Cara Belanja di AliExpress dengan DOKU Wallet – Bayar Mudah

Amin 04 Aug 2022 5 Menit 0

Nah, jika Kamu sudah belanja di AliExpress menggunakan DOKU kemudian mendapati belanjaan Kamu ternyata rusak, bagaimana dong?

Tenang, karena AliExpress juga sangat menjaga hak pelanggannya. Jadi ada mekanisme untuk melakukan refund di AliExpress via DOKU Wallet. Sehingga Kamu tidak rugi.

E. Cara Refund di AliExpress via Doku Wallet anti Ribet

Ketika barang ternyata tidak pernah sampai atau ketika sampai, barang pesanan kamu rusak, kamu bisa melakukan refundatau pengembalian dana.

Karena AliExpress telah berkomitmen untuk melindungi hak penggunanya. Sebelum mengetahui cara refund, Kamu juga perlu tahu bagaimana uang Kamu bisa aman.

1. Proses Transaksi Pembayaran di AliExpress

Setelah Kamu membeli barang dan melakukan pembayaran menggunakan DOKU, AliExpress memberi tahu penjual.

Pembayaran tersebut masuk dalam sistem AliExpress. Jadi ketika Anda sudah menerima barang, baru si penjual menerima uang Kamu kirim ke AliExpress.

Kemudian penjual akan mengirimkan barang pesanan Kamu. Ketika barang sudah Kamu terima dan sudah oke, baru AliExpress mengirim uangnya ke rekening penjual.

Jadi ketika belanja di AliExpress, Kamu tidak perlu khawatir uang hilang padahal barang belum sampai.

Jika mengalami kendala, Kamu juga bisa melakukan refund atau pengembalian dana, loh. Bagaimana cara refund di AliExpressvia DOKU Wallet? Simak di bawah ini.

2. Cara Refund di AliExpress via Doku Wallet anti Ribet

AliExpress memberikan garansi pengembalian uang jika barang rusak atau barang tidak sampai dengan cara refund.

Catatan Penting: Kamu harus menyimpan struk bukti pembayaran ya. Karena struk tersebut bisa jadi salah satu bukti untuk melakukan refund.

Agar cara refund AliExpress ke DOKU Wallet sukses, Kamu bisa menghubungi Customer Service AliExpress.

Cara menghubungi Customer Service adalah melalui aplikasi AliExpress dengancara:

  1. Klik “Layanan Pelanggan” di menu profil;
  2. Klik “Online Service”;
  3. Pada pilihan yang tersedia, pilih “Refund Issues” dan pilih barang Kamu yang bermasalah dan ingin dilakukan refund.

Lama proses refund AliExpress, menurut kebijakannya adalah selama 20 hari kerja.

Sementara itu, untuk menghubungi DOKU, Kamu bisa melakukannya melalui email customer carenya yakni care@doku.com.

F. Tips Belanja di AliExpress

Beberapa tips berikut bisa kamu coba ketika belanja di AliExpress dan melakukan pembayaran menggunakan DOKU Wallet:

1. Periksa komentar atau feedback dari pelanggan

Review di toko tersebut positif atau negatif bisa menjadi bahan Kamu sebelum memutuskan membeli.

Selain itu, seberapa banyak transaksi yang telah dilakukan di toko tersebut juga bisa menjadi indikator kepercayaan pelanggan.

2. Menulis alamat pengiriman dengan benar dan akurat

Beberapa keluhan masyarakat di kolom komentar platform kami menunjukkan ada yang mengaku pengiriman dari China salah tempat tujuan.

Harusnya ke Sumatera Barat, tapi dikirim ke Sumatera Timur. Hal ini kemungkinan karena penulisan informasi lokasi pengiriman kurang detail.

G. Kelebihan AliExpress

Meski saat ini sudah banyak aplikasi marketplace seperti Tokopedia, Lazada, hingga Shopee, tapi minat masyarakat pada AliExpress tidak surut.

Ini karena AliExpress menyimpan kelebihan sebagai berikut:

1. Tidak Harus Download App

Belanja di AliExpress tidak mengharuskan kamu download aplikasinya. Kamu bisa langsung menggunakan browser.

Tampilannya pun sudah sesuai dengan HP. Jadi pengguna HP mudah sekali dalam mengoperasikannya.

2. Barang Super Murah

Barang di AliExpress bisa sangat murah karena kebanyakan penjualnya adalah langsung dari pabrik asalnya. Jadi tidak melalui pihak ke dua atau ke tiga.

Halaman Selanjutnya
3. Cocok untuk Reseller...

Pages: 1 2 3

Bagikan ke:
Amin
Ditulis oleh

Amin

Moch. Nasikhun Amin is a late specializer, data-informed SEO content writer who is constantly hungry for growth. A lifelong learner who is interested in the marriage between creativity and technology.

Leave a Reply

Your email address will not be published.