Cara buka rekening BRI memanglah mudah, praktis dan tidak ribet.
Bahkan ada banyak sekali cara buka rekening yang bisa kamu pilih.
Diantaranya seperti lewat buka rekening BRI online, cara ini memungkinkan kamu untuk membuka rekening dimanapun dan kapanpun.
Atau langsung datang ke kantor BRI.
Sebelum memutuskan membuat rekening BRI, pahami betul kebutuhan fasilitas rekening yang kamu inginkan.
Karena hal ini akan berpengaruh pada biaya admin BRI.
Tidak hanya biaya admin, syarat yang harus disiapkan juga berbeda antar rekeningnya.
Misalkan antara cara buka rekening BRI Simpedes dan rekening bisnis. Tentu biaya dan syarat yang harus disiapkan lebih banyak bisnis.
Hal â hal kecil seperti syarat dan biaya wajib sekali diperhatikan agar kamu tidak kaget nantinya hehe.
Kecuali untuk biaya buka rekening BRI ya, untuk biaya tersebut 100% gratis kok.
Maka dari itu, sebelum masuk ke cara buka rekening online BRI. Baiknya kamu ketahui dulu syarat â syarat yang harus dipenuhi ya.
Nah apa saja syaratnya? Simak selengkapnya di bawah iniâ¦
Syarat Buka Rekening BRI
Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, setiap rekening syaratnya berbeda.
Akan tetapi di sini kita akan mengambil syarat umumnya saja, dengan kata lain syarat â syarat berikut pasti ada di setiap pembukaan rekening BRI jenis apapun.
Berikut syaratnya…
- Calon nasabah usianya minimal 17 tahun saat membuka rekening. Kecuali untuk rekening Junio BRI.
- Memiliki tanda pengenal berupa KTP untuk WNI dan WNA berupa Paspor atau KIMS/KITAP/KITAS (kartu izin tinggal di Indonesia).
- Membayar biaya awal setoran (tergantung dengan jenis rekening yang dipilih).
- Menyertakan NPWP (bagi yang memiliki) namun wajib untuk tabungan BRI Simpedes Usaha.
- Mengisi formulir pembukaan rekening yang diminta pihak bank.
Khusus yang dokumen, wajib kamu siapkan terlebih dulu sebelum pergi ke kantor cabang.
Sedangkan untuk buka rekening BRI online, syaratnya lebih mudah karena hanya membutuhkan softcopy dokumen, diantaranya seperti.
- Meng-upload kartu identitas yang mana yaitu KTP untuk WNI dan Paspor atau kartu izin tinggal untuk WNA.
- Meng-upload tanda tangan asli calon nasabah.
- Membayar biaya awal setoran tergantung jenis tabungan yang kamu pilih.
- Usia calon nasabah minimal 17 tahun.
Tambahan untuk pendaftaran lewat online yaitu kewajiban verifikasi via video call.
Hal ini bertujuan untuk mencocokan, apakah nasabah merupakan satu orang yang sama dengan yang ada di KTP atau tidak.
Setelah mengetahui syarat apa saja yang perlu disiapkan. Langkah selanjutnya kamu bisa memilih ingin menggunakan cara yang mana.
Apakah via online atau datang langsung ke kantor cabang BRI terdekat.
Tapi tenang saja, apapun pilihan kamu kita akan bahas semuanya di sini kok.
Baca Juga : Daftar Kode Bank BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan 141 Bank Lainnya
Cara Buka Rekening BRI
Di bawah ini kurang lebih terdapat 4 cara yang bisa kamu pilih.
Sesuaikan dengan kenyamanan kamu saja.
Sebelum itu, peringatan bagi kamu untuk berhati â hati saat melakukan langkah demi langkah pembuatan rekeningnya.
Pastikan baca keseluruhan informasi yang diberikan oleh pihak Bank.
Lewat e-Form BRI
Merupakan layanan berupa situs yang dikeluarkan oleh Bank BRI.
Untuk memudahkan para nasabah dan calon nasabah dalam melakukan transaksi, pengajuan pinjaman dan pembukaan rekening.
Berikut caranya.
- Akses e-form BRI pada situs berikut https://eform.bri.co.id/ bisa melalui handphone atau laptop.
- Pilih menu Pembukaan Rekening.
- Selanjutnya nanti muncul beberapa pilihan rekening serta fasilitas yang didapatkan dan biaya yang perlu dibayar.
- Jika sudah, scroll ke bawah sampai menemukan tombol Registrasi.
- Lalu nanti akan muncul Syarat & Ketentuan Pembukaan Rekening. Nah, pada halaman ini pastikan kamu membaca tiap bagiannya. Dilanjutkan dengan mencentang kotak yang berada di bawah. Dan ketuk tombol Buka Rekening.
Baca Juga
- Pilih Ya atau Tidak terkait memiliki rekening BRI sebelum ini.
- Lalu nanti muncul formulir yang harus kamu isi. Dari mulai kartu identitas yang akan digunakan, nomor identitas, nama lengkap dan hobi.
- Selanjutnya masukan alamat domisili lengkap kamu saat ini.
- Masukan data pekerjaan yang diminta. Untuk bagian NPWP bisa kamu kosongi saja apabila tidak memiliki, dan pilih
- Masukan data keuangan atau penghasilan kamu, lalu klik
- Terakhir kamu diminta untuk memasukan tujuan buka rekening, ATM yang ingin digunakan dan fasilitas yang lain. Lalu pilih
- Jika sudah nanti muncul halaman berisi konfirmasi dan nomor referensi yang digunakan untuk melakukan aktivasi di kantor BRI terdekat..
Mudah sekali kan? Kamu tidak perlu repot â repot mengantri untuk mendapat giliran.
Langsung saja masuk cara ke dua buka rekening BRI online.
Baca Juga : Cara Cek Rekening Koran BRI Dengan Mudah
Lewat Situs bukarekening.bri.co.id
Pada situs ini kamu bisa membuka rekening untuk semua jenis tabungan BRI.
- Kunjungi situsnya di link berikut https://bukarekening.bri.co.id/
- Pilih tombol Buka Rekening yang berada di bawah.
- Lalu nanti muncul halaman berisikan 4 langkah yang setelah ini harus kamu lewati dan pilih lagi Buka Rekening.
- Selanjutnya pilih jenis rekening tabungan yang akan kamu buat.
- Setelah itu nanti muncul informasi lengkap dari mulai keuntungan, persyaratan dan biaya yang perlu dibayar perbulan. Apabila sudah yakin klik pada Pilih Rekening.
- Lalu pilih lokasi kantor cabang terdekat kamu.
- Selanjutnya foto KTP kamu. Jika sudah masukan identitas diantaranya adalah :
- nama,
- nomor induk (yang ada di KTP),
- tanggal lahir,
- nomor handphone,
- email,
- nama gadis ibu kandung dan
- kode pos.
- Selanjutnya kamu diminta untuk verifikasi nomor hp. Inputkan kode yang masuk.
- Jika berhasil, langkah selanjutnya adalah melakukan perekaman video selama 8 detik atau verifikasi wajah. Jika sudah pilih Gunakan Rekaman
- Setelah itu siapkan dokumen yang diminta, diantaranya adalah
- foto KTP,
- foto diri dan KTP,
- NPWP (opsional) dan
- tanda tangan. Klik Lanjutkan.
- Jika kamu sudah menyiapkan dokumen nya, nanti kamu diminta untuk memfoto satu persatu sampai selesai.
- Apabila semua langkah sudah selesai maka data kamu akan diverifikasi. Jika berhasil selanjutnya tinggal video call dengan Customer Service.
- Selanjutnya lakukan setoran awal sesuai ketentuan.
- Selesai, sampai sini kamu sudah berhasil membuka rekening BRI online.
Baca Juga : Cara Daftar Internet Banking Mandiri Online Paling Cepat
Lewat Aplikasi BRImo
Saat ini hampir semua bank di Indonesia sudah menyediakan aplikasi mobile untuk memudahkan nasabah.
Salah satunya yaitu untuk buka rekening BRI.
Bagaimana caranya? Langsung simak pembahasannya berikut.
- Download aplikasi BRImo pada PlayStore atau AppStore. Lalu pasang pada handphone kamu.
- Buka aplikasi tersebut lalu pilih menu
- Lalu kamu diminta untuk mengisikan data diri seperti :
- nama,
- email,
- tanggal lahir,
- nomor handphone dan
- jenis kelamin. Jika sudah yakin klik Lanjut.
- Buat password untuk akun BRImo kamu.
- Lalu inputkan kode OTP yang akan dikirim melalui SMS.
- Selanjutnya buka email untuk verifikasi akun.
- Jika sudah masuk kembali ke aplikasi BRImo dan inputkan username & password.
- Kemudian klik pada Buka Rekening Baru dan pilih
- Masukan dokumen yang diminta, seperti :
- foto KTP,
- NPWP,
- tanda tangan dan
- foto wajah kamu. Lalu klik Lanjutkan.
- Selanjutnya Buat PIN rekening kamu dan pilih lokasi kantor BRI terdekat, pilih
- Login lagi dengan username dan password yang sudah dibuat sebelumnya.
- Bayar setoran awal sesuai jenis rekening kamu, bisa dilakukan dengan beberapa cara :
- transfer melalui ATM BRI,
- setoran tunai (langsung ke cabang),
- melalui internet banking dan lainnya.
- Apabila sudah melakukan setoran awal. Masuk kembali ke halaman utama dan klik pada Rekening > Buka Rekening.
- Jika berhasil maka akan muncul kalimat Transaksi Berhasil dengan ini Anda sudah memiliki Tabungan BRI.
Lewat Kantor Cabang BRI
Cara buka rekening BRIoffline yaitu langsung datang ke kantor cabang.
Tidak banyak kok yang perlu kamu siapkan. Hanya butuh KTP dan menyiapkan uang untuk setoran awal. Pastikan kamu sudah memenuhi syarat di atas yaâ¦
- Kunjungi kantor cabang BRI terdekat.
- Lalu sampaikan ke satpam apabila kamu hendak membuka rekening. Biasanya mereka akan mengarahkan kemana kamu harus mengantri.
- Setelah dipanggil oleh petugas bank, kamu diminta untuk mengisi formulir pembukaan rekening. Pastikan mengisinya dengan benar.
- Apabila pendaftaran sudah selesai, nantinya kamu diberi ATM dan pin yang bisa kamu gunakan untuk bertransaksi.
- Lalu bayarkan biaya setoran awalnya langsung saat itu juga atau boleh pergi ke ATM terdekat.
- Selesai, kamu sudah berhasil melakukan pembuatan rekening. Dan bisa langsung melakukan transfer bank BRI.
Baca Juga : Cara Transfer Bank Mandiri Lewat ATM, SMS, Mobile & Internet Banking Mandiri
Kelebihan mendaftar di kantor cabang adalah kamu tidak perlu verifikasi video.
Biasanya ada beberapa orang yang cukup ogah – ogahan untuk melakukan verifikasi, entah karena ribet atau yang lain. Sehingga proses pembuatan rekening BRI berhenti begitu saja.
Jika kamu mengalami hal serupa, bisa langsung daftar di kantor saja.
Dari 4 pilihan di atas, kamu bisa memilihnya salah satu ya.
Untuk cara buka rekening BRI secara online memang semuanya perlu verifikasi video.
Oleh karena itu, pastikan koneksi internet kamu stabil agar verifikasi bisa berjalan dengan lancar dan proses pembuatan rekening tidak perlu waktu lama.
Apabila kamu menemukan kendala saat proses pembuatan rekening secara online, bisa coba kamu tuliskan di kolom komen ya. Siapa tahu kami bisa bantu, atau hubungi call centerBRI pada nomor 14017 atau 1500017.