Kamu punya bisnis fashion wanita atau pakaian pria dan anak-anak? Cari tahu dulu yuk cara packing paket untuk para pelangganmu supaya mereka mau order kembali!
Soalnya, tampilan kemasan untuk packing barang sangat menentukan review para pelanggan.
Contoh ulasan di Tokopedia yang diisi para pembeli selalu menampilkan foto bagaimana online shop andalannya mengemas produk tersebut.
Jadi, simak dulu yuk cara mengemas paket baju untuk usaha online yang sedang kamu bangun seperti berikut ini!
Tips Packing Paket Baju untuk Bisnis Online Shop
Cara packing paket baju yang banyak atau satuan bisa kamu lakukan dengan benar serta tampak elegan dengan memperhatikan beberapa hal di bawah ini!
1. Terdapat Plastik Pembungkus
Cara packing paket baju yang pertama adalah menyediakan plastik pembungkus utama atau plastik bawaan produk dari baju tersebut.
Fungsi plastik pembungkus baju di sini untuk melindungi kain dari debu, cairan, dan kotoran yang bisa saja mengenai baju selama proses pengiriman.
Nah, untuk memuaskan pelanggan, kamu dapat memilih jenis Zip Lock Bag atau kantong klip kemasan baju yang dijual di berbagai e-Commerce, marketplace, dan online shoplain.
Kebanyakan cara packing barang online shop sudah jauh lebih modern dan estetik saat ini.
Jadi, jangan mau ketinggalan ya!
2. Gunakan Plastik Packing Terbaik
Setelah menggunakan plastik pembungkus utama untuk pakaian, cara packing paket baju yang kedua yakni menyediakan pembungkus luar atau plastik packing terbaik.
Pembungkus luar atau kresek ini yang akan dilihat pertama kali oleh pelanggan saat menerima paket.
Oleh karena itu, cara membungkus paket baju dengan kresek harus dilakukan dengan rapi, tidak ada bagian yang tertekuk, kumal, dan sebagainya.
Untuk skala UKM dan UMKM, umumnya akan menggunakan plastik packing warna-warni, plastik packing HD silver, dan polymailer (polimailer) atau amplop packing.
Selain mempercantik tampilan, plastik packing juga akan menyamarkan isi dari dalam barang itu sendiri.
Baca Juga
Jadi, para kurir tidak akan mengetahui warna, bentuk, serta motif baju yang akan dikirim ke pelanggan.
Jenis plastik packing ini direkomendasikan juga untuk pemilik bisnis hijab online, pakaian anak, handuk, dan lain-lain.
3. Beri Thank You Card
Apa itu Thank You Card? Yakni sebuah kartu yang berisi ucapan terima kasih dari penjual pada pembeli karena sudah checkout barang dari tokonya.
Kartu ini juga dikenal dengan greeting card, tetapi untuk jualan memang lebih akrad dengan nama Thank You Card.
Dengan menambahkan benda yang satu ini, pembeli akan merasa diistimewakan dan spesial karena menerima perlakuan khusus dari penjual.
Selain itu, barang yang dikirim juga terkesan lebih eksklusif dan tampak premium.
Nggak heran kalau sebagian besar online shop terutama brand yang sudah punya nama menggunakan Thank You Card untuk menjaga loyalitas para pelanggannya.
Ya, bisa dibilang Thank You Card ini menjadi pengganti teknik Word of Mouth Marketing.
4. Cek Kerapihan
Setelah memperhatikan beberapa aspek cara packing paket baju di atas, kamu harus melakukan pengecekan ulang pada paket.
Mulai dari jumlah barang yang dipesan oleh customer, warna baju, nomor pesanan, dan cara pengemasannya.
Hal ini bertujuan agar tidak terjadi salah kirim produk yang membuat pelanggan melakukan komplain pada toko kamu.
Karena kerugian tentu akan kamu tanggung seorang diri. Mulai dari reputasi toko yang turun, kepercayaan pelanggan hilang, jumlah pesanan nge-drop, dan sebagainya.
So, sebelum dikemas lebih jauh, pastikan barang tersebut sudah benar-benar sesuai dengan pesanan pelanggan ya!
5. Pilih Kardus (Opsional)
Cara packing paket baju dalam jumlah banyak memang disarankan menggunakan tambahan kardus daripada menggunakan kresek saja.
Sebab, kardus akan menjaga barang agar tetap...