- Buka Shopee dari HP atau PC.
- Masuk ke halaman utama, klik menu Saya di bagian pojok kanan bawah.
- Pilih menu Pusat Bantuan.
- Scroll ke bawah pilih tombol Telepon di bagian bawah HUBUNGI KAMI.
- Kamu bisa secara otomatis melakukan panggilan dengan customer service Shopee.
Baca Juga: Cara Cek Resi ID Express Dari Shopee 2021 [+Lengkap dan Akurat].
Via Shopee Express
Perlu kamu tahu bahwa Shopee juga menawarkan layanan pengiriman berupa Shopee Express. Jika kebetulan kamu memiliki kendala pengiriman bisa menghubungi customer service shopee express.
Cara menghubungi CS Shopee Express bisa melalui alamat email help@support.shopee.co.id. Atau melakukan panggilan ke nomor 1500702 seperti langkah di atas.
Beberapa alternatif cara komplain di Shopee di atas bisa kamu coba saat mengalami trouble di Shopee. Cara ini bisa kamu praktikkan jika menemukan masalah serius saat pakai Shopee.
Namun, jika masalah seputar aplikasi, kamu sebetulnya bisa menyelesaikan sendiri. Silahkan ikuti tutorial cara mengatasi aplikasi Shopee bermasalah error paling mudah.
Lantas, bagaimana jika kamu bermasalah dengan pesanan? Misalnya jika produk salah satu rusak? Pembahasan tambahan di bawah ini semoga dapat membantu.
Baca Juga: Cara Membatalkan Pesanan Di Shopee Paling Mudah [+Lengkap].
Cara Komplain di Shopee [Barang Rusak / Salah]
Beberapa langkah di atas bisa kamu gunakan untuk menyampaikan masalah yang nantinya akan ditangani oleh pihak Shopee. Jika kamu ingin menyampaikan komplain terkait pesanan, ada cara khusus yang bisa dilakukan.
Sebetulnya kesalahpahaman antara penjual dan pembeli bisa diminimalisir dengan komunikasi melalui fitur chat. Hanya saja, jika masalah tidak bisa diselesaikan oleh kedua pihak, kamu bisa menyampaikan keluhan ke pihak Shopee melalui 3 cara di atas.
Jika menerima barang salah atau rusak kamu bisa mengajukan refund atau retur. Syarat pengajuan dana yaitu pesanan masih dalam periode Garansi Shopee.
Periode bisa diperpanjang sampai 3 hari dengan cara klik tombol Perpanjang Garansi Shopee. Selain itu, pastikan juga kamu belum melakukan konfirmasi Pesanan Diterima.
Cara untuk melakukan refund di Shopee adalah sebagai berikut:
- Klik Pesanan Saya di menu Saya pada bagian pojok kanan bawah.
- Pilih tombol Dikirim.
- Masuk halaman Rincian Pesanan.
- Pilih Ajukan Pengembalian lalu pilih produk yang hendak dikembalikan.
- Klik tombol Alasan dan tulis alasan refund.
- Input alamat email lalu pilih tombol Kirimkan.
Perlu diingat permintaan ini masih berlaku sebagai pengajuan sehingga kamu harus menunggu persetujuan dari pihak penjual. Jika dalam 3 hari penjual tidak merespon atau jika pengajuan ditolak, masalah tersebut bisa diajukan ke Pusat Resolusi Shopee.
Baca Juga
Selengkapnya mengenai sistem refund dan retur Shopee bisa kamu lihat di artikel lain di situs kami berikut ini: Cara Mengajukan Pengembalian Barang Di Shopee Paling Mudah.
FAQ
Apakah masih ada hal yang perlu diketahui terkait call center Shopee? Simak sesi FAQ berikut ini, siapa tahu bisa membantu.
Berapa nomor wa shopee paylater?
Perlu diketahui Shopee tidak memiliki nomor Whatsapp. Untuk menghubungi Shopee via chat bisa langsung dari aplikasi dengan cara di atas. Atau melalui nomor call center di 1500702 atau (021) 39500300.
Apakah customer service Shopee buka 24 jam?
Ya. Layanan CC/CS Shopee bisa diakses 24 jam nonstop, termasuk weekend dan hari libur nasional.
Bagaimana cara komplain Shopee Food?
Sama seperti 3 cara menghubungi call center Shopee di atas.
Apakah barang Shopee bisa dikembalikan?
Bisa. Kamu bisa mencoba cara yang sudah kami tulis di atas.
Berapa estimasi waktu pengiriman pakai Shopee Express?
Pengiriman Shopee Express Standard biasanya berkisar antara 1 sampai 3 hari untuk kawasan dalam kota dan 2 sampai 5 hari untuk wilayah luar kota. Pengiriman luar negeri biasanya sekitar 14 hari.
***
Di atas sudah kami rangkum 4 cara menghubungi call center Shopee. Kamu bisa praktikkan ketika sedang bermasalah dengan merchant maupun aplikasi Shopee. Selain mudah dan praktis, layanan call center ini biasanya gratis dan available 24 jam nonstop.
Kalau ada hal lain yang ingin kamu ketahui terkait Shopee bisa eksplor lebih banyak informasi menarik di situs Plugin Ongkos Kirim. Kamu juga bisa menambah pengetahuan tentang bisnis digital di situs Pintar Jualan. Banyak diskusi dan informasi menarik yang bisa kamu gali.
Apabila terdapat kekeliruan dalam penulisan atau jika ada informasi yang perlu diperbaiki, mohon sampaikan melalui kolom komentar. Terima kasih.
Artikel Terkait: