4 Tips Komplain dan Klaim Paket JNE YES yang Telat

Nisa 24 Aug 2022 4 Menit 0

1. Jaminan Uang Kembali JNE YES

JNE menjamin garansi uang kembali untuk layanan YES apabila paket tidak sampai dalam waktu satu hari.

Tapi satu hari di sini maksudnya bukan 24 jam setelah barang kita diinput pada counter atau agen JNE, yaa!

Estimasi ‘satu hari’ yang dimaksud yaitu keesokan harinya. Bisa paginya, siangnya, atau bahkan malamnya. Tergantung dari kurir yang mengantar paketnya.

2. Cara Pengiriman JNE YES

Untuk JNE YES, barang akan tetap diantar ke alamat tujuan walaupun hari libur, hari Minggu, ataupun tanggal merah.

Akan tetapi jika pengiriman ke alamat kantor, ada kemungkinan tidak akan diantar jika bukan di hari kerja.

Nah jika Anda menggunakan alamat kantor, ada kemungkinan paket akan diantarkan malam hari.

Kalau kantor Anda sudah tutup atau tidak ada security, biasanya paket akan dibawa lagi dan akan diantar ulang keesokan harinya.

Jangan lupa tanyakan saat ingin mengirim, apakah barang bisa sampai besok atau tidak?

Karena kebanyakan agen JNE dalam sehari hanya melakukan satu kali pickup (penjemputan).

Misal apabila jadwal pickup oleh kurir adalah setiap jam 4 sore, maka jika pun kita antar paket dan diinput jam 10 pagi, paket kita akan tetap dipickup pada jam 4 sore.

Kalau kita mengirimkan paket jam 5 sore (sudah melewati waktu pickup), maka paket kita akan dipickup jam 4 sore keesokan harinya (dihitung pengiriman hari esok).

Jadi paket kita yang YES akan sampai lusa jika tidak ada kendala.

Tips Mengirim Paket JNE

Untuk menghidari kendala-kendala, usahakan alamat yang dicantumkan sudah benar-benar lengkap, yaitu:

  • Nama penerima
  • Nama jalan
  • Nomor rumah
  • RT/RW
  • Kecamatan
  • Kelurahan
  • Kode pos
  • Nomor telepon penerima yang bisa dihubungi.

Kalau bisa diberi patokannya juga. Contoh: sebelah toko A, depan sekolah B, atau yang lainnya.

Penutup

Itulah penjelasan tentang cara klaim JNE YES yang telat. Selain itu, kami juga menyediakan informasi tambahan mengenai perbedaan antar JNE YES dengan layanan JNE lainnya.

Oh, ya. Jika kamu ingin melakukan komplain ke kantor JNE terdekat, kamu juga perlu mengetahui cara mencari kantor JNE terdekat ya. Agar tidak salah sasaran.

Nah, dari penjelasan di atas, ada nggak sih yang masih belum kamu pahami? Atau kamu menemukan fakta yang berbeda?

Jika ada masukan, kritik konstruktif atau saran apapun, bisa Kamu sampaikan ke email kami di contact@tonjoo.com atau meninggalkan pesan di kolom komentar.

Feedback dari kamu sangat berarti untuk kami 🙂

Terima kasih sudah membaca. Semoga bermanfaat.

Cara Cek Resi dan Tarif Ongkir Gratis. Mudah. Akurat.

Jika Kamu hendak melakukan cek resi dan tarif ongkos kirim dapat dengan mudah Kamu lakukan menggunakan layanan kami, loh. Selain itu juga 100% gratis.

Yuk, cek resi dan ongkos kirim pengiriman barang Kamu.

Editor: Moch. Nasikhun Amin

Pages: 1 2Lihat Semua

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
JNE
Nisa
Ditulis oleh

Nisa

Nisa is a technical and marketing Content Writer at Tonjoo. She was previously writing for a multinational IT company and also a Reporter at her campus magazine. Since High School, she has been writing at her blog and discovered her passion in blogging. When she's not working, she enjoys traveling, reading, cooking, and try new things.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *