Selain judul, meta tag description ini juga akan muncul di hasil mesin pencarian seperti contoh berikut ini:
Karena meta description dapat dilihat di hasil pencarian, hal ini paling tepat jika digunakan untuk menarik penelusur masuk ke halaman website Anda.
Dengan catatan, deskripsi harus dapat meyakinkan penelusur jika halaman website adalah yang paling relevan dengan apa yang sedang mereka cari.
Untuk membuatnya, kami masih menggunakan plugin Yoast. Pada halaman postingan di bagian bawah ada kolom Meta description, tampilannya seperti berikut ini:
Jika garis di bawah kolom di bawah hijau itu menandakan jumlah karakter deskripsi yang dimasukkan sudah cukup baik.
Nah, bagaimana cara menulisnya jika tidak menggunakan plugin?
Berikut ini cara penulisannya:
<meta name=”description” content=”Agar mudah keyword anda muncul di halaman Google Search, hal yang perlu diwajibkan adalah mengetahui cara riset keyword dengan benar dan bermanfaat“>
Masukkan deskripsi dari konten Anda setelah <meta name=”description” content=” kemudian ditutup dengan “>.
Nah, itu lah cara menulis meta description untuk halaman website Anda.
Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pembuatan meta description yang baik, yakni:
- Buatlah deskripsi yang menjelaskan isi konten Anda
- Buatlah semenarik mungkin yang mengundang klik
- Jangan terlalu pendek dan juga terlalu panjang setidaknya 155 karakter
- Sisipkan keyword yang menjadi target
- Gunakan search intent dalam membuat deskripsi
Meta Robots
Meta robots adalah suatu kode yang memberi tahu mesin pencari apa yang harus di crowling dan yang tidak boleh di crowling pada halaman website.
Baca Juga
Webmaster biasanya menentukan beberapa dari atribut halaman websitenya yang tidak penting untuk masuk dalam index hasil pencarian Google.
Untuk itu perlunya memberi tahu mesin pencari untuk tidak melakukan tindakan apapun terhadap apa yang diinginkan oleh para webmaster tersebut.
Cara menulis meta robots seperti ini:
<meta name=”robots”content=”…, …, …, …”>
Meta robots secara umum yang harus diperhatikan ada empat jenis, yaitu (1) index, (2) noindex, (3) follow, dan (4) nofollow.
Berikut ini penjelasannya:
- Meta robots index artinya memerintahkan mesin pencari (bots) untuk menelusuri halaman website lalu kemudian mengindeksnya ke dalam SERP.
- Meta robots noindex artinya memerintahkan mesin pencari untuk tidak menelusuri halaman website dan pastinya tidak memasukkannya ke dalam daftar pencarian mesin pencari.
- Meta robots follow artinya memerintahkan mesin pencari untuk melakukan penelusuran terhadap suatu link yang ada pada halaman website kemudian memasukkannya ke dalam daftar hasil pencarian.
- Meta robots nofollow artinya memerintahkan mesin pencari untuk tidak melakukan penelusuran terhadap suatu link yang ada pada halaman website dan juga tidak memasukkannya ke daftar hasil pencarian.
Nah, silahkan gunakan meta tag robots ini jika memang diperlukan saja semisalnya ada beberapa halaman website yang tidak perlu masuk ke daftar hasil pencarian mesin pencari.
Baca Juga:
- Apa Itu LSI Keyword, Manfaat dan Cara Mudah Risetnya Untuk SEO
- Apa Itu Long Tail Keyword? Manfaat dan Cara Risetnya Yang Paling Tepat
Meta Viewport
Meta viewport adalah kode HTML yang memberitahu mesin pencari bahwa sebuah situs website memiliki tampilan responsive.
Artinya, website memiliki tampilan yang bisa menyesuaikan dengan layar perangkat yang digunakan untuk membuka halaman web tersebut.
Dikutip dari Google yang menyatakan penggunaan meta tag yang satu ini menunjukan bahwa halaman website sudah mobile friendly.
Berikut cara penulisannya:
<meta name=”viewport” content=”width=device-width, initial-scale=1″>
Penggunaan meta viewport tag ini sangat penting karena halaman website yang mobile friendly menjadi salah satu faktor untuk mendapatkan peringkat di SERP.
Jadi pastikan setiap halaman website Anda menggunakannya,...