7 Cara Lacak Resi Ninja Van ID & Cara Menghubungi Kurir [Lengkap]

Ayu 27 May 2022 5 Menit 1

Ninja Van menjadi salah satu ekspedisi favorit dan banyak digunakan di marketplace, termasuk Lazada. Karena selain cepat dan tepat waktu, cara lacak resi Ninja Van ID sangat mudah dan bisa dilakukan secara real time.

Ninja Van merupakan sebutan lain Ninja Xpress, sebuah perusahaan ekspedisi asal Thailand yang beroperasi di Indonesia. Selain di Indonesia, Ninja Van juga sudah melebarkan sayap di beberapa negara Asia Tenggara, seperti Vietnam, Malaysia, Filipina dan Singapura.

Khusus di Indonesia, saat ini Ninja Van melayani pengiriman paket untuk area Pulau Jawa, Bali, Sumatera, Kalimantan, Kalimantan dan Sulawesi dengan tarif terjangkau.

Buat kalian yang sedang ingin melacak posisi paket baik untuk pengiriman reguler maupun ecommerce, berikut tutorial cara cek resi Ninja Van ID selengkapnya.

Bagaimana Cara Cek Paket Sudah Sampai Dimana?

Cara lacak paket Ninja Van ID sebetulnya sangat mudah dan simpel. Langkahnya hampir sama dengan cara cek resi Sen Hong Akulaku maupun jasa pengiriman lainnya.

Untuk mengetahui posisi paket, kamu bisa melacaknya menggunakan nomor resi Ninja Van. Nomor resi tersebut biasanya akan diberikan oleh seller / pengirim paket setelah memproses pengiriman.

Resi Ninja Van merupakan kombinasi huruf besar dan angka yang berjumlah 15 sampai 16 digit. Contoh resi Ninja Van sebagai berikut:

  • NLIDAP11682
  • NLIDFDLXRP-5325418614
  • BLAPK191913134303
  • ZILGO735095057
  • DRI1602205P379N406419
  • TKNX353913679-0

Untuk melacaknya bisa dilakukan melalui situs resmi Ninja Van dan beberapa situs online gratis yang tersedia di internet. Selain menggunakan situs, pengguna juga bisa cek resi Ninja Van ID Lazada melalui aplikasi.

Mau lacak paketmu sekarang? Yuk simak tutorial selengkapnya di bawah ini.

7 Cara Lacak Resi Ninja Van ID

Berikut 6 cara yang bisa kamu lakukan untuk melacak pengiriman Ninja Van ID secara mudah, gratis, cepat dan akurat.

1. Via Situs Resmi

Cara pertama yang bisa kamu coba untuk mengetahui lokasi paket Ninja Van ID adalah dengan cek resi di situs resminya, yaitu www.ninjaxpress.com.

Namun untuk melakukan pelacakan bisa dengan langsung mengakses link www.ninjaxpress.co/id-id/tracking seperti berikut ini:

  • Salin dan buka alamat link www.ninjaxpress.co/id-id/tracking di web browser perangkat.
  • Tempel / masukkan nomor tracking ID di kolom pencarian.
  • Periksa kembali nomor resi, jika sudah benar, klik Enter atau pencet tombol Lacak Paket.
  • Tunggu beberapa waktu sampai muncul notifikasi yang menampilkan detail status pengiriman paket.
  • Selesai.

2. Via Aplikasi Lazada

Sebagai salah satu mitra Lazada, Ninja Van juga menyediakan fitur pelacakan paket yang bisa dilakukan melalui aplikasi tersebut. Fitur khusus ini hanya berlaku untuk pengiriman Ninja Van melalui pemesanan di Lazada.

Cara cek resi Ninja Van ID Lazada adalah sebagai berikut:

  • Buka aplikasi Lazada > lakukan login akun dengan username dan password.
  • Klik menu Akun > buka Menu Pesanan > klik pesanan berstatus Dalam Pengiriman.
  • Pilih paket yang ingin dilacak resinya. Klik Status Pesanan untuk mengecek keberadaan paket.
  • Selesai.

Atau bisa juga dengan cara berikut:

  • Buka aplikasi Lazada > lakukan login akun.
  • Klik Akun > Pesanan > Dalam Pengiriman.
  • Copy kode pengiriman di menu pesanan.
  • Paste kode resi di kolom cek resi di alamat www.ninjaxpress.co/id-id/tracking.
  • Selanjutnya, klik tombol Lacak Pesanan.
  • Tunggu beberapa saat hingga muncul info status pengiriman secara detail. Biasanya informasi akan disajikan dalam urutan pengiriman pesanan.

Selain Lazada, Ninja Van juga bekerjasama dengan beberapa ecommerce lain, seperti Shopee, dan Tokopedia. Kamu bisa tracking pengiriman barang apabila melakukan pemesanan di masing-masing aplikasi tersebut.

Salah satunya aplikasi Shopee, yang akan dibahas berikut ini.

3. Via Aplikasi Shopee

Cara cek resi Ninja Van via aplikasi Shopee sangat mudah. Kamu tidak perlu lagi mengakses situs resminya. Melainkan tinggal melihat status pengiriman di menu Pesanan yang biasanya tampil secara real time.

Berikut langkah-langkahnya:

  • Pastikan kamu sudah membuat pesanan dengan pengiriman Ninja Van.
  • Buka Shopee > lakukan login dengan username dan password.
  • Klik menu Saya di pojok kanan bawah.
  • Pada halaman Pesanan Saya, pilih menu Dikirim.
  • Klik pesanan yang ingin dilacak pengirimannya.
  • Selesai. Kamu bisa langsung melihat posisi terkini keberadaan paket sekaligus riwayat pengiriman.

4. Via Aplikasi Whatsapp (WA)

Tidak hanya melalui website dan aplikasi ecommerce, tracking pengiriman Ninja Van juga tersedia melalui aplikasi Whatsapp. Caranya pun sangat mudah, seperti berikut ini:

  • Simpan Kontak Nomor WA Ninja Van ID: +62 21 2926 4120.
  • Buka Whatsapp.
  • Tulis pesan ke nomor WA Ninja Van dengan format berikut ini:

Format cek resi ninja van lewat wa

Sumber: Pintarjualan.id

  • Setelah selesai, klik tombol Kirim.
  • Tunggu beberapa saat sampai ada balasan dari CS Ninja Van yang berisi informasi keberadaan paket.
  • Selesai.

Note: Pastikan kamu melakukan cek resi lewat WA di jam kerja kantor Ninja Xpress agar mendapat respon cepat dari pihak customer service.

5. Via Situs Cekresi.com

Selain melalui situs resmi, aplikasi ecommerce dan Whatsapp, masih ada sejumlah cara tracking paket Ninja Xpress.

Opsi pelacakan paket Ninja Xpress selanjutnya bisa dilakukan lewat situs online gratis. Salah satunya adalah situs cekresi.com. Meskipun bukan situs resmi tapi hasilnya sama-sama akurat kok, so kamu tidak perlu khawatir.

Langkahnya pun sangat mudah, kamu bisa ikuti step di bawah ini:

  • Pastikan kamu sudah mencatat kode tracking Ninja Van ID dari pihak pengirim.
  • Salin dan buka tautan https://cekresi.com/tracking/cek-resi-ninja-xpress di browser.
  • Tempel / masukkan nomor resi Ninja Xpress di kolom pencarian yang tersedia.
  • Klik tombol Cek Resi.
  • Situs akan menampilkan posisi keberadaan paket secara berurutan.
  • Selesai.

6. Via Parcelsapp.com

Alternatif situs cek resi online selanjutnya adalah parcelsapp.com. Melalui situs ini, kamu bisa melacak pengiriman semua jasa ekspedisi, salah satunya Ninja Van.

Cara melacak paket Ninja Van melalui parcelsapp adalah sebagai berikut:

  • Salin / catat kode resi Ninja Van.
  • Buka alamat https://parcelsapp.com/id/carriers/ninja-van-indonesia.
  • Tempel / masukkan no.resi di kolom pencarian yang telah disediakan.
  • Periksa kembali nomor resi, jika sudah benar, klik tombol Search bertanda teropong berwarna merah.
  • Tanpa menunggu lama, situs akan menampilkan informasi keberadaan paket sekaligus riwayat pengiriman.
  • Selesai.

7. Via Paketmu.com

Terakhir, kamu bisa melakukan pelacakan paket di situs online gratis paketmu.com.

Caranya pun sangat gampang. Kamu tinggal ikuti langkahnya sebagai berikut:

  • Pastikan kamu sudah menerima kode resi pengiriman dari pengirim.
  • Buka situs di alamat https://paketmu.com/ninja-xpress/.
  • Masukkan nomor resi pengiriman di kolom yang tersedia.
  • Pilih kurir dengan mengklik Ninja Xpress / NINJA.
  • Klik Lacak Paket.
  • Tak lama situs akan menampilkan detail informasi status dan riwayat pengiriman secara detail.
  • Selesai.

Selain Ninja Van, situs paketmu.com juga menyediakan fitur pelacakan jasa ekspedisi lainnya, seperti JNE, JNT, SiCepat dan puluhan jasa pengiriman lainnya.

Gimana? Mudah kan caranya? Silakan pilih salah satu cara yang paling cocok dan paling praktis untuk melacak pengiriman. Selamat mencoba 🙂

Kontak Info Ninja Van ID

Apabila kamu mengalami masalah dengan pengiriman. Atau ada kendala ketika cek resi, kamu bisa menghubungi pihak CS Ninja Van di kontak berikut ini.

  • Call Center: +62 21 2926 4120.
  • Website: https://ninjaxpress.co/.
  • Email: support_id@ninjavan.co.
  • Facebook: @NinjaXpress.
  • Instagram: @ninjaxpressid.

Selain untuk mengadukan masalah pengiriman, kontak di atas juga bisa kamu gunakan untuk komplain Ninja Xpress. Misal, jika paket salah alamat, telat, rusak atau bahkan hilang.

FAQ

Barangkali masih ada informasi yang kamu butuhkan terkait pengiriman Ninja Van. sesi FAQ ini bisa jadi tambahan referensi.

  • Apakah Ninja Xpress dan Ninja Van Berbeda?

Keduanya merupakan sebutan untuk satu perusahaan. Hanya saja, nama Ninja Van lebih populer digunakan di wilayah asalnya, yaitu Thailand.

  • Berapa lama pengiriman Ninja Van ID?

Untuk pengiriman reguler berkisar antara 2 sampai 4 hari kerja. Sementara untuk Next Day 1 hari dan Same Day sampai di hari yang sama.

  • Bagaimana Cara Menghubungi Kurir Ninja Van ID?

Ada 3 cara yang tersedia:

  1. Mengirim email ke shippercare_ id@ninjavan.co untuk permasalahan terkait pengiriman paket pihak pengirim.
  2. Mengirim email ke support_id@ninjavan.co untuk permasalaha terkait pengiriman paket pihak penerima.
  3. Menghubungi nomor telepon penerima untuk permasalahan paket di kontak +62 21 2926 4120.

Penutup

Demikian beberapa cara lacak resi Ninja Van ID yang bisa kamu coba untuk memantau pengiriman. Nah sekarang jangan bingung lagi ya kalau paketmu tak kunjung sampai. Kamu bisa pantau melalui beberapa pilihan cara di atas.

Kalau mau memantau pengiriman JNE, SiCepat, ID Express atau Indah Cargo, kamu bisa gunakan fitur yang ada di situs kami berikut ini.

Caranya mudah, praktis, gratis lagi. Silakan gunakan untuk mendukung bisnis online kalian ya. Sepertinya cukup sekian, semoga artikel ini bermanfaat.

Sampai jumpa di artikel kami lainnya. Terima kasih sudah membaca postingan kami 🙂

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Ayu
Ditulis oleh

Ayu

Be bold & strong through what you say and share ~

1 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *