Catat! Ini Jadwal Libur Ekspedisi Saat Lebaran 2024 [Semua Kurir]

Ayu 01 Apr 2024 5 Menit 2

Pemerintah sudah mengeluarkan jadwal libur lebaran & cuti bersama 2024 mulai tanggal 8 hingga 15 April. Lalu, apakah kurir masih beroperasi atau ikut libur? Yuk cek jadwal libur ekspedisi saat lebaran yang valid dan akurat di artikel berikut. 

Sebagai pemilik bisnis online, Anda pasti agak ketar-ketir apabila kurir langganan ternyata tidak beroperasi saat lebaran. Sementara masih banyak order-an masuk dan belum sempat diproses sampai hari ini.

Perlu diketahui bersama bahwa libur lebaran Hari Raya Idul Fitri 2024 jatuh pada tanggal 10 dan 11 April 2024.

Nah, supaya pengiriman tidak mengalami kendala dan pesanan sampai sesuai estimasi, yuk simak jadwal libur ekspedisi 2024 seluruh kurir, mulai dari JNE sampai Shopee Express. 

Setelah pemerintah mengeluarkan kebijakan libur dan cuti bersama, beberapa jasa pengiriman tampaknya juga sudah membuat jadwal operasional edisi khusus Hari Raya.

Beberapa jasa ekspedisi memang ada yang masih tetap beroperasi. Tapi hampir sebagian besar ada yang menghentikan pengiriman hingga batas waktu tertentu.

Pemberhentian operasi selama beberapa waktu tentu akan sangat berpengaruh bagi sejumlah pebisnis online. Apalagi bagi mereka yang masih menerima orderan saat lebaran.

Oleh karena itu, yuk ketahui informasi jadwal operasional seluruh ekspedisi saat lebaran 2024. Dengan begitu, Anda lebih mudah dalam mengatur order & pengiriman serta menghindari keterlambatan pesanan.

1. Jadwal Libur JNE

Dilansir dari situs dan sosial media resminya, jadwal libur JNE 2024 untuk hari raya ditiadakan. Artinya, JNE akan tetap buka dan melayani pengiriman barang seperti biasanya. Baik selama libur lebaran maupun periode cuti bersama. 

Jam kerja JNE juga masih sesuai dengan jam operasional seperti biasanya. Yaitu mulai Senin – Sabtu pukul 08.00 WIB – 19.30 WIB. Sementara kurir juga tetap menggunakan sistem 2 shift.

Untuk layanan yang tersedia juga masih lengkap. Seluruh layanan JNE, mulai dari JNE YES, REG, OKE dan layanan lainnya masih tersedia dan bisa digunakan.

Beberapa sales counter JNE ada yang buka 24 jam saat lebaran, di antaranya:

  • JNE Tomang 6 / Tomang 9 / Tomang 45
  • JNE Fatmawati
  • JNE Matraman
  • JNE Bandung
  • JNE Sentrasasi Mall
  • JNE BSD
  • JNE Cimone
  • JNE Bogor
  • JNE Semarang
  • JNE Kediri
  • JNE Malang
  • JNE Slamet Riyadi
  • JNE Blondo
  • JNE Medan
  • JNE Jambi
  • JNE Banjarmasin
  • JNE Mataram
  • JNE Pekanbaru

Untuk informasi selengkapnya bisa dengan menghubungi customer car JNE di nomor (62/21) 5086 8880 atau akun sosial media JNE.

2. Jadwal Libur J&T Express

Tidak berbeda jauh dengan JNE, J&T Express di lebaran 2024 kali ini tetap mempersilakan masyarakat untuk mengirim atau menerima paket sebanyak-banyaknya periode 1 Maret-31 Mei 2024. Ini artinya, pengiriman paket tetap berjalan.

Bahkan mendekati lebaran, biasanya jam buka jasa ekspedisi murah yang satu ini lebih lama atau lebih malam saking banyaknya paket yang masuk.

Akan tetapi, saat hari libur nasional Idul Fitri tanggal 10 dan 11 April, akan ada penyesuaian jam operasional J&T, yaitu:

  • Rabu, 10 April 2024: Buka pukul 12.00-18.00
  • Kamis, 11 April 2024: Buka pukul 10.00-16.00.

Sementara untuk pengiriman paket akan tetap berjalan saat hari libur nasional Idul Fitri. Anda pun masih dapat memanfaatkan beberapa layanannya, mulai dari Super, J&T EZ maupun J&T Eco.

Untuk komplain J&T dan informasi libur selengkapnya, Anda bisa menghubungi call center J&T Express di nomor panggilan (021) 8066-1888 atau WhatsApp di 0811-9831-666.

3. Jadwal Libur SiCepat

Merujuk dari informasi langsung SiCepat, kebijakannya adalah SiCepat akan mengalami penyesuaian jadwal pada saat Hari Raya Idul Fitri.

  • Layanan Pick-Up SiCepat libur pada tanggal 9-11 April 2024, aktif kembali pada tanggal 12 April 2024.
  • Layanan Pengiriman SiCepat libur pada tanggal 10-12 April 2024, aktif kembali pada tanggal 13 April 2024.

Jadi dapat disimpulkan bahwa layanan pickup SiCepat akan beroperasi kembali pada tanggal 12 April 2024. Sementara layanan pengiriman Sicepat akan kembali beroperasi pada 13 April 2024. Apabila ada kendala pengiriman saat menjelang lebaran, silakan hubungi call center SiCepat di nomor 0821-2222-2932.

4. Jadwal Libur Anteraja

Belum diketahui secara pasti apakah Anteraja akan memberhentikan sementara pelayanan pada hari libur lebaran. Namun, tahun lalu, hari pertama dan ke dua lebaran Anteraja libur.

Maka untuk jaga-jaga, tahun ini kemungkinan Anteraja akan tutup dan tidak melayani pengiriman pada tanggal 10 & 11 April 2024

Operasi kemungkinan akan kembali normal sesuai jam kerja Anteraja dan seluruh layanan mulai dari pick up dan delivery akan tersedia setelah libur lebaran yaitu pada tanggal 12 April 2024.

Jika Anda menggunakan jasa ekspedisi Anteraja, sebaiknya kirimkan seluruh pesanan jauh hari sebelum libur lebaran agar pengiriman tidak terlambat.

Pages: 1 2

Bagikan ke:
Ayu
Ditulis oleh

Ayu

Be bold & strong through what you say and share ~

2 Comments

  1. Avatar of alexsander simangunsong Alexsander simangunsong says:

    pelayanan yang tidak memuaskan
    teman teman jangan mau pesan atau ngirim barang dr TIKI,ke makan hati..

    1. Avatar of anisa Anisa says:

      Sabar ya Kak. Kalo pengalaman mimin sih, enggak semuanya kantor cabang agen begitu. Tapi mungkin juga ada oknum yang begitu kak.. sabar ya kak..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *