Pengiriman JNE YES Berapa Hari Sampai?

Nisa 27 Dec 2019 2 Menit 0

Pengiriman JNE YES Berapa Hari Sampai? – Sebagai perusahaan jasa ekspedisi yang telah berpengalaman selama hampir 30 tahun, JNE terus berupaya meningkatkan pelayanannya.

Salah satunya dengan menciptakan layanan pengiriman kilat bernama Yakin Esok Sampai (YES).

Sayangnya, walaupun sudah banyak orang yang menggunakan layanan ekspedisi JNE, masih ada juga yang tidak mengetahui durasi pengiriman JNE YES berapa hari sampai di tujuan.

Pada artikel kali ini kita akan membahas khusus tentang apa itu JNE YES, dan berapa lama pengiriman JNE YES. Yuk, disimak..

 

Divisi Ekspres JNE

Layanan JNE YES berada di bawah Divisi Ekspres JNE. Divisi Ekspres JNE melayani kiriman paket dan dokumen yang peka terhadap waktu (memperhatikan lama waktu pengiriman).

Divisi Ekspres JNE melayani pengiriman barang dengan tujuan dalam negeri melalui lebih dari 1.500 titik layanan eksklusif dari penjemputan hingga pengantaran yang tersebar di seluruh Indonesia.

Layanan ini memanfaatkan moda transportasi tercepat yang tersedia dan melayani beragam jenis layanan sesuai dengan kebutuhan pelanggannya.

 

Apa Itu JNE YES?

YES adalah layanan dengan waktu penyampaian di tujuan keesokan harinya (1 hari), termasuk hari Minggu dan hari libur nasional, loh..

Pada layanan JNE YES, berlaku waktu batas maksimum (cut off time) pengiriman.

Jadi istilahnya, JNE YES ini seperti layanan khusus / spesial. Ongkos kirimnya tentu juga lebih mahal dari yang Reguler.

Layanan ini juga memastikan bahwa paket barang akan sampai ke penerima paling lambat pukul 23.59 waktu setempat.

Apabila paket tidak kunjung diterima setelah pukul 23.59 keesokan harinya, JNE memberikan garansi uang kembali (money back guarantee) jika keterlambatan penyampaian tersebut disebabkan oleh pihak JNE.

 

Berapa Lama Proses JNE YES Di Gudang?

Proses JNE YES di gudang biasanya tidak lama, karena dari gudang paket akan langsung didistribusikan/diantarkan oleh kurir ke alamat tujuan.

Intinya hal ini tergantung dari jenis layanan JNE apa yang kamu pakai. Layanan JNE YES akan langsung diproses hari itu juga, sedangkan apabila kamu menggunakan layanan JNE Reguler akan membutuhkan waktu yang lebih lama.

Pengiriman barang yang menggunakan jenis layanan JNE YES apabila kita lacak dengan nomor resi, statusnya akan langsung berubah. Dari ‘Received at Warehouse’ akan berubah menjadi ‘With Delivery Courier’ (sudah dibawa oleh kurir) hanya dalam beberapa jam.

Kurir biasanya akan mengantarkan paket dengan layanan JNE YES terlebih dahulu. Layanan JNE YES lebih diprioritaskan daripada layanan lain.

 

Berapa Hari Pengiriman dengan JNE YES?

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, pengiriman JNE YES hanya memakan waktu 1 hari. Jadi apabila barang dikirim hari ini, besok sudah sampai.

Hal ini juga berlaku di hari libur. Jadi misalnya barang dikirim hari Sabtu, maka besoknya (hari Minggu) sebelum pukul 23.59 barang seharusnya sudah sampai.

 

Mengapa Pengiriman JNE YES Saya Terlambat?

Penulis cukup sering mengirimkan paket barang dengan layanan JNE YES karena penulis juga memiliki sebuah bisnis online.

Sejauh ini, semua pembeli yang menggunakan layanan JNE YES mengaku bahwa mereka menerima paket barangnya dalam waktu satu hari.

Akan tetapi apabila ada yang mengalami keterlambatan, kemungkinan penyebabnya antara lain:

  • Terdapat kesalahan penulisan alamat tujuan
  • Pengirim terlambat mengirimkan barang

 

Itulah informasi mengenai pengiriman JNE YES berapa hari sampai. Perlu diingat bahwa layanan JNE YES ini belum tersedia di semua daerah, ya.. Hanya di beberapa kota yang telah tersedia layanan JNE YES.

 

Untuk mengetahui kota tujuanmu sudah menyediakan layanan JNE YES atau tidak, silakan tanyakan langsung ke Kantor JNE terdekat.

 

Ada yang tahu kalau pluginongkoskirim.com sudah memiliki fitur cek resi? Ya, kalian sekarang bisa melacak kode resi pengiriman barang dari JNE, J&T, POS, Wahana, & SiCepat serta kurir ekspedisi lainnya. Yuk, kunjungi linknya disini ==> https://pluginongkoskirim.com/cek-resi/

 

Semoga bermanfaat 🙂

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
JNE
Nisa
Ditulis oleh

Nisa

Nisa is a technical and marketing Content Writer at Tonjoo. She was previously writing for a multinational IT company and also a Reporter at her campus magazine. Since High School, she has been writing at her blog and discovered her passion in blogging. When she's not working, she enjoys traveling, reading, cooking, and try new things.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *