Begini Cara Cek Nomor dan Pulsa Telkomsel Mudah dan Komplit

Mufti 30 Jan 2021 5 Menit 0

Tidak jarang orang akan lupa dengan nomor ponselnya sendiri termasuk tidak tahu cara cek pulsa, terutama yang paling sering merupakan pengguna baru. Jika diantara kalian termasuk diantaranya, silahkan baca cek nomor pulsa Telkomsel pada artikel ini.

Disini kami akan bagikan cara yang paling mudah dan praktis untuk mengetahui nomor Telkomsel sendiri serta cara cek pulsanya.

Untuk itu, silahkan ikuti cara cek nomor pulsa Telkomsel di bawah ini. Kamu juga bisa memilih cara yang disampaikan sesuai keinginan melalui daftar isi di bawah ini.

Jangan lupa bagikan artikel ini ke teman, saudara, keluarga yang membutuhkan informasi serupa.

BACA JUGA: Cara Buka Rekening Online di BCA, BRI, BNI, Mandiri dan BTPN Jenius

Cara Cek Pulsa Telkomsel

Cara yang akan kami bagikan ini secara umum bisa digunakan untuk semua produk Telkomsel termasuk kartu Halo.

Setidaknya terdapat lima cara yang bisa digunakan untuk cek pulsa Telkomsel yaitu melalui (1) Kode Dial, (2) Telepon 888, (3) Telepon 155 atau 188, (4) Aplikasi MyTelkomsel, dan (5) Situs Web My.Telkomsel.com.

Gimana caranya?.

Kelima cara di atas akan kami jelaskan secara detail satu persatu di bawah ini, silahkan simak dan ikuti langkah-langkahnya.

Cek Pulsa Telkomsel Via Kode Dial *888#

Cara yang satu ini atau yang dikenal dengan Kode USSD merupakan cara mudah dan paling sering digunakan oleh para pengguna produk Telkomsel.

Langsung saja ikuti caranya:

  1. Pertama, buka Layar Panggilan yang ada pada ponsel > ketikan *888# > tekan tombol “Panggil”.
    Cek pulsa telkomsel via kode dial
  2. Selanjutnya akan langsung muncul informasi Sisa Pulsa dan Masa Aktif kartu Telkomsel kamu.
    Cek sisa pulsa telkomsel

Gimana, cukup mudah bukan?

Dengan begitu saja kamu sudah bisa mengetahui jumlah pulsa yang tersisa di kartu Telkomsel kamu serta masa aktif kartu.

Bahkan tidak hanya itu, kamu juga bisa Cek Hot Promo yang tersedia dengan cara ketik 2 lalu Kirim. Silahkan pilih promo jika ada yang kamu inginkan.

Kemudian, dengan cara ini juga kamu juga bisa Cek Kuota Internet loh. Langsung saja ketik angka 3 lalu Kirim.

Kamu akan mendapatkan notifikasi SMS masuk yang berisi informasi Kuota Internet yang ada pada kartu Telkomsel.


Artikel Menarik Lainnya:


Cek Pulsa Telkomsel Via Telepon 888

Nah jika cara cek pulsa Telkomsel lewat Kode Dial (USSD) di atas tidak bisa yang mungkin disebabkan adanya gangguan jaringan atau lain sebagainya.

Kamu bisa gunakan lewat telepon langsung ke nomor 888, karena cara ini juga menjadi salah satu alternatif untuk mengecek pulsa kartu Telkomsel.

Langsung saja ke caranya:

  1. Cukup buka Layar Panggilan.
  2. Masukan nomor 888 > tekan tombol “Panggil”.
    Cek pulsa telkomsel via panggilan 888
  3. Jika sedah, operator akan menyebutkan informasi sisa saldo pulsa, masa aktif atau tenggang kartu Telkomsel kamu.

Cek Pulsa Telkomsel Via Telepon 155 atau 188

Kedua nomor tersebut merupakan nomor layanan pelanggan Telkomsel.

Namun, yang menjadi pembeda adalah untuk nomor 155 tidak dikenakan biaya panggilan alias GRATIS sedangkan nomor 188 dikenakan biaya sebesar Rp300 setiap melakukan panggilan.

Untuk mengecek pulsa dengan menggunakan layanan ini silahkan langsung saja melakukan panggilan ke salah satu nomor tersebut.

Kemudian, ikuti arahan dari suara operator dari panggilan tersebut sampai ke tujuan kamu melakukan panggilan yaitu untuk mengetahui sisa pulsa Telkomsel terakhir kamu.

Pages: 1 2 3

Bagikan ke:
Mufti
Ditulis oleh

Mufti

Terus berusaha semaksimal mungkin untuk menyuguhkan konten yang terbaik dan bermanfaat bagi pembaca.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *