Arti Paket Gagal Di pick up, Penyebab, dan Cara Mengatasi

Anisa 23 Nov 2023 5 Menit 0

3. Cara Mengatasi Paket Gagal Di Pick up

Untuk mengatasi pick up gagal oleh SiCepat, Anda dapat melakukan beberapa tips di bawah ini:

  • Bikin status di X (Twitter) dan mention akun @sicepat_ekspres serta marketplace terkait seperti @ShopeeID, @ShopeeCare, @Tokopedia, @TokopediaCare, dan semua yang berkaitan dengan pengiriman paket tersebut
  • DM atau kirim pesan ke media sosial SiCepat yang lain seperti Facebook dan Instagram, kemudian beritahu nomor resi paket yang gagal pick up tersebut
  • Hubungi CS SiCepat untuk mendapatkan keterangan lebih lanjut di nomor (021) 50200050
  • Perbaiki dan atur lokasi penjemputan secara akurat dengan share location lewat WhatsApp ke kurir SiCepat dan nyalakan fitur Location di HP Anda saat menggunakan aplikasi SuperApp SiCepat
  • Apabila jarak kantor agen SiCepat dengan rumah Anda dekat, silakan drop sendiri ke kantor tersebut daripada berkali-kali gagal pick up
  • Tulis informasi paket dengan benar dan lengkap, baik informasi pengirim maupun penerima
  • Pastikan paket sudah dikemas hingga selesai terlebih dahulu, baru request pick up oleh SiCepat

Kesimpulan

Sekarang pastinya Anda sudah memahami arti paket gagal di pick up SiCepat, bukan? Rupanya memang banyak faktor mengapa paket tidak segera dijemput oleh SIGESIT.

Jika nantinya paket sudah dijemput oleh SIGESIT, tetapi setelah beberapa hari ternyata paket SiCepat tidak bergerak, jangan ragu untuk menghubungi CS SiCepat.


Jangan lupa untuk berkomentar dan beri kami masukan di laman Plugin Ongkos Kirim agar mampu menyuguhkan artikel berkualitas sesuai kebutuhan readers.  Yuk, baca artikel menarik lainnya dari Anisa Juniardy di Pluginongkoskirim.com seputar tips, tutorial, dan lain-lain. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi operation@tonjoo.


Sumber: Artikel ditulis berdasarkan hasil riset penulis dengan menggunakan media sosial agar memberikan hasil yang akurat dan memenuhi kebutuhan pembaca.

Pages: 1 2Lihat Semua

Bagikan ke:
Anisa
Ditulis oleh

Anisa

Seorang Content Writer SEO dan Content Creator yang suka belajar hal-hal baru, terutama tentang transformasi dunia digital agar bermanfaat dan memberikan solusi atas permasalahan-permasalahan yang relevan saat ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *