Unduh Packing List Template Professional Untuk Bisnis Anda Gratis

Hanif 08 Jul 2024 4 Menit 0

Sedang mencari packing list template untuk kebutuhan pengiriman barang bisnis Anda? Unduh saja template di bawah.

Mengelola pengiriman barang menjadi tantangan tersendiri, terutama untuk urusan bisnis yang membutuhkan kecepatan dan efisiensi.

Dengan packing list, petugas bisa mencatat dan mengorganisir barang-barang yang dikirim untuk memastikan setiap item terdaftar dengan rapi dan akurat. Pengiriman barang pun jadi lebih efisien dan teratur, sehingga risiko kesalahan pengiriman barang pun semakin minim.

Yuk, simak lebih lanjut dan unduh packing list gratis di bawah, pilih yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Singkatnya, packing list adalah dokumen yang digunakan dalam pengiriman barang/logistik yang berisi detail muatan dari masing-masing paket atau pengiriman.

Khususnya untuk kebutuhan expor dan impor barang, packing list menjadi salah satu dokumen penting yang membantu petugas kepabeanan memastikan bea cukai yang dikenakan sesuai dengan barang.

Beberapa informasi penting yang terkandung di dalamnya antara lain:

  • detail produk, mencakup nama item barang dan tipe barang yang dikirim;
  • spesifikasi paket, mencakup berat, ukuran, dan tipe packing (box, palet, karung, dll.)
  • nomor pengiriman barang;
  • kode HS (Harmonized System) untuk klasifikasi bea cukai;
  • negara asal;
  • pengirim dan penerima paket;
  • tanggal pengiriman dan estimasi;
  • instruksi khusus.

Dokumen packing list ini diperlukan karena memiliki beberapa fungsi. Berikut beberapa fungsi dari dokumen pengiriman barang yang kerap digunakan pada pengiriman internasional ini.

  • Membantu petugas bea cukai memverifikasi isi kiriman.
  • Manajemen inventaris untuk pelacakan dan identifikasi pengiriman barang.
  • Mengurangi risiko kesalahan pengiriman barang.
  • Dukungan klaim asuransi.

Packing list biasanya dibuat dalam bentuk fisik berupa dokumen kertas yang bisa dibawa petugas pengiriman barang.

Dokumen ini dikeluarkan oleh pengirim untuk ditinjau dan divalidasi oleh importir untuk memastikan keakuratannya.

Seperti apa dokumen pengiriman barang ini? Simak saja beberapa contoh packing list di bawah ini.

Contoh Template Packing List Excel Simpel

Salah satu platform pengolah dokumen yang paling sering digunakan adalah Microsoft Excel. Karena basisnya terdiri dari sel-sel yang bisa dengan mudah dibentuk tabel, Ms. Excel sangat cocok digunakan untuk membuat dokumen packing list.

Selain kemudahan untuk membuat tabel, Anda juga bisa dengan mudah menggunakan berbagai fungsi formula untuk melakukan ekstraksi data dari database excel lain untuk integrasi sistem informasi pengiriman barang Anda.

Apalagi dengan menggunakan contoh template packing list di bawah, cukup unduh dan sesuaikan saja detail isinya sesuai dengan kebutuhan Anda.

Template packing list gratis ms word

Contoh di atas adalah packing list template Excel yang bisa disesuaikan untuk kebutuhan pengiriman barang Anda.

Jangan lupa untuk mengganti nama perusahaan agar tidak terjadi salah paham ketika pengiriman barang. Selain itu, Anda juga bisa menambahkan logo atau melakukan penyesuaian lain sesuai kebutuhan Anda.

Contoh Template Packing List Word Simpel

Selain Ms Excel, platform pengolah dokumen lain yang kerap digunakan untuk membuat dokumen packing list adalah Ms Word.

Kelebihan dari menggunakan Ms. Word adalah kemampuan untuk menyesuaikan tabel tanpa mengubah format teks di atasnya, sehingga ketika menggeser tabel tidak perlu khawatir dengan posisi teks yang berada di atas tabel.

Selain itu, Anda juga bisa dengan mudah menyesuaikan jarak teks, paragraf, dan pengaturan teks yang tidak tersedia di Ms. Excel.

Template packing list excel gratis

Itu dia packing list template Word yang bisa Anda gunakan untuk keperluan bisnis Anda. Pastikan untuk mengganti nama perusahaan agar tidak terjadi kebingungan saat pengiriman barang. Anda juga dapat menambahkan logo perusahaan atau menyesuaikan elemen lain sesuai kebutuhan Anda.

Sebenarnya Ms. Word juga bisa diintegrasikan dengan database untuk kemudahan pembuatan dokumen dan integrasi data, namun prosesnya tidak sesederhana ketika menggunakan Ms. Excel.

Contoh Packing List Simpel

Bagi yang lebih senang untuk copy paste saja, bisa juga menggunakan contoh berikut.


Packing List

[Nama Perusahaan Anda]
Alamat: [Alamat Perusahaan Anda]
Telepon: [Nomor Telepon Perusahaan Anda]
Email: [Email Perusahaan Anda]

Packing List
Nomor: 001
Tanggal: 22 Juni 2024

Pengirim:
[Nama Perusahaan Pengirim]
Alamat: [Alamat Pengirim]
Telepon: [Nomor Telepon Pengirim]

Penerima:
[Nama Perusahaan Penerima]
Alamat: [Alamat Penerima]
Telepon: [Nomor Telepon Penerima]

Detail Barang:

NoDeskripsi BarangKuantitasBerat per Unit (kg)Total berat (kg)
1Laptop XYZ Model 123101.515
2Mouse Wireless ABC200.12
3Keyboard Mechanical DEF150.812

Total Berat: 29 kg

Instruksi Khusus:

Semua barang harus ditangani dengan hati-hati.
Pastikan barang tidak terkena air selama pengiriman.
Laptop harus dibungkus dengan bubble wrap untuk perlindungan ekstra.

Tanda Tangan dan Verifikasi:

Pengirim:
[______________]
[Nama Lengkap Pengirim]
[Tanggal]

Penerima:
[______________]
[Nama Lengkap Penerima]
[Tanggal]


Itu dia contoh shipping packing list template yang bisa Anda sesuaikan sesuai kebutuhan bisnis. Dengan menggunakan format di atas, tidak perlu kerja dua kali untuk mengatur formatting dokumen yang terkadang tidak sesuai antara versi excel dan word.

Tips Membuat Packing List

Baik menggunakan template packing list word, excel, atau membuatnya dari nol, ada beberapa tips dalam membuat dokumen ini.

  • cek kembali packing list
    pastikan nama, tanggal, dan detail sudah sesuai untuk menghindari kesalahan
  • gunakan sistem untuk membuat packing list secara otomatis
    beberapa pengembang aplikasi stok barang membuat sistem yang memudahkan pembuatan dokumen packing list
  • integrasikan data
    Integrasikan data packing list dengan sistem inventaris dan manajemen pesanan Anda.
  • berikan instruksi khusus
    ada beberapa barang tertentu yang memerlukan handling khsusus.
  • simpan salinan
    cetak juga salinan untuk inventarisasi dokumen

Jika Anda menerapkan tips di atas, Anda bisa memastikan packing list yang dibuat sesuai. Pengiriman barang pun lancar dan semua barang tercatat dengan baik.

Dokumen ini bisa menjadi pertanggung-jawaban mengenai isi paket yang dikirimkan. Tentunya dengan tanda tangan dari staff loading dan unloading barang akan menjadi dokumen yang sah.

Akhir Kata

Dengan menggunakan template packing list yang telah kami sediakan, Anda dapat mengelola proses pengiriman barang dengan lebih mudah dan efisien.

Template ini membantu memastikan setiap item tercatat dengan jelas dan detail, mengurangi risiko kesalahan dan kehilangan selama pengiriman.

Semoga artikel ini bermanfaat dan mempermudah kegiatan logistik bisnis Anda. Selamat mencoba, dan sampai jumpa di artikel berikutnya dengan lebih banyak tips dan template yang berguna!


Jangan lupa untuk berkomentar dan beri kami masukan di laman Plugin Ongkos Kirim agar mampu menyuguhkan artikel berkualitas sesuai kebutuhan readers.  Yuk, baca artikel menarik lainnya dari hanifseputar Bisnis, dan lain-lain. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi operation@tonjoo.


sumber:

  • 3 Contoh Packing List untuk Pengiriman Barang – https://kumparan.com/berita-bisnis/3-contoh-packing-list-untuk-pengiriman-barang-20MXIj3AdFH/full
  • Contoh Dokumen Packing List untuk Pengiriman Barang – https://scaleocean.com/id/blog/industri/contoh-dokumen-packing-list
Bagikan ke:
Hanif
Ditulis oleh

Hanif

hi, I'm a SEO content writer with interest on business, entrepreneur, digital marketing, and many more

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *