Cara Mengirim Nomor Resi dengan Plugin Resi WooCommerce

Nisa 11 Oct 2023 2 Menit 0

Bagaimana Cara Kirim Nomor Resi WooCommerce? Pertanyaan ini kerap dilontarkan ketika baru memasang plugin ini.

Memberikan nomor resi kepada customer dapat meningkatkan kepercayaan mereka terhadap toko online Anda. Hal ini dikarenakan customer dapat turut terlibat dalam proses pelacakan (tracking) posisi barang yang mereka beli.

Dengan kata lain, apabila Anda mengirimkan nomor resi kepada customer, mereka dapat melacak sendiri di mana paket mereka berada.

Pengiriman nomor resi kepada customer dapat dilakukan dengan mudah menggunakan Plugin Resi yang bisa Anda peroleh di: https://tonjoostudio.com/product/plugin-kirim-resi/

 

Mengapa Mengirim Nomor Resi dengan Plugin Resi WooCommerce?

Pemberian nomor resi kepada customer akan membuat toko online Anda mempunyai reputasi yang baik di mata customer. Hal ini dikarenakan nomor resi adalah bukti bahwa Anda telah benar-benar mengirimkan barang pesanan customer sehingga mereka tidak perlu merasa khawatir.

Plugin kirim resi - cara mengirim nomor resi dengan plugin resi woocommerce

Tonjoo menyediakan Plugin Resi yang berfungsi untuk mempermudah Anda dalam mengirimkan nomor resi kepada customer. Dengan menginstal Plugin Resi pada WooCommerce Anda, pengiriman nomor resi akan menjadi sangat efektif dan efisien.

Berikut adalah dua alasan utama mengapa bisnis online Anda membutuhkan penginstalan Plugin Resi :

1. Pemberian Informasi kepada Konsumen

Konsumen/customer perlu mendapatkan informasi tentang nomor pengirimannya sehingga dapat meningkatkan kepercayaan mereka terhadap toko online Anda.

2. Plugin Resi Meringankan Pekerjaan Admin atau Customer Service Toko Online Anda

Pengiriman resi secara sistem (melalui Plugin Resi) akan mengurangi kerja Customer Service (CS) toko online Anda. Tanpa pengiriman resi otomatis, CS perlu mengirim nomor resi secara manual ke setiap pelanggan dan tentunya pekerjaan ini akan cukup merepotkan.

 

Anda juga dapat meng-custom pilihan kurir pada website Anda. Baca tutorial selengkapnya: Menambahkan Pilihan-pilihan Jasa Ekspedisi.

 

Cara Kirim Nomor Resi dengan Plugin Resi WooCommerce

Sebelum bisa mengirim nomor resi, pastikan sudah menginstall Plugin Resi Woo Commerce di WordPreess. Caranya pernah dibahas pada halaman Cara Install Plugin WordPress melalui Menu Upload.

Berikut langkah-langkah untuk mengirimkan nomor resi kepada customer Anda:

  1. Pertama-tama, login ke area back-end website Anda: namawebsite.com/wp-admin/
  2. Pada menu WooCommerce, pilih “Orders”.
    2
  3. Klik pada order yang ingin Anda kirimkan nomor resinya.
    3
  4. Isikan nomor resi pengiriman pada kolom “Tracking number”.
  5. Klik “Send tracking number”.
    Ts - 002 - cara kirim resi woocommerce
  6. Selesai! Nomor resi akan terkirim ke email customer Anda.

Dengan Plugin Resi, kini Anda bisa langsung mengirimkan nomor resi kepada customer setelah mengirimkan pesanan. Kepercayaan customer terhadap toko online Anda akan meningkat dan pekerjaan Customer Service (CS) juga akan lebih ringan. Selamat mencoba dan sukses selalu! :)

 

Mengapa Anda perlu mengirimkan resi kepada customer toko online Anda? Baca juga: Inilah Pentingnya Nomor Resi Bagi Pelanggan

 

Akhir Kata

Dengan menggunakan plugin resi WooCommerce, Anda dapat dengan mudah mengirim nomor resi kepada pelanggan, memberikan pengalaman yang lebih baik, dan meningkatkan kepercayaan dalam bisnis online Anda.

Jadi, sekarang Anda siap untuk mengoptimalkan layanan pengiriman Anda dan memberikan nilai tambah kepada pelanggan.

Jika masih mengalami kendala, jangan ragu untuk menghubungi kami atau menanyakannya melalui forum Tonjoo Studio.

 


Jangan lupa untuk berkomentar dan beri kami masukan di laman Plugin Ongkos Kirim agar mampu menyuguhkan artikel berkualitas sesuai kebutuhan readers. Yuk, baca artikel menarik lainnya dari Anisa seputar Plugin Kirim Resi, dan lain-lain. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi operation@tonjoo.


 

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Nisa
Ditulis oleh

Nisa

Nisa is a technical and marketing Content Writer at Tonjoo. She was previously writing for a multinational IT company and also a Reporter at her campus magazine. Since High School, she has been writing at her blog and discovered her passion in blogging. When she's not working, she enjoys traveling, reading, cooking, and try new things.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *