Pengertian Reorder Point, Cara Menghitung, dan Rumusnya

Anisa 03 Apr 2024 4 Menit 2

Bagi kalian yang belum tahu, Reorder point (ROP) adalah konsep penting dalam manajemen persediaan (Inventory Management)yang diterapkan untuk menemukan waktu pemesanan ukang produk guna menghindari kehabisan stok.

Sudah hal umum bahwa bagian logistik dari perusahaan harus menentukan perhitungan reorder point dengan mengetahui lead time demand (waktu pemesanan), konsumsi rata-rata harian, standar konsumsi, serta safety stock.

Dengan melakukan perhitungan tersebut, alur proses restock menjadi lebih maksimal, termasuk juga jumlah persediaan yang dibutuhkan dapat terpenuhi dengan baik.

Jika Anda ingin mengetahui penjelasan dan perhitungan reorder point dengan baik, simak selengkapnya dalam artikel ini hingga selesai.

 

Dalam bahasa Inggris, reorder point juga kerap disebut dengan reorder level.

Pengertian Reorder Point (ROP) atau “Titik Pemesanan Kembali (Ulang)” ialah konsep atau indikator yang digunakan untuk mengetahui waktu terbaik untuk memesan ulang produk/barang agar tidak kehabisan stok (out of stock) sebelum persediaan baru tiba.

Pendeknya, ROP ini menunjukkan titik terendah stok barang dimana perusahaan harus seera merencanakan pemesanan baru ke pihak pemasok sebelum stok benar-benar kosong dari persediaan.

Melalui ROP, perusahaan bisa menghindari kekurangan stok yang dampaknya dapat mengganggu operasi perusahaan. Dampak lainya termasuk layanan pelanggan yang terhambat serta menurunya loyalitas pelanggan. Tidak heran ROP ini tergolong wajib untuk dilakukan.

Reorder point

2. Manfaat Reorder Point dalam Manajemen Persediaan

Ada banyak keuntungan yang perusahaan bisa peroleh melalui sistem reorder point selain untuk mencegah understocking.

Berikut beberapa keuntungan yang membuat reorder point penting dilakukan oleh perusahaan.

  • Memastikan ketersediaan barang yang selalu terjamin
  • Menghindari terjadinya kondisi understock dan overstock,
  • Memiliki fleksibilitas dalam menghadapi perubahan permintaan pasar yang fluktuatif
  • Menjaga anggaran untuk mengelola dan memelihara persediaan lebih optimal
  • Memelihara loyalitas, kepercayaan pelanggan, serta reputasi bisnis tetap terjaga dengan baik
  • Meningkatkan pengelolaan produksi

Itu dia beberapa hal terkaitnya petingnya reorder point dalam perusahaan.

Mengingat pentingnya reorder point, perusahaan secara khusus menggunakan beberapa rumus dalam menghitung ROP dengan akurat dan tepat.

3. Cara Menghitung Reorder Point

Ada tiga rumus sederhana yang bisa Anda gunakan untuk menghitung reorder point (ROP)

3.1. Rumus Lead Time Demand

Ini dia rumus reorder point seandainya dihitung tanpa safety stock:

ROP = Permintaan Lead Time (dalam Satuan Hari) + Stok yang Tersedia/Safety Stock

  • Lead Time adalah jarak waktu antara ketika baran dipesan hingga barang tersebut sampai. Lamanya lead time bergantung pada banyaknya barang yang dikirim, trek/lokasi, dan operasional.
  • lead time demand adalah perkiraan jumlah permintaan barang selama jeda waktu dilakukannya proses pemesanan.

Anda ingin menghitung ROP menggunakan rumus lead time? Berikut contohnya:

Contoh Soal

Perusahaan fashion bernama PT Milagrup merencanakan untuk memproduksi pakaian musim panas wanita dan diedarkan ke berbagai kota di Indonesia.

Untuk memenuhi tingkat produksi, PT Milagrup memesan bahan bakunya, yakni kain ke pemasok penghasil serat kain terbaik di daerah Palembang.

Kapasitas produksi yang dihasilkan oleh PT Milagrup tiap harinya mencapai Rp5.000 pcs baju musim panas dengan lead time (waktu pemesanan bahan baku dari pemasok) sebanyak 1 bulan atau 30 hari.

PT Milagrup sendiri membuat kebijakan safety stock sebanyak 20% untuk menghindari terjadinya kehabisan atau kelebihan stok. Nah, berapakah Reorder Point PT Milagrup jika dihitung berdasarkan kondisi si atas?

Penyelesaian:

sebelum menghitung ROP, temukan dulu lead time dan safety stock.

  • Lead Time Demand: 30 hari x 5.000 pcs = 150.000 pcs
  • Safety Stock: 20% x 150.000 pcs = 30.000 pcs

Setelah lead time dan safety stock ditemukan, maka bisa dimasukkan ke dalam rumus seperti di bawah ini.

Halaman Selanjutnya
ROP = Lead Time Demand...

Pages: 1 2

Bagikan ke:
Anisa
Ditulis oleh

Anisa

Seorang Content Writer SEO dan Content Creator yang suka belajar hal-hal baru, terutama tentang transformasi dunia digital agar bermanfaat dan memberikan solusi atas permasalahan-permasalahan yang relevan saat ini.

2 Comments

  1. Avatar of alisodikin17 Alisodikin17 says:

    KONFIRMASIKECS!!!

  2. Avatar of khaleejuae khaleejuae says:

    Hi my loved one I wish to say that this post is amazing nice written and include approximately all vital infos Id like to peer more posts like this

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *