Optimalkan Fungsi Gudang dan Toko dengan Epoxy Lantai

Anisa 21 Feb 2024 3 Menit 0

Gudang dan toko merupakan dua tempat yang memiliki peran sangat penting bagi pemilik serta siapa pun yang memasuki area tersebut.

Selain harus dijaga kebersihan dan estetikanya, perawatan terhadap gudang maupun toko untuk bisnis online benar-benar harus dioptimalkan. Salah satu cara adalah dengan menggunakan epoxy lantai agar gudang maupun toko tampak bersih (mudah dibersihkan), tahan lama, dan tentunya kuat.

Apalagi pewarnaan tertentu pada lantai gudang akan memudahkan operator gudang untuk meletakkan barang sesuai dengan blok lantai yang ditentukan.

Mengapa begitu penting menggunakan epoxy lantai dan apa saja manfaatnya untuk usaha? Berikut rinciannya!

Keuntungan menggunakan jasa epoxy lantai
Foto oleh freepik. Com/evening_tao

Mungkin bagi sebagian dari Anda masih belum familiar dengan epoxy lantai, terutama kegunaannya pada gudang, tempat penyimpanan stok tertentu, serta toko.

Epoxy lantai adalah pelapisan lantai menggunakan bahan campuran seperti pengeras dan resin epoksi untuk melindungi lantai agar lebih tahan lama, tidak mudah rusak, serta mempermudahkan pemilik dalam mengelola barang dalam suatu ruangan.

Penggunanaan epoxy lantai sendiri memiliki beragam manfaat bagi pemilik gudang, toko, dan tempat-tempat yang kerap digunakan untuk menyimpan barang-barang bermuatan besar atau barang berat lainnya.

Sebab, sifat dari epoksi ini akan membuat lantai tahan terhadap keausan (kerusakan pada permukaan lantai) dan tahan terhadap abrasi serta banjir.

Nah, salah satu cara untuk menata gudang yang sempit yakni mengecatnya dengan warna tertentu melalui epoxy lantai agar ruangan tampak lebih luas dan rapi.

Namun perlu diingat bahwa epoxy lantai sangat berbeda dengan pengecatan pada umumnya, jadi tidak boleh dilakukan sembarangan, harus oleh ahlinya yang berpengalaman.

2. Manfaat Epoxy Lantai pada Gudang dan Toko

Ada beberapa keuntungan yang akan diperoleh pemilik gudang dan toko ketika menerapkan pengecatan menggunakan Jasa Epoxy lantai yang berpengalaman seperti Asabagoldenprima.

Berikut manfaat epoxy lantai untuk area gudang dan toko yang perlu Anda ketahui:

2.1. Permukaan Lantai Tidak Mudah Rusak

Epoxy lantai gudang
Foto oleh freepik. Com/chandlervid85

Gudang maupun area toko merupakan tempat penyimpanan barang besar nan berat. Seringkali aktivitas pemindahan atau pun drop barang dari kontainer serta mobil box ke lantai gudang dengan cara digeser/dilempar/dibanting, yang membuat permukaan lantai mudah lecet, pecah, dan menyebabkan keausan.

Jika dibiarkan terus-menerus otomatis akan membuat lantai gudang rusak, sehingga Anda sebagai pemilik harus mengeluarkan biaya untuk memperbaikinya dalam beberapa bulan sekali.

Padahal daripada menghabiskan uang untuk memperbaikinya, jauh lebih efektif dan hemat menggunakan epoxy lantai yang akan membuat lantai gudang juga area toko tetap kuat bertahun-tahun lamanya.

2.2. Meningkatkan Keamanan Petugas Gudang

Mengapa epoxy lantai dapat meningkatkan keamanan petugas gudang? Karena pengecatan yang memanfaatkan resin epoksi dan bahan campuran lainnya ini memiliki sifat anti slip atau anti kepleset.

Sifat anti slip inilah yang akan membantu para pekerja gudang makin produktif dan aman saat melakukan manajemen pergudangan di berbagai kesempatan.

2.3. Memudahkan Picker Gudang saat Mengambil Barang

Keuntungan pelapisan lantai bagi pengusaha
Foto oleh freepik. Com/drazen zigic

Tugas picker gudang adalah mengambil barang dari gudang sesuai pesanan atau permintaan yang tercantum dalam laporan order.

Nah, adanya pengecatan atau epoxy lantai pada setiap blok tempat penyimpanan barang berdasarkan varian dan kategori barang, tentunya akan memudahkan dan mempercepat picker gudang saat bekerja.

Misalnya pelapisan (pengecatan) lantai blok A menggunakan warna hijau untuk kategori barang kimia padat, sementara lantai blok B menggunakan pelapisan berwarna biru untuk kategori produk kimia cair.

Tentu hanya dengan melihat warna lantai tersebut picker langsung menemukan barang yang dicarinya. Jadi, yuk optimalkan fungsi gudang dan toko dengan epoxy lantai!

2.4. Lantai Jadi Mudah Dibersihkan

Pengecatan atau pelapisan lantai akan membuat permukaan lantai menjadi rata, halus, bebas dari noda, dan tidak berpori, sehingga mudah dibersihkan.

Anda pun dapat membersihkan lantai yang sudah dicat tersebut menggunakan beberapa cara seperti: mengepelnya secara manual, vacuum cleaning untuk hasil yang bersih dan cepat, atau juga bisa steam cleaning untuk lantai yang terkena minyak atau cairan tertentu.

2.5. Membuat Ruangan Lebih Terang, Luas, dan Estetik

Kegunaan epoxy lantai
Foto oleh wirestock

Tahukah Anda? Epoxy lantai membuat tata ruang gudang serta toko yang Anda kelola menjadi lebih terang, luas, serta estetik karena menggunakan warna pilihan yang dapat disesuaikan dengan interior maupun eksterior ruangan.

Karena epoksi membuat permukaan lantai menjadi halus dan mengkilap, sehingga terjadi pantulan cahaya yang membuat ruangan jadi lebih terang.

Dengan begini, sudah bisa dipastikan kalau Anda dapat menghemat biaya penerangan atau listrik yang digunakan untuk membuat ruangan tetap terang dan menghindari suhu yang terlalu lembab.

Sebagai rekomendasi, Anda dapat memilih warna cat yang selaras dengan ruang gudang atau pun toko Anda. Misalnya nuansa toko Anda pink, maka bisa gunakan pelapisan lantai berwarna putih, sehingga ruangan tampak lebih bersih dan terang tanpa mengurangi kesan lembut di dalamnya.

Kesimpulan

Saat Anda ingin memaksimalkan tata ruang gudang dan toko menggunakan epoxy lantai, pastikan memilih Jasa Epoxy Lantai yang berkualitas, terpercaya, serta menyediakan layanan konsultasi untuk pelanggannya.

Hal ini akan memudahkan Anda dalam memilih warna, mendapatkan saran terbaik, dan tentunya hasil akhir sesuai ekpektasi. Jadi, mari optimalkan gudang dan toko Anda dengan jasa epoxy lantai sekarang juga agar penyimpanan barang di gudang serta toko lebih efektif & efisien.


Kami berusaha menyuguhkan artikel berkualitas sesuai kebutuhan readers. Yuk, baca artikel menarik lainnya dariAnisa Juniardy di Pluginongkoskirim.com seputar tips, tutorial, dan lain-lain. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi operation@tonjoo.com

Bagikan ke:
Anisa
Ditulis oleh

Anisa

Seorang Content Writer SEO dan Content Creator yang suka belajar hal-hal baru, terutama tentang transformasi dunia digital agar bermanfaat dan memberikan solusi atas permasalahan-permasalahan yang relevan saat ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *