7 Plugin Iklan WordPress Terbaik Untuk Website [+Instalasi Lengkap]

Aorinka Anendya 26 Jun 2021 5 Menit 2

Maka WPQUADS bisa solusi plugin iklan kamu. Diantara sebelumnya, plugin inilah yang bekerjasama dengan banyak merek iklan. Kurang lebih terdapat 20 jenis vendor iklan berikut.

Plugin iklan wordpress terbaik, pilihan vendor iklan wp quads.

@pilihan vendor iklan pada plugin ads by wpquads

Cukup banyak bukan pilihannya? Plugin ini juga rajin mengupdate fiturnya, terakhir yaitu 9 jam yang lalu. Untuk fitur paling baru yang mereka miliki adalah.

  • Berintegrasi dengan cerita web. Jadi kamu dapat beriklan di cerita web AMP.
  • Terdapat fitur laporan atas kinerja iklan yang terbaik dan pelacakan mengenai lokasi iklan mana yang paling maksimal.
  • Dapat mendeteksi apabila terdapat penipuan klik.

Sangat menarik kan ya?

AdRotate

  • Pengguna : sekitar 40.000 orang
  • Rating : bintang 4.5

Jika kamu sedang mencari plugin iklan yang kompatibel dengan berbagai plugin lain. Maka kamu bisa menginstall AdRotate.

Plugin ini dapat bekerja dengan baik apabila digabungkan dengan plugin SEO seperti Jetpack, Yoast SEO ataupun plugin toko online seperti WooCommerce.Sehingga kamu tidak perlu khawatir iklan kamu tidak muncul jika digabung dengan plugin lain.

Jika dilihat sekilas. AdRotate juga memiliki tampilan yang sederhana. Mereka memang sengaja merancang fiturnya agar bisa digunakan oleh pemula maupun pengguna professional.

Plugin iklan wordpress terbaik, edit iklan dengan plugin adrotate

@setting iklan pada plugin adrotate

Gambar di atas merupakan tampilan apabila kamu ingin membuat suatu iklan. Kamu hanya tinggal mengisi beberapa kolom seperti nama iklan, kode dan gambar banner yang akan dipasang.

Saat kamu mengedit pun terdapat preview untuk melihat bagaimana tampilan iklan kamu nanti.

Untuk fitur yang lain diantaranya adalah.

Baca Juga : Platform CMS Terbaik Untuk Buat Web Toko Online [+Tips Memilih]

  • Bebas menempatkan iklan dimanapun.
  • Melacak jumlah klik, tayangan dan menghitung CTR.
  • Menonaktifkan email secara otomatis jika telah kedaluwarsa.

Dan masih banyak lagi yang bisa kamu explore.

WP – Insert

  • Pengguna : sekitar 30.000 orang
  • Rating : bintang 4.5

Plugin iklan WordPress terbaik selanjutnya adalah WP – Insert. Mereka mengklaim bahwa WP – Insert merupakan salah satu plugin terkuat untuk membuat iklan namun tetap memberikan kemudahan pada manajemen iklan.

Selain berfungsi untuk membuat dan mengontrol iklan. WP – Insert juga memiliki beragam fitur menarik seperti code tracking Google Analytics, fasilitas testing berupa A/B testing untuk melihat performa iklan yang kamu pasang. Seperti gambar berikut.

Plugin iklan wordpress terbaik, ab testing wp insert

@setting a/b testing pada plugin wp – insert

Lalu bagaimana dengan pengguna WooCommerce? Bagi kamu pemilik web toko online, tidak perlu khawatir. Karena WP – Insert sangat kompatibel dan mendukung iklan pada plugin toko online WooCommerce.

Sebenarnya untuk sebuah toko online memang harus dilengkapi dengan berbagai plugin lain seperti plugin ongkos kirim, plugin kirim resi dan yang lainnya.

WP125

  • Pengguna : sekitar 10.000 orang
  • Rating : bintang 4

Rekomendasi plugin iklan WordPress yang terakhir yaitu WP125. Seperti namanya, plugin ini menawarkan iklan dengan ukuran 125 x 125 atau berbentuk persegi. Plugin ini sangat cocok bagi kamu yang tidak ingin dipusingkan dengan berbagai macam setting saat pembuatan iklan.

Lalu bagaimana cara memasang iklan di WordPress menggunakan WP125. Kamu hanya tinggal mengisi beberapa kolom seperti di bawah ini seperti.

  • Nama iklan.
  • Banyaknya slot iklan yang akan dibuat.
  • URL yang dituju.
  • Waktu kedaluwarsa iklan tersebut.
  • Gambar yang akan digunakan untuk visualisasi iklan.
Plugin iklan wordpress terbaik, setting pembuatan iklan wp125

@setting iklan pada plugin wp125

Baca Juga : 5 Plugin Sitemap Terbaik 2021 Lengkap Dengan Instalasi!

Jika sudah, kira – kira seperti ini contoh iklan di WordPress.

Plugin iklan wordpress terbaik, tampilan iklan wp125

@contoh iklan pada plugin wp125

Cara Install Plugin Iklan WordPress

  • Langsung saja kamu buka dashboard website, lalu masuk ke menu Plugins dan pilih Add New.

Pages: 1 2 3

Bagikan ke:
Aorinka Anendya
Ditulis oleh

Aorinka Anendya

Perempuan receh yang gemar menulis dan tertarik akan teknologi. Sedang belajar untuk terus membuat tulisan berkualitas.

2 Comments

  1. Would it be acceptable if I duplicated your article? The information provided has been an invaluable resource, and I’m truly grateful for your generosity. Can you visit my website too?? at Kampus Terbaik Thanks! ID : CMT-KQGMMRO37S9NJL3ROU

    1. Avatar of anisa Anisa says:

      Hallo, please dont duplicate our article, but you can write about the same topic in your own style and language ^^

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *