Cara Jualan di Aliexpress Cepat Cuan besar

Hanif 02 Jun 2022 5 Menit 0

Cara jualan di AliExpress – Seiring dengan populernya platform jualan online, banyak orang menjajal untuk menjadi seller di berbagai toko online. Lalu, bagaimana cara jualan di raksasa toko online kebanggaan Tiongkok ini?

Jika sebelumnya kita sudah membahas cara berjualan di Shopee, mungkin ada juga yang tertarik dengan cara berjualan ke luar negeri. Salah satunya caranya adalah dengan melalui AliExpress.

Sebagai salah satu platform jual beli terbesar sedunia, AliExpress sangat menarik untuk digeluti. Di sini, kamu bisa menual ke luar negeri. Artinya, kamu bisa membantu perekonomian lokal untuk go international.

Ini tentunya akan menguntungkan perekonomian negara. Di samping mengenalkan dan memberdayakan produk Indonesia, cadangan devisa negara akan semakin meningkat.

Tunggu apalagi, ikuti cara jualan di AliExpress berikut dan jadilah duta produk Indonesia.

Profil Singkat AliExpress

Pertamakali mendengar AliBaba, mungkin yang pertama kali terlintas adalah cerita rakyat dari Timur Tengah. Tapi, di dunia bisnis dan Internet, AliBaba lebih terkenal sebagai penyedia bisnis ritel. AliExpress adalah salah satu website yang berada dibawah naungan oleh AliBaba.

Jack Ma, pendiri AliBaba ingin melakukan ekspansi bisnis. Dari semula AliBaba yang berupa layanan B2B (Bisnis ke Bisnis) ke B2C (bisnis ke Customer). Oleh karena itu, AliExpress hadir sebagai platform jual beli yang menghubungkan penjual dan pembeli di seluruh dunia.

AliExpress sudah menyediakan layanan bisnisnya sejak 2010. Awalnya, AliExpress terdiri dari beberapa bisnis kecil di Tiongkok dan beberapa lokasi lain seperti Singapura. Kini, AliExpress adalah situs web perdagangn yang paling banyak dikunjungi di Rusia. Bahkan di Brazil, AliExpress adalah situs web yang paling banyak dikunjungi ke 10.

Walaupun mayoritas penjual di AliExpress berbasis di China, AliExpress juga menerima seller dari negara lain, termasuk Indonesia. ini tentunya kesempatan besar bagi kamu supaya bisa memperkenalkan dan menjual produk-produk Indonesia ke luar negeri.

Apa Saja yang Diperlukan untuk Berjualan di AliExpress

Untuk bisa berjualan di AliExpress, kamu harus membuat akun terlebih dahulu. Dalam proses pembuatan akun, ada beberapa hal yang diperlukan.

– Alamat Email

Tentu saja, salah satu yang harus dipersiapkan adalah alamat email. Gunakan alamat email profesional untuk memudahkan pengelolaan akun. Email ini nantinya akan digunakan untuk login, jadi perhatikan juga keamanan emailmu.

– Nomor Telepon

Nomor telepon biasanya digunakan untuk konfirmasi kode OTP. Makanya ini penting dan jangan sampai salah memasukkannya.

– Perusahaan

Syarat lain yang perlu kamu siapkan adalah perusahaan. Karena dalam proses pembuatan akun, kamu akan dimintai nama persuahaan, alamat perusahaan dan dokumen legalitas perusahaan.

Jika kamu belum memiliki perusahaan, mungkin kamu bisa membuat perusahaan baru terlebih dahulu. Untuk perusahaan kecil, gunakan bentuk badan usaha CV saja. Atau mungkin kamu punya teman yang sudah memiliki perusahaan di bidang perdagangan? Kamu bisa meminta bantuannya.

– Akta Perusahaan

AliExpress juga meminta soft file form pendirian perusahaan. Jadi, kamu bisa scan akta pendirian badan usaha terlebih dahulu. Dengan begitu, ketika pendaftaran akun, kamu bisa tinggal upload saja.

– NPWP

Dalam beberapa informasi yang diminta AliExpress adalah VAT. Istilah VAT memang tidak digunakan di Indonesia, jadi wajar saja jika kita kebingungan dengan apa itu VAT. VAT adalah Value Added Tax, atau dalam Bahasa Indonesianya adalah PPN.

Dalam kolom nomor VAT, kmau bisa mengisikanya dengan nomor NPWP. Dengan begitu, AliExpress bisa mengalamatkan pajaknya ke nomor pajak yang sesuai.

Jika hal di atas sudah dipersiapkan, kamu bisa mengikuti langkah cara berjualan di AliExpress di bawah dengan lancar.

Cara Jualan di Aliexpress dari Indonesia

Sudah tidak sabar untuk jualan di Aliexpress? Berikut langkah untuk bisa berjualan online di Aliexpress. Ikuti langkah ini supaya bisa menghadirkan produkmu ke pasar Internasional.

Pages: 1 2 3

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Hanif
Ditulis oleh

Hanif

hi, I'm a SEO content writer with interest on business, entrepreneur, digital marketing, and many more

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *