Tarif GoSend per KM dan Cara Cek Biaya Pengirimannya via Aplikasi GoJek 2023

Anisa 13 Mar 2023 3 Menit 0

Berapa tarif GoSend tahun 2023 saat ini? Apakah berbeda dari tahun-tahun sebelumnya jika dihitung berdasarkan jarak per km?

Tenang, Anda tidak perlu khawatir. Meski harga bahan bakar kendaraan naik, tetapi ongkir GoSend masih terjangkau kok.

Cocok bagi Anda yang ingin kirim barang dengan pengiriman super cepat, aman, tepat waktu, dan mudah. Apalagi cara cek resi GoSendjuga bisa dilakukan lewat aplikasi GoJek secara langsung.

Nah, untuk mengetahui besaran tarif biaya pengiriman GoSend, simak catatan terbarunya di bawah ini ya!

1. Berapa Tarif GoSend?

Biaya pengiriman barang menggunakan GoSend ditentukan oleh jarak yang harus ditempuh oleh driver GoJek.

Kebijakan ini sama halnya dengan penetapan biaya pengiriman (ongkir) ID Express.

Nah, menurut laman Gojek.com, tarif GoSend per KM akan dikenakan Rp2.500 (dua ribu lima ratus rupiah) dengan biaya pengiriman pertama kali minimum Rp20.000.

Ini artinya, biaya layanan GoSend minimal harus mencapai Rp20.000 dengan hitungan jarak per kilometernya Rp2.500. Apabila jarak Anda di bawah 10 KM atau kurang dari Rp20.000, maka akan dikenakan ongkir minimum tersebut.

Selain itu, Anda juga akan mendapatkan asuransi hingga Rp10 juta apabila memanfaatkan layanan GoSend dengan baik sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

2. Daftar Tarif Ongkir GoSend

Setelah mengetahui tarif GoSend umum, Anda juga harus tahu biaya pengiriman GoSend untuk setiap jarak yang ditempuh.

Inilah tarif ongkir GoSend berdasarkan jarak tempuh:

  • Jarak 10 – 20 KM, biaya tambahan senilai Rp3.000
  • Jarak lebih dari 20 KM, biaya tambahan sebesar Rp6.000
  • Pengiriman pada pukul 23.00 – 05.00 akan dikenakan tarif Rp3.000
  • Apabila waktu dan lokasi yang dilalui driver kondisinya padat, maka tarif tambahannya senilai Rp3.000
Tarif gosend jabodetabek

Source: gojek. Com

Contoh kasus di lapangan:

Anda punya bisnis perlengkapan kantor dan ada pelanggan dari suatu perusahaan yang membeli beberapa ATK. Pelanggan tersebut ingin barang segera dikirim karena ada pekerjaan yang harus segera diselesaikan.

Nah, jarak yang mesti ditempuh jaraknya 10 KM dan pelanggan ingin barang sampai pada pukul 13.00 (waktu dan lokasi terpantau padat karena memasuki waktu istirahat para pekerja).

Maka, perhitungannya adalah 10 KM x Rp2.500 = 25.000 + Rp3000 (jarak) + Rp3.000 (waktu dan lokasi padat) = Rp28.000,00.

Nah, mudah bukan untuk memperkirakan tarif GoSend? Terutama di wilayah Jabodetabek yang banyak memanfaatkan jasa pengiriman barang instan satu ini!

3. Cara Cek Ongkir GoSend

Apabila Anda ingin mengetahui cara cek ongkir GoSend, maka wajib download aplikasi GoJek dan sudah update ke versi terbaru ya.

Inilah cara cek tarif GoSend per KM di aplikasi GoJek!

  1. Buka aplikasi GoJek
  2. Klik menu GoSend
    Tarif gosend jakarta tangerang
  3. Kemudian pilh opsi; Dalam Kota atau Luar Kota
    Cek tarif gosend sameday
  4. Masukkan lokasi pengiriman atau tujuan pengiriman
    Tarif gosend bali
  5. Masukkan nama penerima, nomor telepon, dan pilih jenis paket yang mau dikirim
  6. Klik Lanjut
  7. Pilih jenis perlindugan paket agar barang tetap aman
    Berapa tarif gosend
  8. Isi detail pengirim
  9. Pilih minimal berat barang. Misalnya 5 kg
  10. Klik Lanjut
    Cara melihat tarif gosend
  11. Anda pun sudah bisa melihat jumlah ongkir atau tarif GoSend yang muncul

Sekarang mari kita cari tahu berapa biaya pengiriman GoSend di daerah Jabodetabek!

4. Biaya Kirim Barang pakai GoSend

Kami cantumkan sejumlah tarif minimum rata-rata dalam kota dengan pengiriman minimal berat 2 Kg hingga 5 Kg.

Nama KotaTarif dalam kota (Rp)Ongkir per KM (Rp)
Jabodetabek22.0002.500
Semarang (antar kota)15.500 – 21.0002.500
Yogyakarta (antar kota)10.000-12.0002.500
Surabaya7.000-12.5002.500
Malang12.0002.500
Aceh, Bali, Banjarmasin, Balikpapan, Batam, Banjarmasin, Belitung, Makassar, Manado, Medan, Padang, Palembang, Pekanbaru, Pematangsiantar, Samarinda,10.000-15.0002.500
Bandar Lampung12.000-18.0002.500
Kediri, Blitar, Bojonegoro, Madiun, Magetan,10.000-15.0002.500
Surakarta, Sragen, Klaten, Boyolali10.0002.500

Catatan penting:Saat ini layanan GoSend Antarkota belum tersedia di Bogor, sehingga Anda baru bisa menggunakan layanan pengiriman barang dalam kota saja.

Selain itu, tarif GoSend akan muncul secara otomatis apabila mengaksesnya melalui aplikasi GoJek.

Biaya ongkir GoSend di atas merupakan hasil penelusuran dengan jarak berbeda. Mulai dari 1,6 KM hingga 10 KM.

Halaman Selanjutnya
Jadi, untuk pastinya Anda bisa...

Pages: 1 2

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Anisa
Ditulis oleh

Anisa

Seorang Content Writer SEO dan Content Creator yang suka belajar hal-hal baru, terutama tentang transformasi dunia digital agar bermanfaat dan memberikan solusi atas permasalahan-permasalahan yang relevan saat ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *