writer di Tonjoo saat working days, dan sunset hunter saat weekend.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *