7 Plugin Multibahasa Terbaik Untuk WordPress dan Cara Instalasinya

Aorinka Anendya 30 Nov 2023 6 Menit 0

Plugin multibahasa terbaik untuk WordPress selanjutnya adalah Polylang. Apabila dilihat dari jumlah penggunanya plugin ini memang cukup populer. Berbagai elemen yang terdapat di website seperti kategori, widget, post, dan masih banyak lagi bisa diterjemahkan menggunakan plugin ini.

Plugin ini bisa Anda dapatkan secara gratis, tetapi Anda harus menerjemahkan semuanya secara manual.

Jadi apabila halaman website Anda ingin diterjemahkan otomatis Anda perlu menambahkan add ons tambahan yaitu Lingotek Translation.

Nah, sebelum Anda memasang Polylang ada baiknya Anda mengenal lebih dulu gambaran fitur yang akan Anda dapatkan nanti diantaranya seperti berikut.

Plugin multibahasa terbaik untuk wordpress, fitur tambah bahasa plugin polylang
@fitur tambah bahasa plugin polylang

Tampilan di atas merupakan fitur tambahan bahasa pada Polylang. Anda bisa menambahkan beberapa bahasa ke website asalkan jangan terlalu banyak.

Untuk menambahkan bahasa Anda hanya tinggal memilih di kolom Choose a Language, setelah itu Anda juga bisa memberikan nama dan kode pada bahasa tersebut.

Di sebelah kanan juga terdapat tabel yang berisikan semua bahasa yang Anda gunakan. Fitur selanjutnya adalah menerjemahkan konten ke bahasa lain.

Apabila Anda memiliki konten yang berbahasa Indonesia, Anda bisa langsung menerjemahkannya ke bahasa lain. Caranya, Anda hanya tinggal mengetuk icon plus di sebelah gambar bendera. Lalu tuliskan terjemahan dari isi konten tersebut.

Plugin multibahasa terbaik untuk wordpress, setting terjemahan plugin polylang
@fitur terjemahan plugin polylang

Gimana? Mudah sekali kan cara menerjemahkannya.

4. Translate Multilingual Sites – TranslatePress

Translatepress
  • Pengguna : sekitar 200.000 orang.
  • Rating : bintang 4.5

Plugin terjemahan WordPress berikutnya yaitu TranslatePress. Pengguna plugin ini sudah cukup banyak, selain itu TranslatePress juga terus memperbarui fitur-fitur yang mereka miliki. Terbukti seperti gambar di atas update terakhir pada satu minggu yang lalu.

Apabila Anda tertarik menggunakan plugin ini, Anda perlu tahu dulu fitur-fitur yang ada. Salah satu yang membedakan plugin ini dengan yang lain adalah Anda bisa menerjemahkan kontennya secara langsung sembari melihat previewnya.

Contohnya seperti gambar di bawah.

Plugin multibahasa terbaik untuk wordpress, fitur terjemahan plugin translatepress
@fitur terjemahan plugin translatepress

Di bagian kiri Anda bisa memilih bahasa dan teks yang ingin diterjemahkan. Sedangkan di bagian kanan terdapat preview halamannya.

Dengan adanya preview tersebut tentu semakin memudahkan Anda untuk melakukan translate. Terlebih jika Anda masih pemula dalam menggunakan plugin ini.

Lalu bagaimana untuk fitur translate otomatis? Anda bisa mendapatkan fitur tersebut apabila sudah mendapatkan Google Translate API key seperti gambar di bawah.

Plugin multibahasa terbaik untuk wordpress, settings fitur translate otomatis plugin translatepress
@settings fitur translate otomatis plugin translatepress

Untuk mengetahui bagaimana cara mendapatkan API key, Anda bisa langsung mengunjungi link berikut dan mengikuti langkah-langkahnya https://cloud.google.com/docs/authentication/api-keys

5. WPML – WooCommerce

Plugin multibahasa terbaik untuk wordpress, logo plugin wpml
@plugin wpml woocommerce
  • Pengguna : sekitar 100.000 orang.
  • Rating : bintang 4

Untuk Anda para pemilik web toko online WooCommerce yang sedang mencari plugin multibahasa terbaik untuk WordPress, WPML dapat menjadi solusinya.

Plugin ini memang sudah banyak digunakan oleh para penjual online. Karena memang fiturnya yang lengkap seperti dapat menerjemahkan semua produk WooCommerce  dan kompatibel dengan berbagai ekstensi WooCommerce.

Fitur-fitur yang terdapat di WPML sangat mendukung WooCommerce, berikut gambaran fiturnya.

Plugin multibahasa terbaik untuk wordpress, fitur terjemahan plugin wpml woocommerce
@fitur terjemahan plugin wpml woocommerce

Gambar di atas merupakan tampilan apabila Anda sedang menerjemahkan produk. Terdapat 2 bahasa dengan 2 kolom yang berbeda, sehingga akan memudahkan Anda pada saat menerjemah.

Plugin multibahasa terbaik untuk wordpress, fitur multicurrency plugin wpml woocommerce
@fitur multicurrency plugin wpml woocommerce

Selanjutnya terdapat fitur multi currency , fitur ini sangat bermanfaat apabila toko Anda sudah berskala internasional. Untuk contoh di atas terdapat 2 mata uang asing yang digunakan yaitu Dollar dan Euro.

Yang mana nantinya masing-masing mata uang tersebut digunakan di negara yang berbeda. Jadi tidak hanya plugin e-Commerce saja yang harus dipasang tetapi plugin multibahasa juga perlu.

6. Weglot

Plugin multibahasa terbaik untuk wordpress, logo plugin weglot
@plugin weglot
  • Pengguna : sekitar 40.000 orang.
  • Rating : bintang 5

Plugin multibahasa WordPress yang ke-enam adalah Weglot. Bila dibandingkan dengan plugin sebelumnya. Tampilan plugin ini terlihat lebih trendy dan kekinian.  Dengan Weglot Anda bisa menambahkan hampir 110 macam bahasa.

Pages: 1 2 3

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Aorinka Anendya
Ditulis oleh

Aorinka Anendya

Perempuan receh yang gemar menulis dan tertarik akan teknologi. Sedang belajar untuk terus membuat tulisan berkualitas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *